window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Siap ke Indonesia, Apa Saja yang Baru dari Fitur Mitsubishi Pajero Sport 2021?

Bent Aulia · 22 Nov, 2020 18:00

Siap ke Indonesia, Apa Saja yang Baru dari Fitur Mitsubishi Pajero Sport 2021? 01

Sebagai salah satu SUV bergaya off-road yang tangguh, apa saja fitur baru yang bisa ditemukan pada Mitsubishi Pajero Sport 2021? Facelift pertama yang diberikan pada generasi ketiga ini memang sudah diperkenalkan di Thailand dan dipasarkan mulai tahun ini. Dengan prediksi masuk ke Indonesia tahun depan, mari kita simak apa saja yang berbeda pada SUV baru Mitsubishi ini.

Mitsubishi Pajero Sport 2020

Ketika pertama kali diperkenalkan pada tahun 2015, Mitsubishi Pajero Sport generasi ketiga ini sudah mendapatkan berbagai fitur modern. Model ini sudah banyak dipasarkan dan masih dijual di Indonesia sebagai Mitsubishi Pajero Sport 2020.

Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2020

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Dibandingkan generasi kedua, Pajero Sport terbaru milik Mitsubishi menawarkan beragam fitur keselamatan dan fitur hiburan yang termasuk lengkap, apalagi pada varian tertinggi Mitsubishi Pajero Sport Dakar.

Tertarik membeli SUV bertenaga dan berpenampilan tangguh ini? Berikut beberapa fitur yang bisa didapatkan pada Pajero Sport 2020 yang ditawarkan bagi konsumen Indonesia saat ini.

Mitsubishi Pajero Sport 2020 Fitur hiburan

Untuk sekelas Pajero Sport yang dipersiapkan untuk pengendaraan di dalam kota maupun ke luar kota, fitur hiburan memberikan kenyamanan ketika berada pada perjalanan jauh.

sunroof Mitsubishi Pajero Sport 2020

Salah satunya ada roof monitor yang memberikan hiburan bagi penumpang di belakang. Untuk memberikan kesan lega sekaligus tampilan yang lebih mewah di dalam kabin, ada sunroof yang bisa dibuka.

setir Mitsubishi Pajero Sport 2020

Pengemudi sudah mendapatkan sistem power seat adjustment, sehingga membuat pengemudi bisa mendapatkan posisi berkendara yang paling sesuai. Apalagi didukung dengan sistem tilt & telescopic steering dan Electronic Parking Brake.

AC Digital Mitsubishi Pajero Sport 2020

Dan yang mempermudah pada saat masuk ke dalam kabin ada sistem keyless entry yang praktis. Pajero Sport juga memiliki sistem Start Stop Engine Button. Selain untuk kepraktisan, tapi juga bertugas meningkatkan efisiensi ketika berkendara. Apalagi pada saat terjebak di dalam kondisi macet.

head unit Mitsubishi Pajero Sport 2020

Tapi mengingat mobil ini sudah lama tanpa perubahan, sistem audio yang diberikan baru bisa diakses melalui head unit layar sentuh 2DIN berukuran 6.5 inci. Sudah cukup baik, tapi bisa dibilang sedikit ketinggalan zaman dibandingkan pesaingnya.

Mitsubishi Pajero Sport 2020 Fitur keselamatan

Dengan harga yang mencapai Rp500 jutaan, tentu saja konsumen Tanah Air memiliki ekspektasi lebih pada fitur yang ditawarkan. Tapi tenang saja, Mitsubishi Pajero Sport 2020 yang dipasarkan saat ini bisa menjawab semua keraguan dan memberikan rasa aman ketika berkendara.

ASTC Mitsubishi Pajero Sport 2020

Memang tak sebanyak fitur yang ditawarkan pada mobil premium sekelas Jeep maupun Range Rover. Tapi fitur keselamatan Pajero Sport 2020 sudah cukup baik untuk mengakomodasi pengendaraan di jalanan perkotaan maupun di jalanan berkontur kasar.

Salah satunya yaitu sistem Hills Control Assist maupun Hill Descent Control Assist. Kedua sistem ini bersinergi untuk membantu pengemudi ketika harus berkendara di jalanan yang tak rata. Contohnya ketika mendaki di jalanan menanjak maupun menuruni lereng yang cukup terjal.

Hill Descent Assist Mitsubishi Pajero Sport 2020

Fitur lainnya yang memberikan kenyamanan termasuk Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMS). Fitur ini berguna untuk menahan laju mobil pada saat pedal gas tidak sengaja terinjak. Disandingkan dengan sensor parkir, sistem ini akan mencegah mobil menabrak ketika ingin keluar dari ruang parkir.

fitur Mitsubishi Pajero Sport 2020

Mengingat mobil ini juga disiapkan untuk perjalanan perkotaan yang dinamis, ada fitur Pajero Sport yang mempermudah parkir di area yang cukup sempit. Yaitu kamera parkir belakang dengan bantuan sensor parkir yang memudahkan pengemudi ketika mundur.

