Mitsubishi Kuda Diesel vs Isuzu Panther, Mana MPV Peminum Solar yang Masih Layak Dimiliki?

Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther selalu menjadi bahan perbandingan mereka yang mencari satu mobil diesel tangguh untuk berbagai kebutuhan. Artinya bisa dipakai bareng keluarga, tapi juga tahan banting diajak menemani beroperasi untuk menunjang profesi si pemiliknya.

Mencari mobil diesel yang serbaguna seperti itu tapi dengan harganya terjangkau memang tak terlalu banyak pilihan. Kalau kita mau cari mobil baru, pasti akan mentok pada keterbatasan budget, mengingat di segmen ini paling murah ada di kisaran Rp 400-500 juta.

Namun ada dua mobil diesel badak yang paling sering jadi rekomendasi, yakni Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther. Kedua mobil ini memang punya banyak kesamaan. Tentunya sama-sama menggunakan mesin diesel, lantas masing-masing masuk kategori mobil kapasitas tujuh penumpang. Dan terakhir, harganya terjangkau namun masih sangat layak dipinang serta diandalkan sampai saat ini.

Walau demikian, tetap ada kelebihan dan kekurangan masing-masing mobil. Sehingga kalian perlu mengetahui secara detil perbedaan Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panher. Supaya nantinya bisa menjatuhkan pilihan paling tepat sesuai kebutuhan.

Sedikit melihat ke belakang mengenai sepak terjang kedua mobil ini. Mitsubishi Kuda di akhir era 90-an sampai awal dekade 2000-an menjadi opsi menarik mobil keluarga selain Toyota Kijang Kapsul dan Isuzu Panther. Untuk ukuran mobil bekas, Mitsubishi Kuda ini cocok untuk angkutan keluarga besar yang murah meriah.

Tidak seperti para pesaingnya, masa kejayaan Kuda di Tanah Air hanya bertahan enam tahun saja. Kuda hadir dalam tiga varian, yaitu Super Exceed, GLX dan GLS. Selang tiga tahun kemudian, Kuda mendapatkan update tampilan serta penambahan varian yang lebih mewah yaitu Deluxe, Diamond dan Grandia.

Mitsubishi sebenarnya menawarkan cukup banyak varian mesin untuk Kuda. Ada yang pakai mesin bensin 1.6-liter 4G18 berdaya 105 PS, mesin bensin 2.0-liter berkode 4G63 dengan daya puncak 116 PS, dan mesin diesel 2.5-liter 4D56 bertenaga 75 PS yang merupakan turunan dari mesin L300.

Berbeda dengan Kuda yang usianya cukup singkat, Isuzu Panther tercatat sudah ada sejak 1991. Pilihan mesinnya ada dua tipe, tapi semuanya sama-sama mesin diesel yang terkenal akan durabilitasnya.

Awal pertama kali meluncur, Isuzu Panther menggunakan mesin C223 2.238 cc berteknologi OHV Indirect injection dengan tenaga 73 PS serta torsi 140 Nm. Di pertengahan masa jayanya, meisn ini diganti jadi kode 4JA1-L 2.499 cc serta mampu memuntahkan tenaga 88 PS dengan torsi 192 Nm.

Meski demikian, bukan berarti Kuda diesel juga tak layak dipertimbangkan. Nah berikut ini Autofun akan sajikan pertimbangan apa saja antara Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther.

Baca juga: Toyota Hilux Rangga Tipe Teratas Vs Mitsubishi Triton Varian Terendah, Selisih Harga Rp10 Jutaan Mending Mana?

Mitsubishi Kuda Diesel vs Isuzu Panther dari Segi Harga

Harga bekas Mitsubishi Kuda lebih terjangkau

Jika kalian hendak memilih mobil diesel berkonfigurasi tujuh penumpang yang irit bahan bakar tapi harganya sangat terjangkau, maka bisa palingkan perhatian ke Mitsubishi Kuda diesel bekas. Bagaimana tidak, MPV diesel ini bisa kalian miliki cukup dengan harga mulai dari Rp 50 jutaan hingga Rp 90 juta tergantung kondisi, tahun produksi, dan tipenya.

