Skema Warna Honda CBR250RR 2021 Berubah, Ini Daftar Harganya Sekarang
Ary · 13 Agu, 2021 16:40
0
0
PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan penyegaran terhadap Honda CBR250RR 2021. Skema warna khususnya pada varian Bravery Red Black, mengalami perubahan. Tak kepalang banyak, namun cukup untuk memberikan diferensiasi terhadap penyajian sebelumnya.
Tengok saja pada bagian depan. Cover lampu yang sebelumnya dilapisi cat hitam polos, kini ketambahan aksen berwarna merah. Perbedaan paling kentara juga terlihat pada area fairing. Bagian itu sekarang sudah sepenuhnya dilabur dengan kelir hitam. Area tersebut juga dibuat kontras lewat sematan decal berwarna merah.
Ubahan warna juga terlihat pada cover tangki bensin yang sudah disemprot cat berwarna merah. Menyoal penggunaan warna pada logo pabrikan pun berganti dari merah ke hitam. Sementara pada bagian lain seperti bodi belakang, masih tetap memakai warna merah.
Warna baru Honda CBR250RR 2021 ini menjadi pilihan baru diantara varian warna Honda CBR250RR lain seperti Tricolor pada CBR250RR SP Quick Shifter, Racing Red pada CBR250RR SP dan CBR250RR SP Quick Shifter, Mat Gunpowder Black Metalic pada CBR250RR dan CBR250RR SP, serta Black Freedom pada Honda CBR250RR.
Mengenai ketersediaan warna Bravery Red Black ini, Anda dapat menemukannya di seluruh varian. Mulai dari Honda CBR250RR tipe standar dengan banderol Rp66,2 juta, Honda CBR250RR SP Rp72,8 juta hingga Honda CBR250RR SP Quick Shifter yang dipasarkan Rp76,8 juta.
Daftar Harga Honda CBR250RR 2021
CBR250RR - STD Black Freedom
Rp. 61,700,000
CBR250RR – STD Mat Gunpowder Black Metallic
Rp. 66,200,000
CBR250RR – STD Bravery Red Black
Rp. 66,200,000
CBR250RR – SP Mat Gunpowder Black Metallic
Rp. 72,800,000
CBR250RR – SP Bravery Red Black
Rp. 72,800,000
CBR250RR – SP Honda Racing Red
Rp. 73,400,000
CBR250RR – SP QS Bravery Red Black
Rp. 76,800,000
CBR250RR – SP QS Honda Racing Red
Rp. 77,400,000
CBR250RR - SP QS Honda Tricolor
Rp. 77,400,000
CBR250RR – SP QS Garuda X Samurai
Rp. 77,800,000
"Penyegaran tampilan CBR250RR pada warna Bravery Red Black ini merupakan upaya kami untuk terus memberikan nilai tambah bagi pecinta motor super sport di mana konsumen menginginkan motor premium bergaya sporty, kaya dengan fitur modern, performa tinggi dan memberikan kesenangan berkendara, serta kemudahan dalam mengendalikan motor dengan kecepatan dan kelincahan pada jalur perkotaan maupun sirkuit," ujar Thomas Wijaya, Direktur Marketing PT AHM dalam rilis (13/8).
Dengan harga tersebut anda mendapatkan sebuah motor sport tercanggih di kelas 250 cc dua silinder. Honda CBR250RR 2021 dibekali teknologi throttle by wire sehingga memudahkannya untuk mengaplikasi tiga mode berkendara. Dengan fitur tersebut, Anda dapat mengekspolrasi kemampuan yang dimiliki oleh sang kuda besi.
Kita ketahui, Honda CBR150RR 2021 dibekali mesin 250 cc liquid-cooled 4-stroke DOHC 8-valve. Output yang dihasilkan dari jantung mekanisnya itu adalah 41 PS @13.000 rpm dan 25 Nm pada putaran 11.000 rpm. Keseluruhan performanya itu tersalur ke roda belakang melalui transmisi 6-percepatan. Selain itu, ditambahkan pula perangkat assist and slipper clutch untuk mengoptimasi setiap perpindahan transmisinya.
Pada varian teratas, Honda CBR250RR dipersenjatai dengan sistem pengereman ABS (Antilock Braking System) dan quick shifter. Walau begitu, semua varian Honda CBR250RR sama-sama dimodali peredam kejut upside down (USD) di bagian depan dan monoshock dengan 5 penyetelan preload di belakang.
Spesifikasi Honda CBR250RR 2021
Mesin
Tipe Mesin
4-Stroke, 8-Valve, Parallel Twin Cylinder
Kapasitas Mesin
249.7 cc
Sistem Suplai Bahan Bakar
PGM-FI
Diameter X Langkah
62,0 x 41,4 mm
Tipe Tranmisi
Manual, 6 Speed
Rasio Kompresi
12,1:1
Daya Maksimum
30 kW (41 PS) /13.000 rpm
Torsi Maksimum
25 Nm (2,5 kgf.m)/11.000 rpm
Tipe Starter
Electric
Tipe Kopling
Multiple Wet Clutch with Coil Spring
Sistem Pendingin Mesin
Liquid Cooled With Auto Electric Fan
Rangka dan Kaki-kaki
Tipe Rangka
Diamond (Truss) frame
Tipe Suspensi Depan
Inverted Telescopic Front Suspension
Tipe Suspensi Belakang
Aluminum Swing Arm (5 Adjustable Mono Suspension with Pro-Link System)
Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi informasi - tanpa maksud menggurui. Karena sejatinya Anda dan Saya punya kesenangan yang sama yaitu mengendarai sepeda motor!