Generasi ke-10 Honda Accord menawarkan sosok yang berubah dibandingkan generasi-generasi sebelumnya. Jika pada generasi pendahulunya Accord identik dengan kesan mewah dan elegan, pada model terakhirnya ini, Honda Accord menyajikan sosok yang jauh lebih sporty, tak hanya dari desainnya, juga dari pengendaraannya.
Pesaing abadi Toyota Camry ini, kini mendapatkan garis desain yang jauh lebih sporty, terutama diunjukkan oleh bentuk atapnya yang melandai ke belakang sehingga menunjukkan siluet layaknya sebuah liftback. Jika dibandingkan dengan Mazda6 yang juga menyuguhkan desain lebiih sporty, Honda Accord memberikan siluet yang lebih kuat karakternya.
Baca juga: Honda Accord 2021 Raih Rating Keselamatan Tertinggi dari ASEAN dan Amerika Serikat
Di balik kap mesinnya, Honda Accord juga mendapatkan pembaharuan dengan penggunaan mesin baru, 1,5 liter dengan imbuhan turbo. Mesin 1.5L VTEC Turbo ini serupa dengan yang diusung oleh Honda Civic maupun Honda CR-V, namun pada Accord, Honda memberikan beberapa penyesuaian sehingga limpahan tenaganya jauh lebih baik.
Tenaga puncak yang dihasilkan mencapai 190 PS dan torsi puncaknya mencapai 260 Nm. Pada saat kami uji, akselerasi 0 – 100 km/jam dapat dicapai dalam 9,29 detik. Yang menarik, dengan performa yang mengesankan, Accord juga menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang rekatif irit. Secara rata-rata konsumsi bahan bakarnya adalah 12,8 km/liter.
Baca juga: Komparasi Honda Accord vs Toyota Camry 2.5 V, siapa yang lebih unggul?
Satu hal terpenting yang membedakan Honda Accord dengan rival-rival di kelasnya adalah penggunaan fitur Advance Driving Assistance System (ADAS) yang disebut Honda Sensing. Fitur ini setidaknya menyuguhkan Adaptive Cruise Control (ACC) dan Lane Keep Assist System (LKAS) yang dapat menolong pengemudi dalam menjalankan mobilnya, sekaligus menjamin keselamatan.
Meski begitu, fitur yang menjadikannya lebih pintar dibandingkan kompetitornya, bisa jadi merupakan faktor yang menjadikan harganya juga lebih tinggi. Apakah harga Rp729,6 juta menjadikan Honda Accord layak untuk dipilih? Simak ulasan lebih dalam pada video kami di kanal YouTube Autofun Indonesia.
Baca juga: Sebelum Membeli, Simak Dulu Kelebihan dan Kekurangan Honda Accord
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2019 Mercedes-Benz C 300 AMG 2.0
28.856 km
4 tahun
Banten
2015 Honda CIVIC 1.8
40.865 km
7,5 tahun
Jakarta
2021 Toyota COROLLA ALTIS V 1.8
12.662 km
2,5 tahun
Jakarta
2017 Toyota VIOS G 1.5
88.383 km
6 tahun
Jawa Barat
2014 Mercedes-Benz E 250 AMG 2.0
53.402 km
9 tahun
Jawa Barat