Motor Touring Honda NT1100 2022 Meluncur, Basis Africa Twin Bisa Jadi Matic atau Manual!
Adit · 24 Okt, 2021 09:30
0
0
Pabrikan otomotif asal Jepang, Honda akhirnya resmi merilis motor baru bergenre sport touring. Modelnya adalah Honda NT1100 2022 yang dibangun dari basis Honda Africa Twin. Ini tentu jadi kabar baik bagi para penjelajah pakai roda dua.
Yang namanya sport touring maka secara bentuk motornya perpaduan wujud sporty sebuah kuda besi, yang kemudian dibuat jangkung dan berisi layaknya motor petualang. Boleh dikatakan ini sebagai Africa Twin versi kalem, yang cocok melintas di jalan aspal.
Makanya dalam keadaan standar, pabrikan menjualnya dengan ban aspal, bukan dual purpose karena orientasi motor ini mengedepankan kenyamanan dan kepuasan berkendara di jalan. Dari depan dia memiliki wajah seperti Honda X-ADV yang meruncing dan pakai lampu menyipit.
Bagi awam akan sulit membedakan Honda X-ADV atau Honda NT1100 2022. Karena selain desain moncong juga punya windshield yang panjang ke atas untuk menghalau angin biar tidak langsung menabrak pengendara.
Tapi beda cerita saat melihatnya dari samping. Nuansa sporty dan gagahnya langsung terpancar. Motor memiliki shroud yang besar persis motor sport fairing berkapasitas mesin besar. Lalu di bawahnya juga dilengkapi underguard agar menjaga mesin dari benturan saat berkelana.
Selayaknya motor sport, posisi setangnya tidak begitu tinggi. Sehingga posisi berkendaranya tidak serileks motor petualang Honda Africa Twin. Badan sedikit condong ke depan agar tangan bisa meraih handgrip.
Spesifikasi Honda NT1100 2022
Jantung mekanis motor besar ini mengandalkan mesin berpendingin cairan, berkubikasi 1.084 cc, SOHC, 8-katup, parallel twin dengan uni cam. Di atas kertas tenaga yang dihasilkan mencapai 101 PS pada 7.500 rpm dan torsi 104 Nm yang dicapai pada putaran 6.250 rpm.
Daya maksimumnya itu disalurkan pada transmisi dual clutch transmission alias kopling ganda 6-percepatan. Oleh karena itu operasi perpindahan giginya bisa secara manual atau matic, untuk bisa meningkatkan kenyamanan selama berkendara.
Honda NT1100 2022 memiliki bobot sekitar 238 kilogram, tinggi jok 820 mm, serta tangki bensin yang sanggup menenggak 20,4 liter bensin. Adapun kaki-kakinya mengandalkan upside down pada sisi depan dan monosok belakang, yang dipasangkan roda 120/70 serta 180/55 yang keduanya pakai ring 17.
Oh iya ukuran dimensi Honda NT1100 2022 memiliki panjang 2.240 mm, lebar 865 mm, dan tinggi 1.360 mm. Jarak terendah ke tanahnya 175 mm dengan wheelbase 1.535 mm. Klaim pabrikan konsumsi bahan bakarnya 20 km/liter.
Fitur Honda NT1100 2022
Oke lanjut ke fitur Honda membenamkan wheelie control, engine braking, Honda Selectable Torque Control, cruise control, soket USB tipe A, sampai mode berkendara yang terdiri dari Urban, Rain, dan Tour, serta ABS dual channel.
Menariknya ada tampilan panel instrumen yang sudah pakai layar sentuh 6,5 inci. Selain itu bisa terkoneksi Apple CarPlay dan Android Auto.
Di bawah panel meter ada layar digital yang menampilkan spidometer, posisi gigi, dan odometer. Ada juga indikator umum lain yang menunjukkan kondisi motor. Asli dari foto aja udah kelihatan modern futuristik!
Harga motor touring Honda NT1100 di Eropa mulai dari Rp 234,5 jutaan untuk varian standar dan Rp 254,1 jutaan tipe DCT. Bila masuk Indonesia, maka akan jadi lawan yang sepadan BMW S 1000 XR sampai Kawasaki Versys 1000. Tapi harganya bakal melambung tinggi.