Mobil Mitsubishi Indonesia

Di kalangan pecinta otomotif, merek mobil Mitsubishi memang sudah tidak asing lagi. Banyak yang belum tahu bahwa produsen mobil asal Jepang ini pertama kali didirikan sebagai perusahaan pelayaran oleh Yataro Iwasaki pada tahun 1870 silam. Perusahaan berlogo tiga berlian ini kemudian mulai beralih ke industri otomotif. Di Indonesia, nama Mitsubishi pertama kali dibawa oleh PT. Marwa Motors pada tahun 1970. Pada tahun 1973, perusahaan ini kemudian mengubah namanya menjadi PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motor (KTB). Perusahaan ini memiliki tiga pilar penjualan utama yang menjadi fokus mereka dalam menciptakan produk mobil mereka, yaitu mobil penumpang, kendaraan niaga ringan, dan kendaraan niaga. KTB kemudian melakukan restrukturisasi pada April 2017 dan menyerahkan penjualan mobil penumpang dan niaga ringan kepada entitas baru yang disebut Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). MMKSI sendiri dimiliki oleh tiga pemegang saham, yaitu Mitsubishi Corporation, PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motor dan Mitsubishi Motors Corporation. Sementara itu, KTB berfokus pada pemasaran kendaraan niaga berat, seperti Fuso dan Colt Diesel. Hal ini dianggap lebih efektif untuk memfokuskan penjualan dan memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan. Ketangguhan memang merupakan salah satu aspek yang paling diutamakan oleh Mitsubishi dalam menciptakan produk-produknya, bahkan hingga saat ini. Sebut saja mobil pick up Mitsubishi L300. Mobil ini bermesin bandel, irit BBM, dan memiliki kapasitas angkut yang mumpuni, sehingga produk yang satu ini masih bisa kita jumpai di pasar otomotif saat ini. Di segmen SUV, Mitsubishi juga memiliki satu produk andalan lainnya, yakni Pajero Sport. SUV tujuh penumpang ini populer di Indonesia dan Asia Tenggara. Tidak hanya kokoh, performa mesin mobil SUV yang satu ini juga mengesankan. Selain itu, mobil ini juga memiliki kabin yang nyaman dan sarat fitur. Dalam segmen kendaraan premium, Mitsubishi juga tidak kalah saing. Perusahaan ini menghadirkan Mitsubishi Galant dan juga Lancer. Kemudian pada segmen hatchback, ada pula Mitsubishi Mirage. Semua mobil pabrikan Mitsubishi ini memiliki satu kesamaan, yakni pada mesin yang sudah tidak diragukan lagi ketangguhannya. Sebagian mobil Mitsubishi di Indonesia dibuat langsung di Indonesia. Hal ini juga menjadi salah satu keunikan dari Mitsubishi di Indonesia. Mitsubishi Xpander, Pajero Sport, dan L300, misalnya. Ketiga mobil ini dibuat di pabrik Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat. Selama beberapa tahun terakhir, mobil Mitsubishi memang kian populer di Tanah Air. Sejak tahun 2017, produsen Mitsubishi di Indonesia memang gencar membuka dealer resmi di berbagai lokasi dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spare part). Hal ini juga diketahui telah dilakukan Mitsubishi dalam rangka menyambut kehadiran Low MPV Mitsubishi Xpander. Saat ini, Mitsubishi memang sedang berfokus pada kendaraan berkapasitas tujuh orang penumpang seperti SUV Pajero Sport, serta MPV Mitsubishi XPander dan Xpander Cross. Tidak berhenti sampai di situ, mereka juga menghadirkan crossover Mitsubishi Eclipse Cross dan double cabin pick up Mitsubishi Triton. Kedua model mobil ini didatangkan langsung dari Thailand. Selain itu, ada pula Mitsubishi L300 dan Mitsubishi Outlander yang merupakan mobil Plug-in Hybrid canggih. Mitsubishi memasarkan beragam model mobil yang menyasar beragam segmen di Indonesia saat ini. Pada segmen MPV ada Mitsubishi Xpander, Triton, dan Xpander Cross. Kemudian untuk segmen SUV ada Mitsubishi Pajero Sport, Outlander Sport, Xpander Limited, dan Outlander PHEV. Sedangkan pada segmen Crossover ada Mitsubishi Eclipse Cross. Tetapi dari sekian banyak model yang dipasarkan, Mitsubishi Xpander, Mitsubishi Pajero Sport, dan Mitsubishi Triton adalah mobil yang disebut paling populer.