Perbedaan Mitsubishi Kuda diesel dan Isuzu Panther amat terlihat dari sisi harga. Dengan budget Rp 100 jutaan kalian akan mendapat Kuda diesel produksi 2004 atau 2005. Tetapi harga Isuzu Panther tahun produksi yang serupa dalam kondisi masih "segar" harganya di atas Rp 100 juta sampai Rp 120 jutaan.

Dengan memilih harga mobil bekas yang lebih murah dari daya yang sudah kalian siapkan, maka bisa disisihkan untuk beberapa perbaikan yang pasti diperlukan. Misalnya ganti oli, ganti seluruh filter termasuk filter solar, sampai cek kondisi kaki-kaki biar kembali nyaman.

Baca juga : Bedah Perbedaan Isuzu Panther dari Generasi ke Generasi

Mitsubishi Kuda Diesel Mantap di Trek Lurus, Isuzu Panther Jagoan Tanjakan

Mitsubishi Kuda sajikan kenikmatan berkendara

Poin berikutnya yang bisa kulik antara Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther tentu saja dari sektor teknis dan kemampuan mekanis. Untuk varian mesin diesel, Mitsubishi Kuda disematkan jantung mekanikal berkode 4D56 2.5L non turbo yang mampu melecutkan tenaga hingga 75 PS di 4.200 rpm serta torsi puncak 143 Nm pada 2.500 rpm.

Mesinnya memakai basis yang sama seperti Mitsubishi L300 tapi dengan beberapa pembaharuan sehingga tenaga juga mengalami peningkatan dibanding L300. Karenanya durabilitas mesin Mitsubishi Kuda sudah terkenal hingga saat ini.

Banyak pemakai yang menyebut kalau Mitsubishi Kuda punya karakter pengendaraan yang sangat menyenangkan untuk dibawa di jalan datar baik dalam kota maupun trek luar kota. Pengendaliannya mantap walaupun usianya sudah tak muda lagi.

Panther ada yang sudah dibekali turbo

Sementara itu Isuzu Panther selain mesin diesel 2.5L N/A, juga ada yang telah berbekal mesin diesel turbo. Ini membuat tenaganya meningkat dibanding Panther generasi awal. Tenaga puncaknya 80 PS pada 3.500 rpm dengan torsi 170 Nm di 2.300 rpm. Belum lagi pada varian Panther yang sudha ditambhkan teknologi turbo.

Dilihat dari figur ini, Panther memang tenaganya tak istimewa, namun torsinya lebih hebat dibandingkan Mitsubishi Kuda diesel. Itulah mengapa mobil ini jadi andalan mereka yang kerap melintasi jalur pegunungan dengan rute tanjakan dan turunan.

Perbandingan spesifikasi mesin
  Mitsubishi Kuda Diesel Isuzu Panther
Tipe mesin 4D56 C223 OHV Indirect Injection 4JA1 Indirect Injection 4JA1-L OHV Direct Injection
Kapasitas silinder 2.500 cc 2.238 cc 2.499 cc 2.499 cc
Jumlah silinder 4 4 4 4
Daya maksimum 75 PS @4.200 rpm 73 PS @4.300 rpm 80 PS @3.900 rpm 88 PS @3.500 rpm
Torsi maksimum 143 Nm @2.500 rpm 140 Nm @2.400 rpm 170 Nm @2.300 rpm 192 Nm @1.800 rpm

Baca juga : Diklaim Irit Bahan Bakar, Berapa Konsumsi Bahan Bakar Isuzu Panther?

Perbedaan Mitsubishi Kuda Diesel dan Isuzu Panther dalam Hal Konsumsi BBM

Isuzu Panther terkenal irit dan bandel

Setelah mengetahui perbedaan karekter mesin antara Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther, lantas bagaimana dengan konsumsi BBM dari kedua mobil ini? Bicara Mitsubishi Kuda bermesin diesel selain memiliki tingkat durabilitas yang tinggi dan tahan banting, konsumsi BBM-nya juga terhitung baik.

