Honda City Hatchback 2021 Resmi Meluncur Jadi Pengganti Honda Jazz, Harga Diumumkan April Mendatang
Dhoni · 3 Mar, 2021 15:30
0
0
Honda City Hatchback RS 2021 sebagai model teranyar yang telah lama dinantikan, kini secara telah resmi dihadirkan oleh PT Honda Prospect Motor pada Rabu (03/03). Namun sayangnya, agen pemegang merek Honda di Indonesia ini baru mengumumkan harga Honda City Hatchback RS 2021 di Indonesia saat mobil ini mulai dipasarkan pada April mendatang.
Honda City Hatchback RS 2021 yang digadang-gadang sebagai penerus kesuksesan Honda Jazz di segmen sedan hatchback, hadir dalam pilihan tipe Honda City Hatchback RS M/T dan Honda City Hatchback RS CVT.
Yusak Billy, selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor dalam peluncuran mengatakan segmen hatchback sangat diminati oleh anak muda yang menyukai tantangan.
"Honda City Hatchback RS memiliki karakter sporty yang sangat diminati, berbagai fitur berteknologi yang telah digunakan pada model diatasnya. Dengan berbagai fitur yang terdapat pada Honda City Hatchback RS 2021, tentunya sangat cocok bagi kawula muda yang dinamis," ucapnya saat peluncuran.
Dengan hadirnya Honda City Hatchback RS 2021, diharapkan memperkuat line up varian RS yang memiliki karakter sporty dan menjadi pengganti sepadan dari Honda Jazz.
"Dengan hadirnya Honda City Hatchback RS telah memenuhi kebutuhan dari karakter sporty yang terdapat pada Honda Jazz sehingga akan menjadi penggantinya. Karakater Honda City Hatchback RS pastinya lebih sporty dibanding Honda Jazz." ungkap Yusak Billy.
Eksterior Honda City Hatchback RS 2021, Agresif & Sporty
Tampilan eksterior Honda City Hatchback RS 2021 yang mengusung tema “Energetic, the H Atchback” tentunya memiliki kesamaan antara versi Indonesia dan di Thailand yang telah hadir lebih awal pada 24 November 2020.
Tampilan Honda City Hatchback RS 2021 terlihat agresif dan sporty berkat perpaduan bumper depan dengan gril berwarna hitam. Bumper depan Honda City Hatchback RS 2021 terlihat gahar dengan foglamp terbungkus bingkai yang terdapat kisi-kisi berwarna hitam.
Untuk lampu utama, Honda City Hatchback RS 2021 telah menggunakan lampu model LED daytime driving light. Lampu jenis LED juga digunakan pada stoplamp.
Honda City Hatchback RS 2021 makin terlihat sporty berkat penggunaan velg dengan disain two tone yang berukuran 16 inci.
Secara dimensi, Honda City Hatchback RS 2021 berukuran lebih besar dibanding Honda Jazz yang beredar di Indonesia dengan panjang 4.349 mm, lebar 1.748 mm dengan tinggi 1.488 mm.
Honda City Hatchback RS tersedia dalam 6 pilihan warna, di antaranya Phoenix Orange Pearl, Rallye Red, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Platinum White Pearl, dan varian warna terbaru adalah Meteoroid Gray Metallic.
Interior Honda City Hatchback RS 2021, Modern nan Sporty
Kabin Honda City Hatchback RS 2021 yang mengusung konsep ‘Ambitious Beauty’, memberikan kesan sporty dan modern. Secara tampilan, tidak mengalami perubahan dengan Honda City Hatchback RS 2021 versi Thailand .
City Hatchback RS menggunakan jok ‘ultrasound seat’ dengan desain baru berbahan suede beraksen garis merah. Kesan sporty makin terasa pada layat MID dengan lampu menyala merah.
Infotaiment pada Honda City Hatchback RS 2021 menggunakan layar Capacitive Touchscreen berukuran 8 inci yang lengkap dengan fungsi CD, DVD, MP3 dan WMA player, serta AM/FM Radio. Sistem infotaiment pada Honda City Hatchback RS 2021 dapat terhubung melalui USB Port, Bluetooth, serta Apple CarPlay dan Android Auto.
Untuk kenyamanan berkendara, kemudi pada Honda City Hatchback RS 2021 telah dapat diatur dengan tersedianya fitur pengaturan posisi tilt & telescopic. Pada kemudi pun telah terdapat tombol multifungsi untuk mengatur beragam fitur.
Performa Honda City Hatchback RS 2021, Pakai Mesin 1.5L Baru
Honda City Hatchback RS 2021 di Indonesia menggunakan mesin 1,5 liter dengan kode L15B dengan teknologi i-VTEC DOHC. Mesin ini dapat mengeluarkan tenaga maksimal 120 PS pada 6.600 rpm dan torsi puncak hingga 145 Nm pada 4.600 rpm.
Tentunya mesin yang digunakan oleh Honda City Hatchback RS 2021 versi di Indonesia berbeda dengan yang hadir di Thailand. Khusus Honda City Hatchback RS 2021 di Thailand mengunakan Mesin Honda 3-silinder 1,0 liter turbo berteknologi i-VTEC yang juga dipasang pada Honda City hatchback RS di Eropa.
Sementara di Indonesia, Honda City Hatchback RS 2021 merupakan hasil produksi di pabrik Karawang. Versi lokal akan tersedia dalam transmisi manual 6 percepatan dan otomatis CVT. Sedangkan untuk versi di Thailand hanya tersedia transmisi otomatis saja.
Fitur keselamatan Honda City Hatchback RS 2021 Raih 5 Bintang
Platform Honda City Hatchback RS 2021 sama dengan Honda City Sedan. Hasil uji tabrak, Honda City Hatchback RS 2021 telah berhasil meraih 5 bintang dari hasil pengujian oleh ASEAN NCAP.
Dari hasil pengujian Honda City Hatchback RS 2021 telah mendapatkan poin 32,28 untuk AOP, skor 44,72 untuk COP dan Safety Assist 13,60. Seluruh poin tersebut berjumlah 86,54 poin sehingga Honda City Hatchback RS 2021 berhak untuk mendapatkan 5 bintang dalam pengujian yang dilakukan pada ASEAN NCAP.
Keberhasilan dari sistem keselamatan pada Honda City Hatchback RS 2021, berkat tersedianya berbagai fitur seperti Child Safety Locks dan pengaturan kursi ISOFIX. Selain itu juga terdapat 3 point seatbelts, serta Dual Front i-SRS Airbags, Side Airbags, dan Side curtain airbags.
Sedangkan fitur berkendara yang telah diadopsi pada Honda City Hatchback RS 2021 terdiri dari Anti lock Braking System, Brake Assist, dan Electronic Brake Distribution. Demi kenyamanan berkendara juga terdapat fitur Hill Start Assist, Vehicle Stability Control System hingga rearview camera dan sensor parkir. Untuk Alarm system dan Engine Immobilizer pun tak lupa disematkan sebagai fitur keamanan tambahan.
Bagaimana, semakin tertarik untuk membeli Honda City Hatchback RS 2021? Sabar mobil ini baru akan tersedia pada bulan April mendatang.
Telah menjadi jurnalis sejak 2008 dengan mengkhususkan diri ke dunia sepeda, namun mulai 2015 mulai menjalani karir sebagai wartawan di dunia otomotif. Namun lebih memilih motorsports sebagai prioritas. Dia tertarik pada teknologi mobil - mobil 4WD.
Instagram: dhoni_bima