3 Keuntungan Beli VinFast Pakai Skema Sewa Baterai

Pabrikan otomotif VinFast, menghadirkan mobil listrik dengan harga terjangkau berkat menerapkan skema berlangganan baterai. 

Dalam keterangan tertulisnya, program berlangganan baterai yang ditawarkan VinFast memungkinkan pelanggan untuk memisahkan biaya baterai dari harga beli kendaraan. 

Dengan sewa baterai hal ini menjadi solusi dari permasalahan biaya awal dan kepemilikan jangka panjang. 

Baca juga: Pilihan Mobil Listrik VinFast VF 5 dan VF e34, Minat Mana?

Mobil listrik Vinfast VFe34

"Pendekatan unik ini merupakan contoh nyata dari bagaimana strategi bisnis yang inovatif mampu mengakselerasi proses adopsi kendaraan hijau dengan mempermudah akses kendaraan listrik bagi lebih banyak pembeli," tulis VinFast dalam keterangannya. 

Namun begitu, VinFast menyebutkan ada tiga keuntungan yang ditawarkan dari program berlangganan baterainya, diantaranya:

1. Keuntungan Finansial

Keuntungan pertama adalah dari segi Finansial, dimana berkat system sewa maka bisa menghambat biaya di awal saat pembelian. 

Diketahui, untuk sebuah mobil listrik, baterai menyumbang porsi utama, yaitu sebesar 20-30 persen dari harga kendaraan listrik. 

Dengan memisahkan baterai dari harga beli, perusahaan menurunkan biaya mobil dan memberikan kesempatan bagi konsumen untuk dapat mengalokasikan uang untuk kebutuhan lainnya, seperti perbaikan rumah atau liburan.

Baca juga: Gaji UMR Bisa Nyicil, Segini Skema Kredit Vinfast VF e34

Bagi konsumen yang membeli kendaraan dengan kredit, pengeluaran awal yang lebih rendah juga dapat mengurangi jumlah cicilan bulanan. 

Pilihan ini  menguntungkan bagi konsumen dengan anggaran terbatas, meringankan beban finansial mereka untuk beralih menuju kendaraan listrik.

2. Perawatan dan Garansi VinFast

Meski hanya sekedar sewa baterai, VinFast justru tak akan lepas tangan untuk urusan perawatan dan garansi. 

Pasalnya, VinFast menanggung semua biaya perawatan dan penggantian baterai, memastikan pelanggan tak perlu menghadapi biaya tak terduga akibat degradasi baterai.

Khususnya bagi pengemudi dengan frekuensi bepergian yang tinggi dan potensi keausan baterai yang cepat, program ini menjadi sangat menguntungkan.

Baca juga: Harga Baru di Bawah Rp300 Juta, Segini Skema Kredit Vinfast VF 5

Program berlangganan baterai ini juga dilengkapi dengan garansi kendaraan selama 10 tahun dari VinFast, dimana garansi ini jauh lebih panjang dibandingkan lainnya yang mencapai 8 tahun.

Selain itu, VinFast juga menawarkan layanan purna jual komprehensif dan kompetitif bagi perusahaan di pasar kendaraan listrik global.

3. Biaya Operasional dan Nilai Jual Kembali

Skema berlangganan baterai, bukan tanpa alasan diterapkan VinFast, karena hal tersebut juga sudah diterapkan sebelum masuk Indonesia. 

Maka dari itu setelah memperhitungkan biaya berlangganan sewa dan pengisian daya, perusahaan  dengan logo huruf V menawarkan biaya operasional yang jauh lebih murah dibandingkan dengan kendaraan berbahan bakar bensin, khususnya bagi pengemudi jarak jauh. 

Keunggulan ekonomis ini menjadi daya tarik utama bagi mereka yang ingin beralih ke kendaraan listrik. 

Pasalnya, salah satu kekhawatiran utama calon pembeli kendaraan listrik adalah penurunan kualitas baterai dan dampaknya terhadap nilai jual kembali. 

