Selain Monkey, Honda juga memiliki motor mungil lainnya yang tak kalah menarik, yakni MSX125 alias Grom. Di Eropa, motor ini diberi nama Grom, tapi di Asia Namanya menjadi MSX125. Untuk versi terbaru ini, secara global Namanya menjadi MSX125 Grom. Tak banyak yang tahu bahwa MSX125 merupakan singkatan dari Mini Street X-treme 125.
Motor tersebut sudah cukup lama dipasarkan di Thailand. Beberapa waktu lalu, Honda Thailand sudah merilis Honda Grom model year (MY) 2021. Tampilannya tak hanya lebih segar, tapi juga lebih ramah lingkungan. Sebab, Honda Grom 2021 sudah lolos uji emisi Euro 5.
AP Honda selaku pemegang merek sepeda motor Honda di Thailand, merilis Honda Grom 2021 dengan konsep Mod It Yourself, yang memungkinkan pemiliknya mudah memodifikasi motor ini.
Desain atau tampilan luarnya bisa dibilang banyak perubahan. Mulai dari desain lampu depan, sepatbor, tangki bahan bakar, jok, knalpot, pelek, dan lainnya. Namun, Honda masih mempertahankan karakter pada model sebelumnya.
Desain jok pada model sebelumnya dibuat bertingkat, sedangkan Honda Grom 2021 dibuat lebih rata. Untuk peleknya juga berubah model palangnya.
Di sektor dapur pacu, Honda juga memberikan peningkatan pada performanya. Meskipun, secara garis besar, tipe mesin yang digunakan juga masih sama seperti model sebelumnya.
Untuk menghilangkan penasaran dengan Honda Grom 2021, berikut ini ada beberapa pertanyaan yang sering diajukan terkait motor mungil tersebut:
Jika bicara soal dimensi, Honda Grom 2021 boleh dibilang sepantaran dengan Honda Monkey 125. Sebab, keduanya juga mengusung mesin yang sama. Honda Grom 2021 memiliki panjang 1.760 mm, lebar 720 mm, dan tinggi 1.015 mm. Sedangkan untuk tinggi joknya, hanya 761 mm. Dengan dimensinya yang terbilang mini, jarak terendah ke tanah hanya 180 mm. Kemampuan manuvernya cukup baik, karena jarak sumbu rodanya hanya 1.200 mm. Bobotnya secara keseluruhan 103 kg.
Dimensi Honda Grom 2021 | ||
---|---|---|
Panjang x Lebar x Tinggi | 1.760 mm x 720 mm x 1.015 mm | |
Tinggi Tempat Duduk | 761 mm | |
Jarak Sumbu Roda | 1.200 mm | |
Jarak Terendah ke Tanah | 180 mm | |
Berat Kosong | 103 kg |
Mesin Honda Grom 2021 mengalami peningkatan dibanding model sebelumnya. Tenaga mesinnya tidak berubah, tapi putaran mesinnya lebih tinggi dan juga torsi maksimumnya lebih besar. Rasio kompresi yang dihasilkan juga lebih besar dibanding model lama.
Honda Grom 2021 dibekali dengan mesin silinder tunggal, 2-katup, berpendingin udara, dan berkapasitas 124,9 cc. Diameter pistonnya 50 mm dan langkah pistonnya 63,1 mm. Rasio kompresi yang dihasilkan dari mesin ini 10:1. Tenaga maksimum yang dihasilkan mesin ini mencapai 7,2 kW pada 7.250 rpm dan torsi maksimumnya tembus 10,5 Nm pada 5.500 rpm. Kecepatan tertinggi Honda Grom 2021 diklaim tembus 94 km/jam.
Spesifikasi Mesin Honda Grom 2021 | ||
---|---|---|
Tipe Mesin | Berpendingin udara, satu silinder, 2-katup | |
Kapasitas Mesin | 124,9 cc | |
Diameter x Langkah | 50 mm x 63,1 mm | |
Rasio Kompresi | 10:1 | |
Tipe Transmisi | 5-speed, manual | |
Tenaga Maksimum | 7,2 kW / 7.250 rpm | |
Torsi Maksimum | 10,5 Nm / 5.500 rpm |
Honda menyematkan beragam fitur dan teknologi yang canggih dan modern. Honda Grom 2021 sudah dibekali sistem pencahayaan LED yang diklaim lebih awet dan hemat konsumsi dayanya. Panel instrumentnya juga sudah mengandalkan layar LCD full digital.
Informasi yang ditampilkan juga cukup lengkap, mulai dari penunjuk kecepatan, tachometer, penunjuk bensin, penunjuk waktu, penunjuk transmisi, odometer, dan lainnya. Selain itu, sudah dilengkapi juga dengan shift timing light. Fitur tersebut gunanya untuk memberitahukan pengendara untuk mengganti gigi tepat waktu.
Lalu, ada juga sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) with G-Sensor dual channel. Teknologi tersebut sudah terhubung dengan unit IMU (Inertial Measurement Unit) untuk keamanan yang lebih baik.
Kaki-kaki Honda Grom 2021 | ||
---|---|---|
Suspensi Depan | Upside Down, 31 mm | |
Suspensi Belakang | Monoshock, steel square pipe swingarm | |
Ban Depan | 120/70-12 | |
Ban Belakang | 130/70-12 | |
Pelek Depan | 5 Spoke Aluminium Cast | |
Pelek Belakang | 5 Spoke Aluminium Cast | |
Rem Depan | Single 220 mm disc with hydraulic dual-piston brake caliper | |
Rem Belakang | Single 190 mm disc with hydraulic dual-piston brake caliper |
Honda Grom 2021 keluar dengan dua tipe, yakni Standard dan ABS. Untuk tipe Standard, di Thailand dibanderol 69.900 bath atau sekitar Rp 32 jutaan. Sedangkan tipe ABS, harganya 77.400 bath atau sekitar Rp 36 jutaan. Honda Grom 2021 memiliki tiga warna pilihan, antara lain Force Silver Metallic, Mat Gunpowder Black Metallic, dan Gayety Red.
Jika masuk ke Indonesia, kemungkinan besar harganya tak jauh berbeda seperti Honda Monkey 125 yang sudah dipasarkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM), yakni Rp 77.700.000 (OTR Jakarta).
Jika Honda Grom 2021 diluncurkan di Indonesia, motor ini memiliki satu lawan sepantar, yakni Kawasaki Z125 Pro. Dari segi harga, Z125 Pro dibanderol Rp 34.100.000 (OTR Jakarta). Meski sama-sama mengandalkan mesin berkapasitas 125 cc, untuk performanya, Z125 Pro masih kalah dari Honda Grom 2021. Tenaga maksimumnya hanya 6,9 kW pada 7.500 rpm dan torsi maksimum mencapai 9,5 Nm pada 6.000 rpm. Transmisinya juga lebih unggul Honda Grom 2021 dengan 5-percepatan. Sedangkan Z125 Pro, hanya memiliki 4-percepatan. Keduanya sama-sama menggunakan kopling manual.