Daftar Mobil MitsubishiHarga
Harga Mitsubishi L300Rp 217,15 - 222,15 Juta
Harga Mitsubishi XpanderRp 258,20 - 312,90 Juta
Harga Mitsubishi TritonRp 287,15 - 510,00 Juta
Harga Mitsubishi Xpander CrossRp 309,17 - 342,65 Juta
Harga Mitsubishi Outlander SportRp 338,00 - 383,50 Juta
Harga Mitsubishi Eclipse CrossRp 487,65 Juta
Harga Mitsubishi Pajero SportRp 552,10 - 733,60 Juta
Harga Mitsubishi Outlander PHEVRp 1,32 Milyar
Harga Mitsubishi T120SSTidak Dijual
Harga Mitsubishi XforceRp 382,50 - 419,10 Juta
Harga Mitsubishi L100 EVRp 320,00 Juta
Baca Lebih

Harga Mobil Mitsubishi Terbaru 2025

AllMPVSUVPickupCommercial
Menarik untuk melihat tipe terendah Mitsubishi Pajero Sport yang ditawarkan oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Mengingat dengan harga yang lebih terjangkau, mobil ini punya kemampuan tak kalah hebatnya dengan varian di atasnya. Begitu pula dengan Ford Indonesia yang baru saja menawarkan Ford Ranger tipe terendah. Di bawah payung RMA Group, Ford cerdas untuk membidik segmen kendaraan fleet, utamanya di daerah perkebunan atau pertambangan. Mengingat Ranger varian paling
Kehadiran Mitsubishi XForce Ultimate with Diamond Sense (DS) untuk pasar Indonesia melalui gelaran GJAW 2024 lalu melengkapi dua varian lain yang telah diperkenalkan sebelumnya, yakni XForce Ultimate dan XForce Exceed. Sebagai varian teratas, XForce Ultimate DS dibangun berdasarkan varian Ultimate yang dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan dan keselamatan tambahan, salah satunya Diamond Sense atau fitur berupa Advanced Driver Assistance System (ADAS). Penyematan fitur bantuan keselamatan ter
Rentokil Initial Indonesia mengumumkan telah memakai mobil listrik Mitsubishi L100 EV sebagai kendaraan operasional mereka. Perusahaan terkemuka di bidang pengendalian hama dan hygiene itu menggunakan 11 unit Mitsubishi L100 EV. Kendaraan listrik berbasis baterai (Battery Electric Vehicle/BEV) tersebut dianggap menandai langkah strategis Rentokil Initial dalam mendukung efisiensi operasional. Langkah ini juga sekaligus mewujudkan komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan lingkungan. Sebagai inf
Kami akan mengupas secara tuntas apa saja perbedaan Mitsubishi Pajero Sport 2025 tipe Exceed dan GLX. Perlu diketahui sebelumnya, tipe GLX pada New Pajero Sport merupakan varian paling basic, sedangkan Exceed berada satu tingkat diatasnya. Meski sebagai varian paling bawah, GLX dijual lebih mahal ketimbang Exceed. Ini dikarenakan GLX dibekali sistem penggerak 4x4 yang notabennya dikenai pajak lebih mahal, berbeda dengan Exceed yang hanya mengandalkan penggerak roda belakang RWD. Harga New Mitsub
Estimasi mengenai besaran biaya service Mitsubishi L100 EV mulai dari pembelian hingga pemakaian 100.000 kilometer akan kami ulas secara rinci melalui artikel ini. Sebagai mobil listrik murni, L100 EV atau yang sebelumnya disebut juga Minicab EV merupakan kendaraan niaga bertubuh mungil jenis Microcar atau Kei Car di Jepang. Di Indonesia L100 EV diluncurkan secara resmi melalui ajang IIMS 2024. Mobil listrik model blind van ini hadir dengan menyasar perusahaan-perusahaan besar atau usaha mikro s
Mitsubishi Xforce Ultimate with Diamond Sense merupakan varian baru yang diluncurkan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 lalu. Varian pintar ini jadi tipe tertinggi dikeluarga Xforce, lantaran fitur yang dibenamkan lebih lengkap dan canggih, serta harganya juga terbilang paling mahal. Nah, kelebihan dari varian Ultimate with Diamond Sense ini adalah disematkan fitur yang juga memakai nama belakangnya yaitu Diamond Sense (DS).

