Harga Bekas Mirip, Apakah Mitsubishi Kuda Diesel Lebih Tangguh Ketimbang Isuzu Panther?
Enda · 28 Jun, 2022 17:30
0
0
Mitsubishi Kuda diesel dan Isuzu Panther hingga kini masih terus diburu kondisi bekasnya. Hal ini terjadi lantaran keduanya diminati karena memiliki tingkat durabilitas tinggi, mudah dalam perawatan, hemat bahan bakar, serta dapat diandalkan dalam mendukung kegiatan sehari-hari.
Sebagai minibus dengan konfigurasi tujuh penumpang, baik Mitsubishi Kuda diesel maupun Isuzu Panther ditawarkan dengan harga berkas yang beragam. Dengan budget Rp80 jutaan, kalian bisa mendapatkan Mitsubishi Kuda diesel lansiran tahun 2004, sedangkan untuk Isuzu Panther produksi tahun 2000.
Bagi kalian yang sering merasa bingung antara pilih Mitsubishi Kuda diesel atau Isuzu Panther untuk mobilitas sehari-hari, baiknya simak ulasan mengenai keduanya berikut ini.
Bagi kalian yang belum tahu, Mitsubishi Kuda diesel disematkan jantung pacu kepunyaan L300. Di atas kertas, mesin 4D56 2.5L SOHC 4-silinder segaris yang digunakan mampu melecutkan tenaga hingga 75 PS @4.200 rpm serta torsi 143 Nm @2.500 rpm.
Bicara Isuzu Panther, generasi pertama kapsul dibenamkan mesin 4ja1 2.500 cc 4-silinder segaris OHV Direct Injection yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 80 PS @3.900 rpm dengan torsi 170 Nm @2.300 rpm.
Punya tenaga dan torsi lebih jumawa, tarikan awal Isuzu Panther terasa lebih ‘ngejambak’ dibandingkan Mitsubishi Kuda diesel. Dengan begitu tak heran apabila Isuzu Panther terasa lebih mudah dikendarai ketika melintasi jalan yang menanjak dan menurun.
Konsumsi BBM Mitsubishi Kuda Diesel dan Isuzu Panther Hampir Mirip
Bicara konsumsi BBM, Mitsubishi Kuda diesel untuk penggunaan dalam kotanya mampu menempuh jarak 12 km/liter dan luar kota mampu menorehkan angka 16 km/liter.
Sementara itu, Isuzu Panther, beberapa pengetesan yang pernah dilakukan untuk pemakaian dalam kotanya mencapai angka 12 km/liter. Beda halnya penggunaan luar kota, konsumsi bahan bakar solarnya mobil ini tembus 14-16 km/liter.
Bermodalkan Timming Belt, Mitsubishi Kuda Diesel Perlu Mendapatkan Perhatian Lebih
Sama seperti Kijang Kapsul, Mitsubishi Kuda diesel juga masih mengandalkan timming belt. Beda halnya Isuzu Panther, mobil ini sudah memakai timming gear. Secara fungsional, timming belt maupun timming gear sendiri berguna untuk menggerakan crankshaft dengan camshaft secara selaras di mesin mobil.
Timming belt yang ada di Mitsubishi Kuda diesel memiliki masa pakai yang harus selalu diperhatikan. Pada umumnya, mobil yang masih menggunakan timming belt harus lebih disiplin dalam melakukan pergantian maksimal setiap 100.000 km. Apabila pemilik mobil lupa melakukan pergantian, gejala yang umumnya terjadi adalah timming belt putus ketika mobil sedang digunakan.
Apabila hal tersebut terjadi, mesin mobil biasanya akan mati seketika akibat piston yang bertabrakan dengan klep. Oh iya, timming belt sendiri akan mudah rusak bila terkena oli, bensin, dan semacam cairan lainnya karena berbahan dasar karet.
Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.