Italjet Dragster Laris Manis di Jakarta Fair 2022, Sisa 2 Unit Padahal Harganya Setara Avanza Bekas!
Ilham · 7 Jul, 2022 09:00
0
0
Harganya mencapai Rp 155 juta.
Kuota awal hanya 60 unit saja di Indonesia.
Jika menilik dari harga, mungkin Italjet Dragster 2022 jadi salah satu motor matic paling mahal yang hadir di Jakarta Fair 2022. Bagaimana tidak, harganya mencapai Rp 155 juta yang artinya lebih mahal dari skuter matic 250 cc bahkan bisa untuk menebus Toyota Avanza bekas.
Menariknya, motor asal Italia yang dihadirkan ke Indonesia oleh Utomo Corp. tersebut terbilang laris. Bahkan di pameran yang berlangsung hingga 17 Juli itu, sudah ada 4 unit Italjet Dragster terjual.
Animo penggemar Italjet Dragster di Indonesia sendiri terbilang positif. Menurutnya hal ini sudah terasa sejak awal dirilis lewat ajang IIMS 2022 bulan April lalu.
"Dari 60 unit yang masuk untuk kuota di Indonesia, kini tinggal sisa 2. Sisa itu juga termasuk dari penjualan di Jakarta Fair," katanya.
Diproduksi Terbatas
Salah satu alasan harga Italjet Dragster setara mobil LCGC adalah produksinya yang sangat terbatas. Hanya ada 499 unit saja yang dibuat untuk seluruh dunia dan di tahap awal, Indonesia sudah kedatangan 60 unit.
Bahkan tiap motor ditandai dengan emblem nomor serinya dan tanda tangan insinyur yang membangunnya. Sehingga masing-masing pemilik akan mendapat produk yang benar-benar personal.
Meski terbatas, animo penggemar Italjet Dragster di Indonesia yang cukup besar membuat Utomo Corp. berusaha menambah kuota jatah matic sangar tersebut. "Sekitar bulan September nanti akan masuk lagi beberapa unit. Namun produknya tetap terbatas," katanya.
Italjet Dragster Punya Desain dan Mesin Sangar
Jenama Italjet Dragster di Indonesia sudah dikenal sejak awal dekade 2000-an. Saat itu motor matic dengan sasis tubular dan bodi berpenampilan sangar ini dibekali mesin 2-tak 180 cc.
Di edisi 2022 ini, Italjet Dragster sudah dibekali mesin 200 cc 4-tak DOHC, berpendingin cair. Tenaganya mencapai 19 PS dengan torsi maksimum 17 Nm. Angka yang sangar untuk sebuah skuter matic.