GT Radial Rilis Ban Ramah Lingkungan Buat Wuling Air ev

GT Radial Champiro ECOTEC EV tersedia dengan ukuran 145/70 R12 sehingga cocok untuk pengguna Wuling Air ev.

Populasi mobil listrik Wuling Air ev yang terus meningkat membuat pabrikan suku cadang dan komponen aftermarket untuk mobil ini juga ikut berkembang.

Terbaru ada PT Gajah Tunggal Tbk yang baru saja merilis ban baru khusus untuk para pengguna Wuling Air ev.

Baca juga: Dunlop Safety Campaign, Ajarkan Pelanggan Memilih dan Merawat Ban Mobil yang Benar

Khusus buat Wuling Air ev

Ban dengan merek GT Radial ini sekarang ditambahkan seri Champiro ECOTEC EV yang sekaligus langkah awal bagi perusahaan demi memasuki ke segmen kendaraan elektrifikasi di Indonesia.

"Dengan memperkenalkan ban Champiro ECOTEC EV merupakan salah satu langkah awal dari komitmen kami terhadap sustainable development dan dedikasi kami dalam menyediakan solusi ban ramah lingkungan yang inovatif yang disesuaikan dengan kebutuhan kendaraan listrik," kata  Leonard Gozali, Head of Marketing Division, PT Gajah Tunggal Tbk. melalui keterangan tertulisnya.

Baca juga: Ini Alasannya kenapa Lebih Baik Isi Nitrogen Ban Mobil daripada Angin Biasa

Keunggulan GT Radial Champiro ECOTEC EV

Dirancang untuk tetap senyap

Ban Champiro ECOTEC EV dilengkapi fitur yang menawarkan generasi baru komponen telapak Low
Rolling Resistance Coefficient (RRC) yang rendah yang menyebabkan ban mudah bergulir sehingga dapat menghemat konsumsi energi/baterai. 

Desain telapak baru yang diriset tim GT Radial juga berhasil menghasilkan suara yang sangat rendah, menjadikannya ideal untuk kenyamanan pengguna kendaraan listrik.

Pola tapaknya ada aksen kilat

Desain telapak menarik berbentuk kilat ini sejalan dengan estetika modern kendaraan listrik, menambahkan sentuhan gaya ke fungsionalitas. 

Selain itu, ban memiliki area kontak yang baik terhadap permukaan jalan, menghasilkan kinerja yang lebih baik dalam pengereman dan pengendalian kemudi.

Ukuran dan Harga Ban Wuling Air ev

Booth GT Radial di GIIAS 2023 juga memamerkan tipe ban lainnya

Ban Champiro ECOTEC EV hadir dengan ukuran 145/70 R12 dengan harga mulai dari Rp762 ribu per ban, sehingga pilihan tepat untuk pengguna Wuling Air EV yang ingin mengganti ban mereka.

Ban ini juga dihadirkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) ke-30 yang berlangsung dari 10 hingga 20 Agustus 2023 di ICE BSD City, Tangerang.

Baca juga: Jangan Disepelekan, Ban Mobil Berdecit Tanda Ada Komponen Kaki-kaki yang Bermasalah

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang...

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Wuling Air EV

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Liburan Jauh Pakai Mobil Listrik Siapa Takut?

Berita Terbaru

Hino Kenalkan Dua Produk Baru Spek Tambang di GIIAS 2023

Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang dimulai 10 Agustus menjadi sarana peluncuran produk baru dari PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI). "Hino Untuk Indonesia, Kami berkomitmen untuk menyajikan solusi transportasi terdepan dengan truk dan bus berkualitas tinggi, serta mendukung industri dalam negeri," kata Takashi Muto, Presiden Direktur Hino Motors Sales Indonesia. Dua Model Baru Hino Industri pertambangan yang menuntut kemampuan offroad pada truk coba diakomoda

Beli Mobil Bekas di Carsentro Autoweek Merdeka, Bisa Bawa Pulang Banyak Hadiah

Cari mobil bekas berkualitas tentunya wajib pilih dengan cermat biar dapat yang sesuai harapan. Tapi kalau mau mendapatkan mobil bekas berkualitas dengan pilihan yang beragam plus dapat hadiah, jangan sampai kelewat promo Carsentro Auto Week Merdeka. Ya, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 jaringan mobil bekas Carsentro menyelenggarakan promo Carsento Auto Week Merdeka. Berlangsung 11 Agustus 2023 hingga 11 September 2023, promo ini bisa Anda dapa

Suzuki Tampilkan 10 Mobil Unggulan di GIIAS 2023, XL7 Hybrid Jadi Primadona

Sebagai brand otomotif yang sudah lama eksis di Tanah Air, Suzuki ikut memeriahkan pameran otomotif terbesar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang diselenggarakan di ICE BSD City, Tangerang Selatan mulai dari 10-20 Agustus 2023. Salah satu produk yang ditampilkan sekaligus menarik perhatian para pengunjung adalah XL7 Hybrid. Dalam kesempatan kali ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga mengambil momentum dengan menampilkan wujud aksi perusahaan yang saling terintegrasi un

Tidak Cuma Jual BBM, Pertamina Perkenalkan Layanan Charging Station di GIIAS 2023

Pertamina sebagai perusahaan BUMN penyedia energi turut mendukung program pemerintah dalam hal elektrifikasi kendaraan. Sebagai bentuk dukungan, Pertamina melalui PT Patra Niaga selaku anak perusahaan menampilkan charging station yang bakal digunakan untuk mobil listrik. Baca juga: Pertamax Green 95 Jadi BBM Baru dari Pertamina, Lebih Bagus dari Pertamax Dirilis Juli 2023 Harga BBM Terbaru Juli 2023, Semua SPBU Kompak Naik Pertamina Segera Pasarkan Bioetanol, BBM Campuran Singkong yang Lebih Bag

Toyota GR Corolla Manggung di GIIAS 2023, Goda Papah Muda Doyan Ngebut

Toyota memanfaatkan ajang GIIAS 2023 dengan menampilkan lini terkini dan eksklusif mereka. Tak cuma Alphard dan Lexus, PT Toyota Astra Motor juga menampilkan sosok hot hatch GR Corolla pada publik. Baca juga: 10 Fakta Menarik Toyota Corolla, Mobil dengan Lampu Mundur Unik Pertama di Dunia Toyota Rilis GR Supra dan GR 86 Edisi Khusus Peringati Mobil Paul Walker Toyota GR Yaris 2021 Udah Ada yang Jual Lagi, Harga Tembus Rp1 M! GR Corolla hadir sebagai model pure sport yang bisa digunakan untuk akt

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Mercedes-Benz

Mercedes-Benz EQB

Rp 1.680,00 Milyar

Lihat Mobil
Mercedes-Benz

Mercedes-Benz EQA

Rp 1.570,00 Milyar

Lihat Mobil
MG

MG 4 EV

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Hyundai

Hyundai Ioniq 6

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota RAV4

Belum Tersedia

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Wuling Air EV
Lihat