Satu fitur tambahan yang diperlukan ketika berkendara di jalanan yang macet yaitu Blind Spot Warning. Fitur berteknologi canggih ini akan memperingatkan pengemudi ketika ada kendaraan lain yang berada pada sisi buta pengemudi.

4WD Mitsubishi Pajero Sport 2020

Selain fitur keselamatan yang bejibun, New Mitsubishi Pajero Sport juga mendapatkan fitur Super Select 4WD yang setara dengan sistem Full Time 4WD. Sistem ini menawarkan berbagai fungsi berkendara, seperti 2 High, 4 High, 4 High-Lock, serta 4 Low-Lock untuk membantu pengendaraan pada medan off-road.

Harga Mitsubishi Pajero Sport 2020

Ada enam pilihan varian yang bisa didapatkan di Indonesia saat ini. Varian entry level adalah Mitsubishi Pajero Sport Exceed yang dibanderol dengan harga Rp491 jutaan. Sedang harga Mitsubishi Pajero Sport 2020 untuk varian GLX AT mendapatkan banderol Rp548 jutaan.

harga Mitsubishi Pajero Sport 2020

Di akhir tahun ini, Pajero Sport Dakar Ultimate (4x2) dibanderol Rp593 jutaan. Untuk varian berpenggerak empat roda, harga Mitsubishi Pajero Sport Exceed (4x4) bisa didapatkan pada Rp 549 jutaan. Lalu varian tertinggi Mitsubishi Pajero Sport Dakar (4x4) dihargai mulai dari Rp702 jutaan.

Sejak mendapatkan perubahan pada 2016 silam, harga Mitsubishi Pajero Sport 2020 memang cukup banyak meningkat. Hanya saja peningkatan yang diberikan tak terlalu tinggi, menyamai peningkatan berbagai mobil Mitsubishi di Indonesia lainnya.

Mitsubishi Pajero Sport 2021

Baru pada tahun 2019 lalu New Mitsubishi Pajero Sport diperkenalkan pada Bangkok Auto Show 2019 dan dipasarkan di Negara Gajah Putih tersebut sejak awal 2020 lalu. Mobil ini pun disebut bakal masuk ke Indonesia sebagai Mitsubishi Pajero Sport 2021.

New Pajero Sport 2021

Masih menggunakan mesin 2.4T MIVEC bertenaga 181 PS dan torsi 430 Nm masih tetap tangguh untuk dibawa di berbagai kondisi jalan, mau jalanan perkotaan maupun ketika dibawa off-road. Kenyamanannya menggabungkan suspensi Independent – Double Wishbone dan 3-Rigid Axle yang tetap empuk sepanjang perjalanan.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, perubahan kali ini bukan hanya membawa sisi kosmetik baru. Ada berbagai teknologi baru yang ditanamkan. Hanya saja, bisa dipastikan ada beberapa fitur yang mungkin tak dibawa ke Indonesia, terlebih untuk mengurangi harga yang ditawarkan.

mesin Mitsubishi Pajero Sport 2021

Namun untuk pasar Thailand, New Pajero Sport sudah mendapatkan beragam teknologi canggih kepunyaan Mitsubishi. Berbagai pilihan fitur dan sistem yang sudah didapatkan di antara lain,

Mitsubishi Pajero Sport 2021Fitur hiburan

Mendapatkan berbagai peningkatan, apalagi dalam hal teknologi yang ditawarkan, memberikan rasa nyaman baru bagi pengguna Pajero Sport di Thailand. Selan tampang yang diperbaharui, sistem hiburan New Pajero Sport dibuat lebih lengkap.

lampu LED Mitsubishi Pajero Sport 2021

Dari luar, lampu depan berteknologi LED akan memberikan visibilitas yang lebih baik ketika berkendara di malam hari. Teknologi ini sudah bisa didapatkan pada entry level Pajero Sport.

Ada fitur lain yang unik dan baru ditambahkan pada edisi anyar Pajero Sport di Thailand ini. Ketika sampai ke tempat tujuan, ada Welcome Light serta Coming Home Light System yang dioperasikan oleh Auto Lighting Control. Selain untuk gaya, fitur ini memberikan kemudahan ketika sampai di rumah pada malam hari.

MID Mitsubishi Pajero Sport 2021

Di dalam kabin ada automatic air conditioning (Dual Zone), tentu saja membawa rasa nyaman sepanjang perjalanan. Pajero Sport 2020 bahkan sudah mendapatkan sistem pembersih udara nano-e air purifier yang lebih canggih dibandingkan model sebelumnya.

AC Digital Mitsubishi Pajero Sport 2021

Untuk penumpang di belakang, ada roof monitor berukuran 12,1 inci dengan remote control serta koneksi USB dan HDMI untuk hiburan sepanjang perjalanan. Bahkan penghuni baris kedua juga mendapatkan headphone infrared serta 6 speaker yang tersebar di dalam kabin.

Layaknya model Pajero Sport lainnya, ada kursi kulit yang menawarkan kenyamanan di dalam kabin. Bangku pengemudi mendapatkan driver power seat dengan pengaturan 8-arah. sehingga posisi berkendara bisa disesuaikan dengan preferensi maupun keinginan pengemudi.

USB Mitsubishi Pajero Sport 2021

Kekedapan kabin terasa sangat baik. Ditambah dengan material soft-touch menghiasi sebagian besar interior. Termasuk dengan konsol tengah yang dibuat mewah dan Kepraktisan di belakang bisa didapatkan dari 2 sistem AC 220 Power Supply dan 2 USB Charger.

Dan pengaturan bagasi serta bangku belakang masih tetap praktis, bisa dilipat rata lantai hanya dengan satu sentuhan saja. Sangat baik bagi pengemudi yang ingin bepergian ke luar kota dan membawa banyak barang di bagasi belakang.

Mitsubishi Pajero Sport 2021 Fitur keselamatan

Jika dibandingkan dengan teknologi hiburan yang lebih lengkap, bisa dibilang tambahan yang ditawarkan pada edisi terbaru Pajero Sport 2020 di Thailand tak begitu banyak berbeda.

EBD Mitsubishi Pajero Sport 2021

Sama seperti model yang dipasarkan di Indonesia, New Pajero Sport di Thailand sudah mendapatkan sistem pengereman ABS dan EBD dan Dual SRS Airbags. Termasuk sistem On/Off Switch bagi penumpang yang ingin menonaktifkan airbag ketika membawa kursi anak-anak di baris pertama.

airbag Mitsubishi Pajero Sport 2021

Sistem keselamatan lainnya termasuk Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMS) serta Forward Collision Mitigation System (FCM) untuk pengendaraan yang lebih mudah dan mengurangi dampak kecelakaan.

Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMS)

Fitur lainya yang patut dipertimbangan dan masih digunakan termasuk Brake Auto Hold, Active Stability and Traction Control, Hill Start Assist System dan Hill Descent Control System, Blind Spot Warning, Lane Change Assist, dan Adaptive Cruise Control.

Hill Start Assist

Hanya saja beberapa fitur baru yang disematkan termasuk Reinforced Impact Safety Evolution. Fitur baru ini membuat Pajero Sport mendapatkan bodi dari bahan baja yang kuat tapi lentur, berfungsi untuk meredam dampak benturan pada saat terjadi kecelakaan.

sistem rem Mitsubishi Pajero Sport 2021

Fitur keselamatan lainnya yaitu Mitsubishi Remote Control. Fitur canggih ini akan memudahkan pengemudi mengakses bagian dalam mobil: jendela bisa dibuka hanya dengan smartphone ketika mobil terkunci dalam rentang waktu 20 menit.

kamera belakang Mitsubishi Pajero Sport 2021

Hanya saja belum ada detail lebih lanjut tentang fitur apa saja yang akan ditambahkan pada Mitsubish Pajero Sport 2021 yang diprediksi akan diperkenalkan di Indonesia tahun depan. Namun yang pasti, fitur lain yang ditawarkan pada Pajero Sport saat ini dipastikan akan dipertahankan.

Harga Mitsubishi Pajero Sport 2021

Mitsubishi Thailand memberikan berbagai pilihan lain bagi konsumen Pajero Sport di Negeri Gajah Putih tersebut. Pilihan varian yang dijual yaitu Pajero Sport 2.4 GT 2WD, 2.4D GT Plus, 2.4 GT Premium 2WD. Sedangkan varian tertinggi bisa didapatkan pada Pajero Sport 2.4 GT Premium 4WD.

Sedangkan dalam hal harga, Pajero Sport di Thailand dibanderol lebih tinggi jika dibandingkan secara langsung. Pasalnya varian entry level dimulai dari THB 1.299.000, atau Rp603 jutaan. Apalagi varian tertinggi mulai dari THB 1.599.000 atau sekitar Rp742 jutaan.

harga Mitsubishi Pajero Sport 2021

Dengan harga yang ditawarkan di Indonesia, diprediksi harga Mitsubishi Pajero Sport 2021 akan lebih tinggi. Mengingat pilihan eksterior yang lebih segar dan fitur yang lebih banyak, Mitsubishi kemungkinan besar meningkatkan harga mobil ini.

Dibandingkan dengan Pajero Sport yang dibanderol kurang dari Rp500 jutaan di Indonesia, harga Mitsubishi Pajero Sport 2021 bisa dibilang lebih dari Rp500 jutaan untuk varian entry level. Dan bisa juga disesuaikan dengan inflasi yang terjadi tahun depan.

Kesimpulan

Ubahan baru yang ditawarkan pada New Pajero Sport tentu saja membuatnya semakin segar dan berlimpah teknologi. Dengan begitu, kemungkinan besar harga Mitsubishi Pajero Sport 2021 nantinya akan bertambah. Hanya saja, tak menutup kemungkinan ada beberapa fitur yang tak dimasukkan ke Indonesia guna mengurangi harga yang akan ditawarkan ke konsumen Tanah Air.

Bent Aulia

Penyuka sejarah dan film, di belakang laptop sebagai penulis baru di ranah otomotif.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4x2 AT 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil