Honda City facelift 2023 sudah mulai menampakkan diri di beberapa dealer Honda India. Padahal peluncuran resminya baru akan berlangsung pada awal Maret mendatang.
Tampaknya Negeri Bollywood ini bakal menjadi tempat pertama yang mendapatkan sedan terbaru Honda tersebut. Dan sosoknya pun sudah terungkap tanpa kamuflase melalui unggahan video dari channel YouTube Kamal Yadav, Minggu (26/02/2023).
Baca juga: Penjualan Small Sedan Meningkat di 2022, Honda City Bikin Keok Toyota Vios
Pada video itu terlihat satu unit City facelift berwarna putih dengan tampilan yang sedikit berbeda dibandingkan model yang saat ini juga sudah dijual di Indonesia.
Perbedaan tampak jelas pada fascia depan. Gril City facelift kini bermotif sarang lebah dengan lis krom yang dibuat sedikit lebih tipis dibandingkan model saat ini. Begitu juga dengan bagian bumper depan yang terlihat lebih sporty karena punya lekukan berbeda pada sisi kiri dan kanannya.
Sedangkan di bagian samping, velg alloy yang memiliki ukuran 16 inci punya motif yang lebih atraktif meski tetap dengan balutan dual tone. Lalu di bagian belakang tampak ubahan di bumpernya, khususnya reflektor yang dipindah sejajar dengan diffuser.
Baca juga: Daihatsu Siapkan Mobil Sedan Buat Indonesia, Toyota Vios Ganti Logo?
Bukan hanya merevisi tampilan eksteriornya, Honda juga menambahkan fitur baru pada City facelift. Fitur keselamatan Honda Sensing yang sebelumnya hanya tersedia di tipe bermesin hybrid di India, pada versi terbaru ini juga hadir di tipe bermesin bensin.
Honda Sensing terdiri dari Collision Mitigation Braking System, Adaptive Cruise Control, Road Departure Mitigation System, Lane Keeping Assist System, dan Auto High Beam. Keberadaannya melengkapi fitur Honda Lanewatch yang lebih dulu tersedia.
Selain itu, Honda juga menghadirkan opsi warna baru pada City facelift untuk pasar India. Dilansir dari Autocar India, opsi warna baru yang dimaksud adalah Obsidian Blue, melengkapi warna yang tersedia pada sedan tersebut.
Sedan ini akan tersedia dalam pilihan mesin bensin 1.500 cc dan bensin hybrid 1.500 cc, terdiri dari beberapa tipe yaitu SV, V, VX, dan ZX untuk varian bermesin bensin serta VX dan ZX untuk varian bermesin hybrid.
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2018 Honda ACCORD VTI-L 2.4
73.224 km
5,5 tahun
Jakarta
2015 Honda CIVIC 1.8
40.865 km
7,5 tahun
Jakarta
2021 Toyota COROLLA ALTIS V 1.8
12.662 km
2,5 tahun
Jakarta
2017 Toyota VIOS G 1.5
88.383 km
6 tahun
Jawa Barat
2014 Mercedes-Benz E 250 AMG 2.0
53.402 km
9 tahun
Jawa Barat