Mobil Isuzu Indonesia

Isuzu Motors Ltd. adalah salah satu perusahaan otomotif asal Jepang yang memproduksi berbagai macam kendaraan bermesin diesel. Isuzu kebanyakan memproduksi kendaraan komersial dan truk berat. Perusahaan ini berbasis di Tokyo, dan pertama kali berdiri pada tahun 1937. Pada tahun 2005, Isuzu menjadi produsen truk medium dan truk besar yang terbesar di dunia. Isuzu sendiri diketahui mempunyai pabrik di Fujisawa, prefektur Tochigi dan Hokkaido. Perusahaan ini merupakan perusahaan yang cukup besar. Isuzu diketahui mempekerjakan 7.371 karyawan pada tahun 2007. Jika kita mendengar nama Isuzu, sebagian besar dari kita pasti akan teringat dengan slogan “Rajanya Diesel”. Tidak heran, karena perusahaan mobil yang satu ini memang terkenal dengan mesin dieselnya. Pada tahun 2003 saja, pabriknya tercatat telah berhasil memproduksi 16 juta mesin diesel dan mesin dieselnya pun bisa ditemukan di seluruh dunia. Isuzu memang lebih terkenal karena memproduksi kendaraan komersialnya. Di Asia, Afrika, dan Eropa, Isuzu banyak dikenal berkat produk truknya dengan segala ukuran. Awalnya, Isuzu juga memproduksi mobil sedan dan mobil kompak. Namun, penjualan produk-produk ini mengalami penurunan yang sangat drastis pada akhir tahun 1990-an, sehingga pihak Isuzu pun memutuskan untuk menutupnya. Pada tahun 2006, Isuzu membuat aliansi dengan Toyota Motor Corporation. Di Indonesia sendiri, PT. Isuzu Astra Motor Indonesia ialah agen pemegang merek Isuzu di Indonesia yang merupakan perusahaan joint-venture antara PT. Astra International Tbk. dengan Isuzu Motors Ltd. Di Indonesia, pabrik Isuzu berlokasi di Karawang, Jawa Barat. Pabrik tersebut berdiri di atas lahan seluas 300.000 meter persegi dan memiliki kapasitas produksi hingga 80.000 unit per tahun. Perjalanan Isuzu di Indonesia dimulai pada tahun 1960-an. Ketika itu, Isuzu menjadi distributor produk mesin diesel dan kendaraan komersial lainnya di Indonesia. Keberadaan Isuzu di Indonesia sendiri berawal dari berdirinya PT. Pantja Motor pada tahun 1974. Produk Isuzu yang dipasarkan di Indonesia cukup beragam, tetapi dibagi dalam 2 kategori besar. Kategori pertama adalah kategori Commercial Vehicle (CV) atau kendaraan niaga yang meliputi pick-up Isuzu Traga, truk kelas ringan Isuzu Elf, medium truk Isuzu Giga dan heavy duty Truck. Sedangkan kategori kedua adalah Light Commercial Vehicle (LCV) seperti Isuzu Panther, Isuzu D-Max dan Isuzu MU-X. Isuzu MuX, Isuzu D Max, dan Isuzu Panther adalah tiga model mobil Isuzu yang paling populer di Indonesia.

Daftar Mobil IsuzuHarga
Harga Isuzu D-MAXRp 362,60 - 536,70 Juta
Harga Isuzu MU-XRp 490,00 - 559,80 Juta
Harga Isuzu PantherTidak Dijual
Harga Isuzu TragaRp 211,80 - 239,80 Juta
Baca Lebih

Harga Mobil Isuzu Terbaru 2024

AllMPVSUVPickup
Antara Isuzu Panther kapsul vs Toyota Kijang kapsul diesel sampai saat ini masih jadi bahan perbincangan di kalangan masyarakat Indonesia. Khususnya ketika hembahas tentang minibus berbahan bakar solar yang tangguh sesuai kondisi di dalam negeri. Kalau melihat serpak terjangnya di industri otomotif Tanah Air, Isuzu Panther memang lebih dulu meramaikan kancah otomotif Nasional di segmen kendaraan roda empat bermesin diesel, ketimbang Toyota Kijang. Panther sendiri pertama kali diperkenalkan pada
Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther selalu menjadi bahan perbandingan mereka yang mencari satu mobil diesel tangguh untuk berbagai kebutuhan. Artinya bisa dipakai bareng keluarga, tapi juga tahan banting diajak menemani beroperasi untuk menunjang profesi si pemiliknya. Mencari mobil diesel yang serbaguna seperti itu tapi dengan harganya terjangkau memang tak terlalu banyak pilihan. Kalau kita mau cari mobil baru, pasti akan mentok pada keterbatasan budget, mengingat di segmen ini paling mura
Nama Isuzu MU-X muncul pertama kali di Tanah Air pada 2014. Pasaran harga bekas di angka Rp240 jutaan, wajib hukumnya mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan Isuzu MU-X gen 1 sebelum membelinya. Seperti Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport yang dibangun berbasiskan model pick up-nya, MU-X dibuat dari Isuzu D-MAX. Seperti yang diketahui, D-MAX merupakan kendaraan niaga yang diciptakan dalam dua model, yakni single cabin dan double cabin. Dengan menempati segmen Medium SUV 7-seater ber
Konsumsi bahan bakar Isuzu Panther kerap dinilai sangat irit oleh para pemiliknya jika dibandingkan mobil lain yang sejenis. Selain mesin yang bandel, konsums bahan bakar Isuzu Panther ini pula yang membuat mobil tersebut masih banyak pemujanya. Bahkan kalau kalian penah ingat di tahun 1990-an, Isuzu Indonesia sempat merilis materi promosi untuk Panther dengan jargon "Jakarta-Bali Cuma Rp44 ribu!". Kalimat ini dipakai seolah-olah ingin menunjukkan sebegitu iritnya biaya beli solar yang perlu dik
Membahas mengenai kelebihan dan kekurangan Isuzu Panther adalah hal yang selalu menarik. Termasuk alasan mengapa ia tak lagi diproduksi dan jual lagi, harga Isuzu Panther bekas saat ini yang masih tetap tinggi, hingga seperti apa konsumsi BBM mobil tersebut. Isuzu Panther adalah Multi Purpose Vehicle (MPV) legendaris yang punya usia sangat panjang di Indonesia. Pertama kali dibuat pada 1991, mobil ini khusus dikembangkan dan diproduksi di Indonesia. Menariknya, dari dulu hingga kini desainnya ta
PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) ikut serta di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, yang berlangsung pada 18-28 Juli 2024. Melalui Semangat 'Real Partner, Real Journey', PT IAMI melayani semua kebutuhan mobilitas bisnis dan memperkenalkan ekosistem kendaraan listrik untuk mendukung program pemerintah yang lebih ramah lingkungan. "Komitmen #IsuzuTerusMenemani sudah terbukti selama hampir 50 tahun. Di GIIAS 2024, kami menampilkan berbagai kendaraan yang bisa mempercepat bi

Video Pendek Terkait

Video Mobil Isuzu di Indonesia

Lima Hal Menarik dari Isuzu Panther!

Isuzu Panther Bekas, Layak Jadi Alternatif Calya-Sigra?

All New Isuzu D-Max - Cerita Isuzu Partner

ALL NEW Isuzu D-MAX hadir dengan tenaga besar 150 PS

All New 2021 Isuzu MU X!

Perbandingan Isuzu

Review Pengguna Mobil Isuzu

4.0

Isuzu Panther

Pros
1. Setirannya stabil 2. Mesin yang cukup handal 3. Cocok digunakan untuk keperluan touring
Cons
Fitur keamanannya kurang lengkap 2. Top speed yang kurang
Baca Lebih
3.0

Isuzu Panther

Pros
1. Lampu depan super besar 2. Kabinnya luas dan lega
Cons
Bodyrollnya sangat terasa 2. Akselerasi yang kurang baik
Baca Lebih
3.0

Isuzu Panther

Pros
1. Interior yang luas 2. Mesin dieselnya yang berkualitas 3. Mampu mengangkut banyak penumpang dan barang
Cons
Kalah dalam hal perubahan interior dan eksterior . 2. Immobilizer dan ABS belum ada
Baca Lebih
3.0

Isuzu Panther

Pros
1. Tak rewel 2. Nyaman utk kaki2 3. Desainnya paling mewah
Cons
Getaran mobil relatif besar 2. Sistem keselamatan dikut kurang
Baca Lebih
5.0

Isuzu Panther

Pros
1. Tempat duduk yang luas 2. Tiada masalah naik pegunungan 3. Daya angkut yang maksimal
Cons
Suara mesin kendaraan berbisik 2. Fitur interior bisa lebih banyak
Baca Lebih

Mobil Rekomendasi

Top 5 Mobil HatchbackTop 5 Mobil yang Layak dibeli10 Mobil TerlarisPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 170,20 - 190,00 Juta

Lihat Mobil

FAQ Mobil Isuzu di Indonesia

Berapa harga mobil Isuzu di Indonesia?

Harga mobil Isuzu termurah adalah Isuzu Traga Rp 211,8 Juta dan harga tertinggi Isuzu MU-X Rp 559,8 Juta.

Mobil apa saja yg dari Isuzu?

Isuzu memiliki 4 model dan 13 varian untuk Anda pilih.

Apakah Isuzu punya model SUV?

Mobil SUV Isuzu: Isuzu MU-X