Video Pendek Terkait

Video Mobil Mitsubishi di Indonesia

Yang Bikin Beda XForce dari Yaris Cross, Creta dan HR V!

First Drive Mitsubishi XForce | Enak Di Mata, Enak Juga Dibawa?

Pilih Xforce, Grand Vitara, atau Yaris Cross? | Komparasi

Pendatang Baru, Siap Jadi Pengganggu! | First Look Mitsubishi Xforce

Rekomendasi Mobil Keluarga AutoFun Indonesia 2023 (FCR)

Perbandingan Mitsubishi

Review Pengguna Mobil Mitsubishi

4.0

Mitsubishi Xpander Sport M/T

Pros
1. Garansi service gratis yang cukup panjang, membuat irit biaya pengeluaran 2. Mesin halus, tidak berisik, suspensi mantap 3. Ruang kabin paling senyap dibanding kompetitor Low MPV lainnya 4. Secara tampilan luar mobil ini termasuk model kekinian, dengan karakter garang, berani beda dengan yang lain 5. Konsumsi BBM masih tergolong irit 6. Kabin lega, fitur keselamatan cukup lengkap, stir bisa diatur maju-mundur & atas bawah
Cons
1. Belum adanya sensor parkir belakang (keluaran tahun awal) 2. Tombol AC masih sistem knop
Baca Lebih
4.0

Mitsubishi Triton

Pros
1. Tampilan eksterior gagah 2. Pilihan mode berkendara bervarian
Cons
1. Kabin yang kurang luas 2. Fitur hiburan yang sediki 3. Biaya Maintenance mahal
Baca Lebih
4.0

Mitsubishi Xpander

Pros
1. Tarikan mesinnya halus 2. AC dgn double blowernya hembus 2. Kinerja shock brakernya bagus
Cons
Mudah kotor 2. Performa mesinnya tak sangat baik
Baca Lebih
4.0

Mitsubishi Xpander

Pros
1. Ukuran bannya ideal 2. Kelonggaran joknya 3. Keempukanya kursinya
Cons
Lampu depan kurang terang 2. ACnya masih pakai model putar
Baca Lebih
5.0

Mitsubishi Xpander

Pros
1. Sistem elektronik yg canggih 2. Memiliki interior yg terlihat sangat mahal 3. Desainnya cukup modern
Cons
Interiornya senyap 2. Warna beige interiornya mudah kotor
Baca Lebih

Mobil Rekomendasi

Top 5 Mobil PickupTop 5 Mobil yang Layak dibeli10 Mobil TerlarisPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 170,20 - 190,00 Juta

Lihat Mobil
Mazda

Mazda CX-80

Rp 1,20 Milyar

Lihat Mobil
Mendatang
Xpeng

Xpeng X9

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Xpeng

Xpeng G6

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Leap Motor

Leap Motor T03

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Leap Motor

Leap Motor C10

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Geely

Geely EX5

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Chery

Chery J6

Rp 498,00 - 558,00 Juta

Lihat Mobil
Maxus

Maxus Mifa 9

Rp 1,09 Milyar

Lihat Mobil
Aletra

L8

Rp 445,00 - 488,00 Juta

Lihat Mobil

FAQ Mobil Mitsubishi di Indonesia

Berapa harga mobil Mitsubishi di Indonesia?

Harga mobil Mitsubishi termurah adalah Mitsubishi L300 Rp 217,15 Juta dan harga tertinggi Mitsubishi Outlander PHEV Rp 1,323 Milyar.

Mobil apa saja yg dari Mitsubishi?

Mitsubishi memiliki 11 model dan 35 varian untuk Anda pilih.

Apakah Mitsubishi punya model SUV?

Mobil SUV Mitsubishi: Mitsubishi Eclipse Cross, Mitsubishi Outlander PHEV, Mitsubishi Outlander Sport, Mitsubishi Pajero Sport, Mitsubishi Xforce