vMove Keren, Motor Listrik Mungil Berdesain Unik Cuma Rp 9 Jutaan
Herdi · 23 Feb, 2024 12:00
0
0
Hadir di IIMS 2024
Punya tampilan unik dan nyentrik
vMove Indonesia berhasil menyedot pengunjung Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024 dengan sejumlah produknya, termasuk sepeda motor listrik yang disebut vMove Keren.
Secara tampilan, motor berjenis skuter matik ini memang tampak berbeda dibandingkan dengan kendaraan roda dua pada umumnya.
Bahkan, jika dilihat-lihat sosok motor ini justru cenderung unik dan nyentrik.
Seperti disebut di atas, vMove Keren ini memiliki tampilan yang cukup unik dan nyentrik terlebih pada bagian depan Shield atau tameng transparan seperti mika.
Tentu saja ini unik, karena biasanya sepeda motor pada bagian tameng menggunakan cover body lebih padat dan gelap.
Tak hanya itu, pada bagian depan motor listrik ini memiliki spakbor unik, karena hampir menutupi roda-roda.
Jika terlihat dari samping, lekukan bodinya terkesan lebih kaku, namun justru memberikan nuansa berbeda.
Pada bagian dek motor ini juga cukup lega, sehingga masih bisa membawa barang dengan jumlah banyak.
Apalagi pada bagian jok sepeda motor listrik dibuat sama rata antara pengemudi dan penumpang, serta terdapat sandara pinggang dengan ukuran kecil menempel di ujung jok.
Fitur Canggih
Selain tampilan body unik, motor ini memang benar-benar keren, terlebih pada bagian fitur-fitur yang ditawarkan meski unitnya tergolong mungil.
Lihat saja pada bagian penerangan, sepeda motor listrik ini sudah menggunakan lampu LED.
Demikian juga tameng transparan ini bisa menyala pada saat malam hari, dimana warna lampu ini akan menyala dalam tujuh pilihan warna.
Motor listrik ini juga sudah dilengkapi dengan USB Port, sehingga pengguna motor listrik ini tetap bisa mengaktifkan smartphone saat bepergian.
Oia, fitur yang tak kalah keren dari motor listrik ini adalah untuk menyalakan mesin menggunakan kartu yaitu Near Field Communication atau NFC Keyless.
Jadi, NFC Keyless ini cukup ditempel pada speedometer yang menempel di stang, maka mesin akan menyala.
Harga vMove Keren
Tidak disebutkan secara detail untuk performa motor penggeraknya, akan tetapi sumber tenaganya mengandalkan dinamo 900 Watt.
Dan kecepatan bisa menempuh 60 km per jam, serta garansi jasa servis seumur hidup.
Untuk harga motor listrik ini awalnya dibanderol Rp 16,9 juta, tapi selama di IIMS 2024 untuk 100 orang pertama akan dijual sebesar Rp 9,9 juta saja.