Sejak pertama kali meluncur pada November 2021 di GIIAS 2021, Hyundai menghadirkan sebuah inovasi dalam strategi penjualan Creta yang bisa dikatakan belum pernah dilakukan oleh para merek mobil non-premium. Yaitu melalui program My Own Creta.
My Own Creta merupakan program kustomisasi yang disediakan khusus untuk para pembeli Hyundai Creta khususnya tipe Trend bertransmisi otomatis iVT. Terdapat 10 paket yang bisa dipilih konsumen untuk mempersonalisasikan fitur-fitur sesuai kebutuhannya.
Sebagai contoh, di booth Hyundai GIIAS 2022, terdapat satu unit contoh Hyundai Creta yang sudah mendapatkan kustomisasi "My Own Creta". Mobil berwarna hitam yang sudah dilabur aksen merah di beberapa bagian eksterior itu terlihat sama dengan Creta lain. Padahal telah ada sejumlah penambahan fitur dibanding Creta tipe Trend biasa.
Baca juga : Live Update GIIAS 2022: Kompak! Hyundai Stargazer dan Kia Carens Resmi Diluncurkan!
Ada banyak sekali paket tambahan aksersoris dan fitur yang ada di menu program My Own Creta. Seperti Sport, Lighting, Sunroof & Two Tone, Premium, Outdoor, BOSE Sound, Air Purifier, High Tech, Body Kit, dan Red Color Pack.
Untuk unit Creta yang ada di GIIAS 2022 sudah mendapatkan Red Color Pack. Paket ini terdiri dari body kit berornamen warna merah, black body color + red accent color, dan dark chrome radiator grille seperti tipe Prime.
Unit yang dipajang di arena pameran tersebut juga telah menggunakan seperangkat body kit dan ornamen merah yang terlihat besar di atas kaca pintu mobilnya. Selebihnya masih mempertahankan sepasang lampu proyektor halogen dan velg alloy 16 inci.
Baca juga : Rekomendasi Mobil Keluarga 2022: Hyundai Creta SUV Kompak Paling Reasonable untuk Perjalanan Jauh
Selain itu pada bagian interiornya juga tampak panoramic sunroof yang pada kondisi standarnya memang tidak disediakan. Fitur ini masuk dalam paket Sunroof & 2 tone yang mencakup sunroof, two tone roof, serta LED personal lamp.
Tambahan lainnya adalah ketersediaan audio system dari BOSE. Namun detail-detail interior lainnya tetap sama seperti Creta tipe Trend. Seperti MID monokrom, head unit touchscreen 8 inci, jok kulit, dan lainnya.
Paket My Own Creta ini memiliki harga jual Rp15 juta rupiah, sedangkan harga Hyundai Creta Trend saat ini Rp330 juta. Apabila memakai simulasi kustomisasi Creta melalui website Click to Buy Hyundai, total harga mobilnnya mencapai Rp358,5 juta. Alasannya, item two tone roof tidak dimasukkan dalam paket Sunroof & 2 tone jika digabung dengan paket Red Color Pack yang dominan warna hitam.
Baca juga : Rekomendasi Mobil Keluarga 2022: Hyundai Creta Bintang Baru Penantang Dominasi SUV Jepang
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5
18.872 km
2,5 tahun
Java East
2018 Honda HR-V SE 1.5
43.740 km
4,5 tahun
Banten
2018 Honda HR-V SE 1.5
62.209 km
5 tahun
Jawa Barat
2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5
38.223 km
2 tahun
Jakarta
2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5
49.476 km
2 tahun
Jawa Barat