Para pengguna mobil ini ada yang mengungkapkan jika saat dipakai di dalam kota varian mesin diesel ini mampu menempuh jarak 12 km untuk setiap pemakaian 1 liter solar. Sedangkan untuk rute luar kota atau tol, mampu menorehkan angka konsumsi BBM 15-16 km/liter.

Mitsubishi Kuda masih layak buat kendaraan harian

Lalu bagaimana konsumsi BBM Isuzu Panther? Beberapa laporan para pemiliknya menyebutkan, untuk konsumsi bahan bakar Isuzu Panther untuk penggunaan dalam kota mencapai angka 12 kpl hingga 14 kpl.

Angka tersebut jauh lebih irit dibanding dengan mesin terdahulunya, yang hanya mencatatkan angka konsumsi bahan bakar 9-10 kilometer per liter. Sementara di rute tol bisa mencapai 18 km/liter.

Baca juga : Punya Banyak Opsi, Ini Varian Mitsubishi Kuda yang Sangat Cocok Untuk Dipilih

Mitsubishi Kuda vs Isuzu Panther, Siapa Paling Nyaman?

Interior Mitsubishi Kuda lebih mewah

Hal terakhir yang akan kita bandingkan adalah mengenai kenyamanan kabinnya. Tidak bisa dipungkiri, Kuda datang sebagai langkah Mitsubishi untuk mematahkan dominasi Panther dan Toyota Kijang. Karena itulah mobil ini dibuat dengan beberapa kelebihan dari kompetitornya itu.

Dibanding Panther, interior Mitsubishi Kuda memang terlihat lebih mewah. Busa joknya terasa tebal dan nyaman serta ada beberapa aksen kayu di dasbor dan trim pintu. Selain itu Mitsubishi juga sudah menyematkan konsol tengah sehingga antara jok pengemudi dan penumpang depan tidak ada ruang kosong.

Kabin Isuzu Panther lebih sederhana

Walau Mitsubishi Kuda lebih mewah kabinnya bukan berarti Panther tidak nyaman. Justru Isuzu terkenal dengan racikan suspensinya yang begitu nyaman pada MPV andalan mereka ini. Bahkan dibanding kompetitor sekelasnya, bantingan suspensi Isuzu Panther adalah yang paling nyaman.

Sayangnya Panther terkenal dengan suara serta getaran mesinnya yang sampai dirasakan pengemudi dan penumpang di dalam kabin. Faktor inilah yang membuat kenyamanan saat berkendara dengan Isuzu Panther jadi sedikit terpangkas.

Baca juga : Berburu Motuba Untuk Keluarga; Pilih Isuzu Panther, Toyota Kijang Kapsul atau Mitsubishi Kuda?

Kesimpulan

Dari beberapa hal yang sudah kami ulas tadi, maka ketika dihadapkan pada pilihan Mitsubishi Kuda diesel vs Isuzu Panther, tentunya bisa ditarik kesimpulan. Dari segi harga, Mitsubishi Kuda Diesel memiliki keunggulan karena harganya yang lebih terjangkau dibandingkan Isuzu Panther. Hal ini tentu menjadi daya tarik bagi konsumen yang ingin memiliki mobil diesel dengan performa baik tanpa harus mengeluarkan biaya terlalu besar.

Di perkotaan, Mitsubishi Kuda Diesel menawarkan kenyamanan lebih baik berkat kabin yang cukup mewah dan desain interior yang modern. Kabinnya luas dan mendukung kenyamanan bagi penumpang, terutama dalam penggunaan jarak dekat di area perkotaan. Suspensi yang dimiliki juga cukup stabil di jalan datar, sehingga cocok untuk perjalanan dalam kota.

Tapi kalau Anda butuh mobil bertenaga guna melintasi jalur-jalur perbukitan, mesinnya hemat bahan bakar, maka Panther-lah yang layak dipilih. Tapi dengan konsekuensi, suara dan getaran mesin yang sangat terasa, serta harganya masih relatif tinggi hingga sekarang.

