window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km

Fariz · 8 Feb, 2023 14:00

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 01

ECGO 5 punya desain retro yang compact
  • Disesuaikan dengan karakter jalan dan konsumen di Indonesia
  • Dilengkapi dengan teknologi IoT untuk memantau kinerja motor dari aplikasi

ECGO EV Moto telah memperkenalkan program subsidi yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat Indonesia beralih ke kendaraan listrik. Gak tanggung-tanggung, subsidinya mencapai Rp 70 Miliar untuk 10.000 konsumen pertamanya.

Dengan subsidi ECGO dan berlangganan baterai, kini harga motor listrik ECGO 5 menjadi Rp 9,1 juta off the road dan ECGO 3 menjadi Rp 12,7 juta off the road.

Para calon konsumennya diberikan 2 pilihan. Ada beli putus dan ada sistem berlangganan yang tentunya punya harga jual yang lebih murah. Namun konsumen perlu melakukan top up di tiap bulannya.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Terdapat 2 unit yang bisa dipilih, ada ECGO 3 dan ECGO 5. Keduanya memiliki konsep desain dan spesifikasi yang berbeda, ini bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dari masing-masing konsumen.

Baca juga: Gelontorkan Rp 70 Miliar, ECGO Beri Subsidi Motor Listrik Untuk 10.000 Pelanggan

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 01

Pakai spidometer bulat dengan layar digital.

“Orang indonesia suka berkendara dengan kecepatan tinggi. Jadi kecepatan 45-50 km/jam itu gak cukup. Untuk menyiasatinya, kami perlu waktu 2 tahun untuk riset agar produk kami sesuai dengan karakter jalan dan keperluan orang Indonesia.”

“Generasi yang sekarang ini punya torsi yang kuat karena mengingat jalan di Indonesia sangat beragam, seperti pegunungan. Jarak tempuh juga penting, makanya generasi sekarang ini bisa melaju hingga 160 km,” ujar William Teng, selaku CEO ECGO EV Moto.

ECGO 5

Tipe ini punya tampilan scooter kecil dengan konsep desain retro. Tampilannya kian compact dengan penggunaan roda 10 inci yang terlihat mungil. Tipe ECGO 5 mengandalkan rem depan cakram dan yang belakang masih tromol.

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 02

Ada ruang bagasi yang cukup lebar namun rendah

Spidometernya dilingkari oleh ring chrome yang mengkilap. Spidometer digitalnya pakai lampu latar belakang biru dengan informasi odometer, kapasitas baterai, speed meter, dan riding mode yang digunakan.

Baca juga: Tinggalkan Swap Battery, Ini Alasan Motor Listrik ECGO Gunakan Normal Charging

Di bawah setang pipa chromenya terdapat kompartemen yang cukup dalam dan dilengkapi power outlet dengan model colokan USB. Kunci kontak manualnya dilengkapi remot yang bisa digunakan sebagai alarm hingga menyalakan motor secara keyless.

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 03

ECGO 3 hadir dengan dimensi yang lebih besar

Di bawah jok menjadi ruang baterai. Untungnya di atas baterai terdapat penutup sebagai pemisah dan masih tersedia ruang untuk menyimpan barang bawaan. Meski tidak terlalu dalam, tapi ruangnya cukup lebar.

ECGO 5 bisa mengangkut beban hingga 150 kg dengan kecepatan maksimal 65 km/jam serta jarak tempuh sejauh 70 km. Bahkan motor ini diklaim bisa menerjang banjir dengan tinggi 30 cm.

ECGO 3

Untuk yang ingin terlihat lebih gahar dan punya mobilitas tinggi, ECGO 3 bisa menjadi pilihan. Karena motor listrik ini bisa menampung 2 buah baterai yang mana jika digabungkan bisa menjangkau jarak hingga 160 km.

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 04

Ruang bagasi luas dan bisa menampung 2 baterai

Baca juga: Motor Listrik Yadea Bergerak Cepat Manfaatkan Jaringan Indomobil

Kedua remnya sudah pakai cakram dan dinamo model hubnya bisa mencapai kecepatan maksimal 75 km/jam. Dimensinya yang lebih panjang membuatnya bisa menampung beban maksimal hingga 200 kg.

Desain ECGO 3 lebih panjang dan lebih tinggi karena menggunakan lingkar roda 12 inci di kedua rodanya. Desain reflektor lampu utamanya besar dan menggunakan DRL yang membentuk huruf V.

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 05

Rem belakang pakai model cakram

Spidometer ECGO 3 juga sudah full digital dengan warna lampu latar biru. Isi informasinya mirip dengan ECGO 5, hanya saja di tipe ini sudah dibekali dengan fitur cruise control.

Di bawah setangnya terdapat 2 buah kompartemen dan sisi kiri sudah dilengkapi dengan power outlet dengan colokan model USB. Kerennya tipe ECGO 3 ini behel belakangnya sudah dilengkapi dengan dudukan top box.

Berteknologi IoT

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 06

Spidometer digital dengan informasi lengkap dan fitur cruise control

Untuk mengontrol segala aktivitas dan status dari motor listriknya, motor listrik ECGO sudah dilengkapi dengan IoT alias Internet of Things. Ini membuat motor ECGO dibekali dengan sim card untuk mengirim beragam informasi ke cloud menggunakan jaringan internet.

Baca juga: Brand Motor Listrik Serbu IIMS 2023, Ada Nama Baru!

Spesifikasi ECGO 3 dan ECGO 5, Spek Khusus Indonesia Bisa Tempuh 160 Km 07

Reflektor lampu utama lebar dengan DRL terang

“Saat awal-awal peluncuran, jaringan internet yang kami miliki tidak bisa menjangkau semua wilayah Indonesia. Karena Indonesia ini kan terkenal dengan 1.000 pulau. Produk kami pun tidak hanya di Jakarta, tapi juga banyak di luar Jakarta.”

“Untuk menyiasatinya, kami perlu riset masalah ini selama 2 tahun. Di generasi terbaru ini kami punya sistem IoT yang lebih kuat, sehingga bisa mengcover 1.000 pulau di Indonesia,” rincinya. Mantap!

Data Spesifikasi
ECGO 5   ECGO 3
Ring 10 inci Ukuran Ban Ring 12 inci
1.750 mm Panjang Motor 1.900 mm
150 kg Beban Maksimal 150-200 kg
65 km/jam Kecepatan Maksimal 75 km/jam
1 Kw @2.000 rpm Torsi 1,5 Kw @2.000 rpm
70 km/baterai  Jarak Maksimal 80 km/baterai
Pengisi Daya 5A (250W) 5-6 jam untuk 100%, 2-3 jam untuk 50%, 1,5 jam untuk 35% Waktu Pengisian Baterai Pengisi Daya 5A (250W) 5-6 jam untuk 100%, 2-3 jam untuk 50%, 1,5 jam untuk 35%
Pengisi Daya 9A (500W) 2,5-3 jam untuk 100%, 1-1,5 jam untuk 50% Pengisi Daya Cepat Pengisi Daya 9A (500W) 2,5-3 jam untuk 100%, 1-1,5 jam untuk 50%
 30 cm Tahan Air (Maksimum Ketinggian) 30 cm
1.800 W/1.200 W Daya Maksimum dan Daya Terukur 2.100 W/1.700 W

1.500 WH/1.300 WH

Baterai dan Kapasitas 2.000 WH/1.700 WH


 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });