Mengenal Teknologi ADAS Hyundai SmartSense, Seberapa Hebat Melindungi Pengemudi dan Penumpang?

Berbagai pabrikan otomotif berlomba menjadi yang terbaik dalam menghadirkan produk yang ditawarkan. Salah satu obat untuk menjadikan mobil dilirik konsumen yaitu satu diantaranya adalah penyematan fitur-fitur unggulan yang canggih dan sangat bermanfaat. Termasuk pada mobil Hyundai. 

Nah, untuk kali ini Autofun akan membahas soal fitur-fitur milik Hyundai. Kenapa? Karena meski merek mobil asal Korea Selatan ini sudah ada sejak lama di pasar Indonesia, namun eksistensinya Hyundai terbilang baru. Khususnya pasca mereka berkomitmen untuk mendirikan pabrik dan melakukan proses produksi secara domestik mulai tahun 2022 kemarin.

Baca juga: Stargazer Masih Jadi Bintangnya Hyundai di IIMS 2023, Ioniq 5 Pamornya Tenggelam?

Stargazer juga sudah punya fitur Hyundai SmartSense

Balik lagi soal fitur Hyundai. Seperti diketahui, pabrikan asal negeri Gingseng ini punya teknologi Advanced Driver Assistance System yang juga disebut Hyundai SmartSense, dimana teknologi ini dibenamkan pada sejumlah mobil produk Hyundai, mulai dari Stargazer, Creta, Santa Fe, Staria, Ioniq 5, hingga Palisade.

Baca juga: Hyundai Ioniq 6 Sudah Tiba di Jakarta, Mobil Listrik Berkandungan Jagung dan Tebu

Apa Itu Hyundai SmartSense

Lantas apa sebenarnya fitur Hyundai SmartSense? Jika melihat pengertiannya disitu resmi, Hyundai SmartSense merupakan sistem keamanan aktif yang mampu menghindarkan pengendara dari bahaya saat mengemudi.

Tentunya beberapa fitur dari Hyundai SmartSense sendiri akan menjadi nilai lebih bagi para pecinta mobil Hyundai. Nah, untuk Hyundai SmartSense diciptakan dan dipasang bagi keselamatan dalam berkendara dan meminimalisir terjadinya kecelakaan di jalan raya. 

Booth Hyundai IIMS 2023

Singkat kata, keberadaan fitur ini akan membantu para pemilik yang mengalami human error. Adapun Hyundai SmartSense sendiri memiliki berbagai macam fitur yang dapat dinikmati oleh para pengguna. 

Nah, berikut ini beberapa fitur Hyundai Smartsene dan fungsinya.

Baca juga: Wow, 5 Orang Paling Beruntung Ini Dapat Hyundai Stargazer Gratis

Fitur-fitur Hyundai SmartSense

1. Surround View Monitor (SVM)

Fitur ini menghadirkan sebuah monitor yang mampu melihat sekeliling mobil dengan memberikan tampilan 360 derajat. Kemudian dipasang menggunakan kamera yang dihubungkan dengan monitor pada bagian dashboard mobil.

Bisa pantau kondisi sekeliling kendaraan

Fitur SVM diciptakan untuk memudahkan para pengemudi mobil untuk melihat seluruh kondisi mobil tanpa harus membuka kaca mobil. Fitur ini didukung oleh beberapa kamera yang terpasang di bagian depan, samping, dan juga belakang mobil.

SVM akan sangat berguna ketika pengemudi sedang melewati jalanan yang sangat sempit atau ruang terbatas. Dengan adanya fitur ini, pengemudi akan dengan mudah melihat posisi mobil apakah masih aman atau tidak tanpa harus keluar dari mobil.

2. Blind-Spot View Monitor (BVM)

Mendeteksi keberadaan kendaraan lain di titik buta

Fitur ini memberikan tampilan pada bagian blind spot yaitu pada bagian samping dan belakang. Blind spot sendiri merupakan titik buta atau titik yang tidak terlihat oleh pengemudi di mana pengemudi tidak dapat melihat maupun mendeteksi objek lain yang berada di bagian blind spot.

Blind spot monitor memiliki fungsi untuk membantu pengemudi ketika hendak berbelok atau pun berpindah jalur. Fitur ini akan menampilkan video pada monitor di bagian dashboard ketika lampu sein dinyalakan. 

BVM sendiri akan memberikan peringatan kepada pengemudi ketika terdeteksi sebuah objek seperti kendaraan lain atau benda lain yang berada di bagian blind spot dengan menampilkan video pada monitor. Dengan adanya fitur ini akan sangat meminimalisir risiko kecelakaan terjadi.

3. Forward-Collision-Avoidance Assist (FCA)

Mobil membantu pengereman otomatis

Fitur ini memiliki fungsi yang dapat membantu menghentikan kendaraan secara otomatis dalam situasi tertentu saat sistem mendeteksi risiko tabrakan dengan kendaraan yang ada di depan melalui kamera depan dan sensor radar. 

4. Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA)

Fitur lain yaitu Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA). Fitur ini merupakan salah satu fitur yang sangat berguna ketika ingin memarkirkan mobil khususnya secara paralel.

Fungsi dari fitur yang satu ini akan menampilkan video real time bagian blind spot mobil ke monitor pada dashboard mobil ketika Anda hendak keluar atau hendak memarkirkan mobil secara paralel. Fitur ini akan bekerja secara otomatis dengan mendeteksi bagian blind spot dan LED pada lampu kaca spion akan menyala ketika mobil akan mengenai objek lain dan fitur ini juga dapat mengerem mobil secara otomatis ketika diperlukan.

5. Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA)

Mmebantu saat parkir

Fitur RCCA merupakan salah satu fitur yang akan membantu pengemudi ketika ingin memarkirkan mobil atau mobil berjalan mundur. Fitur RCCA ini diciptakan berupa sensor yang terpasang di bagian belakang mobil dan berguna untuk mendeteksi ketika ada objek lain di belakang mobil.

Saat mobil berjalan mundur, maka sensor otomatis akan bekerja serta menyala ketika terdapat objek lain di belakang mobil seperti kendaraan lain, hewan, atau orang yang berjalan. Dengan sensor tersebut akan meminimalisir adanya benturan atau pun senggolan.

6. Driver Attention Warning (DAW)

Berkendara dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan rasa lelah dan kantuk. Fitur ini memberikan peringatan ketika tanda-tanda kelalaian pengemudi terdeteksi dan menyarankan pengemudi untuk istirahat jika diperlukan.

7. Safe Exit Assist (SEA)

Fitur Safe Exit Assist (SEA) ini sangat berguna untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan. Pada kejadian yang sering terjadi, kecelakaan diakibatkan penumpang belakang yang tidak melihat kondisi jalan raya ketika hendak membuka pintu belakang sehingga menyebabkan pengendara lain tertabrak pintu mobil.

Fitur SEA ini akan berfungsi sebagai pendeteksi dengan memberikan peringatan dari bagian pintu mobil belakang ketika hendak membuka mobil. Fitur ini akan menyala otomatis ketika sensor SEA mendeteksi adanya objek lain yang mendekat ke mobil saat pintu mobil hendak dibuka.

8. Lane Keeping Assist (LKA)

Membantu mobil tetap ada di lajurnya

Fitur ini sangat berguna untuk keselamatan berkendara. Fitur LKA ini dibantu oleh kamera yang berada di bagian bawah mobil. Fitur LKA ini berfungsi untuk mendeteksi tanda pada jalur yang berada di tepi jalan.

Fitur LKA akan mendeteksi bahwa mobil masih berada di jalur yang tepat dan tidak keluar jalur. Sensor pada fitur Lane Keeping Assist akan otomatis menyala dan memberikan peringatan ketika mobil berpindah jalur tanpa menyalakan lampu sein. Dengan begitu fitur ini akan mengarahkan mobil kembali ke jalur semula.

9. Lane Following Assist (LFA)

Fitur Lane Following Assist pada Hyundai ini hampir sama dengan fitur Lane Keeping Assist. Fitur LFA ini didukung oleh kamera yang terletak di bagian depan mobil. Fitur ini akan melacak penanda garis yang terdapat pada jalur jalan raya sehingga mobil tetap berjalan di jalur yang aman.

Fitur Keamanan Pada Mobil Hyundai

Hyundai Creta

Selain fitur Hyundai SmartSense,ada juga berbagai fitur keselamatan dan keamanan lain yang mumpuni. Diantaranya sebagai berikut: 

1. Stolen Vehicle Immobilizer (STI) 

Stolen Vehicle Immobilizer (STI) merupakan sebuah sistem anti maling yang tersemat pada kunci mobil Anda. Fitur ini bekerja menggunakan gelombang radio sebagai identitas kunci mobil.

Sehingga, ketika ada yang berusaha menduplikasi dan menggunakan kunci mobil yang sama, mobil Anda akan tetap aman serta terhindar dari hal-hal kriminal. Dengan menggunakan fitur satu ini, Anda akan lebih tenang ketika harus meninggalkan mobil dalam waktu yang lama.

Dengan menggunakan fitur STI ini mobil sudah pasti terlindungi dengan aman. Fungsi STI ini akan lebih efektif ketika Anda juga mengaktifkan smart key. Dengan fitur tersebut Anda dapat mengoperasikan mobil secara otomatis saat kunci mobil berada tidak jauh dengan mobil.

Namun, namanya fitur tentu terkadang terjadi sebuah malfungsi yang menyebabkan fitur STI ini tidak berfungsi. Ketika fitur ini tidak dapat bekerja, Anda dapat membuka pintu mobil secara manual.

2. Anti-Lock Braking System (ABS)

Hyundai Stargazer 

Anti-lock Brake System atau disingkat dengan ABS merupakan sebuah fitur  pengereman pada mobil yang berguna untuk meningkatkan keamanan serta keselamatan dalam berkendara. Sistem ABS pada umumnya terpasang di kendaraan seperti mobil dan sepeda motor agar ketika pengemudi melakukan pengereman secara mendadak maka ban kendaraan tidak terjadi selip atau saat melewati kondisi jalanan yang basah maupun licin.

Sistem ABS ini dilengkapi dengan sensor, yang mana sensor tersebut langsung disambungkan ke bagian ban mobil. Ketika mobil berjalan, nantinya sensor fitur ini akan membaca kecepatan dari roda depan dan juga belakang. Sensor akan membaca ketika terjadi proses pengurangan dan penahanan secara mendadak dari ban mobil, sehingga sinyal sensor akan langsung dihubungkan pada bagian ban dan mengunci ban agar tidak selip ketika terjadi pengereman mendadak.

3. Brake Assistant System (BAS)

Booth Hyundai di GIIAS 2022

Fitur keamanan mobil yang kedua yaitu Brake Assistant System atau disingkat BAS. Fitur ini merupakan sebuah fitur keselamatan pada mobil yang dapat membuat mobil melakukan pengereman secara mendadak. Fitur ABS pada mobil ini memiliki fungsi sebagai pendukung proses pengereman yang lebih kuat daripada biasanya sehingga mobil dapat berhenti secara mendadak ketika sedang dalam kondisi darurat.

Dengan adanya fitur BAS ini maka akan meminimalisir kecelakaan di jalan raya. Fitur Brake Assistant System ini bekerja dengan dibantu oleh sensor yang terhubung antara mesin pengereman dengan ban mobil. Ketika sensor mendeteksi adanya pengereman secara mendadak, maka sinyal disalurkan ke bagian ban sehingga komponen pada ban akan otomatis melakukan penyetopan ban secara cepat dalam hitungan detik. Bahkan fitur unggulan ini juga dapat menghentikan mobil tanpa pengemudi harus menginjak rem ketika sensor mendeteksi akan terjadinya tabraka.

4. Hill-start Assist Control (HAC)

Hyundai Palisade memiliki fitur lengkap untuk keselamatan maupun keamanan

Fitur keamanan mobil selanjutnya yaitu Hill-start Assist Control atau HAC. Fitur ini sangat berguna ketika Anda sedang berada di jalanan yang menanjak. Biasanya pada saat di tanjakan dan kondisi macet, maka Anda akan selalu melakukan pengereman dan lepas rem. Hal tersebut tentu akan membuat mobil mundur saat Anda melepas rem.

Dengan adanya fitur HAC ini, Anda tidak perlu khawatir mobil akan mundur karena fitur ini dapat menahan laju mobil sekitar 5 detik ketika tanjakan maupun turunan sehingga pengemudi dapat memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas tanpa takut mobil melaju.

Dengan adanya fitur ini juga membantu mencegah aus pada mobil Anda akibat perubahan transmisi secara tiba-tiba. Tak hanya itu saja, fitur HAC ga dapat mengurangi tekanan dari mesin mobil sebab Anda tidak perlu lagi menahan gerakan laju mobil ketika berada di tanjakan atau turunan.

5. Emergency Stop Signal (ESS)

Deretan mobil Hyundai selama di IIMS 2023

Emergency Stop Signal atau ESS merupakan sebuah fitur keamanan yang dapat memberikan informasi kepada pengemudi di belakang Anda saat mobil Anda melakukan pengereman mendadak.

Seperti yang sudah dijelaskan, fungsi dari ESS ini yaitu untuk memberikan informasi atau peringatan kepada pengendara yang berada di belakang kendaraan Anda saat Anda melakukan pengereman keras secara mendadak. Fitur ini akan bekerja ketika Anda menginjak pedal rem dengan keras dan mendadak ketika mobil melaju dan mencapai kecepatan 60 km/jam atau lebih. Saat fitur ini bekerja, fitur ini akan menyalakan lampu hazard secara otomatis dan pengendara di belakang akan mengetahuinya.

Itulah beberapa fitur keamanan yang terdapat pada mobil. Anda dapat menemukan beberapa fitur keamanan tersebut pada mobil keluaran terbaru. Anda juga dapat menemukan fitur-fitur tersebut pada mobil Hyundai CRETA yang dikenal memiliki fitur keamanan canggih dan unggul untuk dikendarai sehari-hari.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Hyundai Creta

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5

Rp 280,00 Juta
Rp 5,71 Juta/bln

18.872 km

2,5 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2018 Honda HR-V SE 1.5

Rp 270,00 Juta
Rp 5,50 Juta/bln

43.740 km

4,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2018 Honda HR-V SE 1.5

Rp 266,00 Juta
Rp 5,42 Juta/bln

62.209 km

5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5

Rp 295,00 Juta
Rp 6,01 Juta/bln

38.223 km

2 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5

Rp 295,00 Juta
Rp 6,01 Juta/bln

49.476 km

2 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Tiga Hal yang Perlu Diketahui dari Hyundai CRETA

Adu Fitur Honda HR-V SE dan Hyundai CRETA Prime

Berita Terbaru

Hyundai Stargazer X Penantang Xpander Cross Dipastikan Meluncur di GIIAS 2023

Hyundai akan terus melakukan inovasi di pasar otomotif nasional, termasuk mempersiapkan produk baru berupa Hyundai Stargazer X. Kemunculan Stargazer X ini disebutkan langsung oleh President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Woojune Cha, di Jakarta, Senin (17/7/2023). Baca juga: Senggol Xpander Cross, Hyundai Stargazer X 2023 Bakal Hadir Pakai Rem Cakram di Semua Roda Menurut Woojune Cha, Stargazer X bakal diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang dimu

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

  • Hyundai Creta
    Rp 288,00 Juta
    VS
    Wuling Almaz
    Rp 279,50 Juta
    Creta vs Almaz
  • Hyundai Creta
    Rp 288,00 Juta
    VS
    Honda HR-V
    Rp 355,90 Juta
    Creta vs HR-V
  • Hyundai Creta
    Rp 288,00 Juta
    VS
    Suzuki XL7
    Rp 251,80 Juta
    Creta vs XL7
  • Hyundai Creta
    Rp 288,00 Juta
    VS
    Toyota Rush
    Rp 278,80 Juta
    Creta vs Rush
  • Hyundai Creta
    Rp 288,00 Juta
    VS
    Toyota Raize
    Rp 229,80 Juta
    Creta vs Raize
Hyundai Creta
Lihat