Program berlangganan baterai VinFast menjawab keraguan ini dengan memisahkan kepemilikan baterai dari pembelian kendaraan, sehingga memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pelanggan.

Gimana tertarik beli mobil listrik VinFast?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk m...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

VinFast e34

Video Pendek Terkait

Ford Everest Titanium 2024 resmi hadir ke Indonesia melalui pihak RMA Indonesia. Langkah ini juga sekaligus menegaskan komitmen pihak RMA dalam menghadirkan kendaraan-kendaraan Ford terbaru dengan kualitas terbaik. New Ford Everest Titanium Next Gen merupakan SUV premium yang kini dilengkapi dengan teknologi keselamatan aktif terbaru untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi setiap penggunanya. Dengan fokus pada keselamatan, Ford Everest terbaru tersebut dirancang untuk menghadapi berbagai kond
Sebagai varian flagship di masing-masing model, Toyota New Fortuner 2.8 GR Sport 4x4 vs Mitsubishi New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 untuk harga barunya hanya selisih Rp2,5 juta. Diketahui PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan New Fortuner pada Jum’at, 6 September 2024. Memperoleh sejumlah ubahan, SUV ladder frame ini memiliki beberapa varian dengan bandrol mulai dari Rp573,7 juta sampai dengan Rp761,7 juta OTR Jakarta. Harga Toyota New Fortuner September 2024 2.4 G M/T 4x2 Diesel Rp573.700.
Toyota Fortuner 2.8 GR Sport 2024 tetap menjadi varian tertinggi pada lini New Fortuner yang baru saja diperkenalkan PT Toyota Astra Motor (TAM) di Jakarta, Jumat (6/9/2024). Namun ternyata, ada perbedaan cukup signifikan antara New Toyota Fortuner GR Sport 2024 ini dengan model sebelumnya. Menempati kasta tertinggi dari New Fortuner di Indonesia saat ini, Toyota Fortuner 2.8 GR Sport rupanya sudah dibekali banyak sekali performance part. Ini membuat SUV ladder frame tersebut semakin menonjolkan
PT Toyota Astra Motor (TAM) secara resmi meluncurkan New Toyota Fortuner 2024 di pasar otomotif nasional, di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (6/9/2024). Menurut Vice President PT TAM Henry Tanoto, New Toyota Fortuner mengalami penyegaran ringan di sektor eksterior, interior maupun fitur. "Aspek safety kami tingkatkan melalui TSS, selain itu Fortuner baru ini menjadi model pertama advance konektivitas Toyota T-Intouch, pada remote immobilizer hanya klik tombol di aplikasi bisa di nonaktifkan dari
Pangsa pasar mobil bekas di Indonesia yang terus mengalami kemajuan, tak cuma dari segi angka penjualan, namun juga dari jumlah pemain yang berkecimpung di dalamnya. Bahkan kondisi tumbuh pesatnya segmen mobil seken ini diakui juga oleh pihak Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia). Menurut Kukuh Kumara selaku Sekretaris Umum Gaikindo, sepanjang 2023 saja, penjualan mobil bekas sudah menyentuh 1.4 juta uni. Angka ini meningkat hampir 3 kali lipat dibandingkan tahun 2013 yang cu

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 170,20 - 190,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
GAC

GAC Aion Hyptec HT

Rp 685,00 Juta

Lihat Mobil
GAC

GAC Aion ES

Rp 386,00 Juta

Lihat Mobil
Nissan

Nissan Serena e-POWER

Rp 635,00 Juta

Lihat Mobil
Lexus

Lexus LBX

Rp 895,00 - 942,00 Juta

Lihat Mobil
MG

MG Cyberster

Rp 1,69 Milyar

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota Hilux Rangga

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta X

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Geely

Geely RD6

Belum Tersedia

Lihat Mobil
VinFast e34
Lihat