Dengan perbandingan ini, pilihan antara Mitsubishi Kuda Diesel dan Isuzu Panther bergantung pada kebutuhan utama pengguna, apakah lebih sering berkendara di dalam kota atau di medan menantang dengan efisiensi bahan bakar yang lebih tinggi.

FAQ

Berapa cc mesin Mitsubishi Kuda diesel?

Mitsubishi Kuda dengan pilihan mesin diesel berkapasitas 2.500 cc berkode 4D56 dengan daya puncak 75 PS dan torsi 143 Nm.

Apakah mesin Mitsubishi Kuda Diesel sama dengan mesin L 300?

Mesin diesel di Kuda memakai basis yang sama seperti Mitsubishi L300 tapi dengan tenaga yang sudah di-upgrade.

Mengapa Isuzu Panther tidak diproduksi lagi?

Isuzu mengehntikan produksi Panther mulai tahun 2021 karena mesinnya tak sanggup memenuhi regulasi emisi gas buang Euro 4 untuk mesin diesel.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Isuzu Panther

Video Pendek Terkait

Related Videos

Lima Hal Menarik dari Isuzu Panther!

Isuzu Panther Bekas, Layak Jadi Alternatif Calya-Sigra?

Harga L300 pick up 2020 wilayah kalsel

Pilihan mobil LMPV paling irit BBM rupanya masih menjadi perimbangan masyarakat Indonesia ketika hendak mencari kendaraan untuk keluarga. Hal ini terlihat begitu banyaknya pembaca pada artikel Autofun yang membahas soal LMPV paling irit BBM. Seperti kita ketahui, meskipun tren mobil jenis SUV (Sport Utility Vehicle) tengah naik daun, namun untuk pasar Indonesia, kelas LMPV (Low Multi Purpose Vehicle) rupanya masih begitu tinggi. Tak heran kalau mobil seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki
Penyebab performa mobil menurun bisa diakibatkan oleh banyak faktor. Tenaga mobil yang terasa ngedrop tentunya akan berdampak pada konsumsi bahan bakar menjadi lebih boros. Hal ini dikarenakan untuk mencapai tenaga yang diinginkan, maka memerlukan bahan bakar lebih banyak. Performa mobil yang menurun dapat menimbulkan masalah lebih besar apabila tidak ditangani sesegera mungkin. Lantas apa saja faktor yang menyebabkan performa mobil terasa menurun? Supaya tidak penasaran, simak ulasan di bawah i
Kota Medan, Sumatera Utara menjadi seri pamungkas dari rangkaian acara Daihatsu Kumpul Sahabat 2024. Acara ini berlangsung Minggu (10/11/2024) mulai pukul 06:30 hingga 18:00 WIB di Lapangan Benteng Medan. Terlihat bagaimana masyarakat kota Medan dan sekitarnya yang berpartisipasi dalam menikmati hiburan akhir pekan ini secara gratis terlihat begitu antusias menikmati setiap sajian rangkaian acara yang diprakarsai oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM). "Kami berharap acara ini dapat menjadi sarana s
Segmen mobil baru Rp 300 jutaan saat ini dianggap yang memiliki pangsa pasar paling gemuk di Indonesia. Umumnya kelas ini diisi oleh konsumen first time buyer. Artinya mereka yang baru pertama kali membeli mobil dengan uang miliknya sendiri. Namun sudah beberapa bulan belakangan ini, segmen mobil baru Rp 300 jutaan tersebut semakin tercekik. Hal ini akibat kemampuan daya beli pasarnya yang terus menghilang. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Sri Agung Handayani selaku Marketing Director and
Kehadiran All New Hyundai Santa Fe di Indonesia semakin menambah panas persaingan industri otomotif Tanah Air khususnya di segmen SUV Medium. Sebagai informasi, model terbaru Santa Fe yang meluncur beberapa waktu lalu merupakan generasi kelima. All New Santa Fe hadir dengan bentuk berbeda dan terlihat lebih radikal dibandingkan generasi sebelumnya yang didominasi desain membulat dan garis melengkung. Bentuk eksterior dari generasi kelima mobil ini menampilkan kesan bold dengan banyak mengimpleme

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 170,20 - 190,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Isuzu Panther
Lihat