window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Mitsubishi Berikan Promo Diskon Suku Cadang Demi Persiapan Libur Lebaran

Herdi · 5 Mar, 2024 17:01

promo lebaran mitsubishi

PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKS) punya cara jitu untuk memberikan promo Mitsubishi kepada para konsumennya jelang musim libur Lebaran 2024.

Kali ini promo Lebaran Mitsubishi 2024 tersebut berupa diskon hingga 25 persen untuk beragam suku cadang model kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia, melalui program spesial bertema Lebaran Campaign 2024.

Menurut Director of After Sales Division PT MMKSI Kazuto Azuma, program spesial Lebaran Campaign, sengaja diberikan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi seluruh konsumen setia Mitsubishi Motors di Indonesia yang hendak melakukan perawatan dan persiapan kendaraannya untuk berlibur di hari raya. 

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca jugaIni Faktor yang Buat Mitsubishi Xforce Ultimate Jadi Paling Dilirik Konsumen

Dua orang teknisi sedang melakukan perawatan mobil Mitsubishi

Dua orang teknisi sedang melakukan perawatan mobil Mitsubishi 

"Kami harap konsumen dapat memanfaatkan diskon yang diberikan dalam pembelian dan penggantian suku cadang, guna memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima dan siap digunakan untuk aktivitas Lebaran bersama keluarga secara nyaman dan maksimal,” ungkap Azuma dalam keterangan tertulis, Selasa (5/3/2024).

Berikut merupakan detail diskon suku cadang yang berlaku pada program promo Lebaran Mitsubishi 2024:

  • Diskon 10 %, berlaku untuk engine Oil, Oil Filter, dan Air Refresher Assy    
  • Diskon 15 %, berlaku untuk Brake Pad, Brake Shoe dan Air Element Cleaner    
  • Diskon 25 %, berlaku untuk Engine Flush, Washer Fluid, Fuel System Cleaner Gasoline dan Diesel Fuel System Cleaner

Baca juga: 5 SMK Ini Siapkan Siswanya Punya Keahlian Soal Mesin Mitsubishi Xpander dan Triton

Promo Lebaran Campaign 2024 berlaku di seluruh Indonesia

Promo Lebaran Campaign Mitsubishi 2024 berlaku di seluruh Indonesia 

Perlu dicatat, seluruh item tertera pada daftar di atas berlaku untuk seluruh model kendaraan penumpang dan niaga ringan. 

Konsumen juga bisa langsung ke dealer resmi Mitsubishi Motors seluruh Indonesia dengan cukup melakukan service booking selama periode campaign.

Program program spesial Lebaran Campaign berlaku selama periode 1 Maret-30 April 2024. 

Baca jugaAlasan Beli Mitsubishi Xforce Lebih Tepat di IIMS 2024

Layanan Booking Service Mitsubishi

Seorang teknisi sedang melakukan pengecekan pada bagian kaki-kaki

Seorang teknisi sedang melakukan pengecekan pada bagian kaki-kaki 

Anda dapat mengetahui Alamat, info kontak, serta kategori fasilitas layanan dealer resmi Mitsubishi Motors pada situs resmi MMKSI.

Untuk memudahkan service booking di dealer dan bengkel resmi Mitsubishi Motors konsumen dapat memanfaatkan layanan berikut:

  • Melalui aplikasi My Mitsubishi Motors ID yang tersedia untuk sistem operasi Android dan iOS.
  • Mitsubishi Motors Customer Care di nomor telepon 0804-1-300-300, atau
  • Layanan asisten virtual berbasis chat, MIRA, melalui whatsapp nomor 0811-1300-1300

Untuk mendapatkan bantuan dan informasi layanan Mitsubishi Motors di Indonesia secara menyeluruh, konsumen juga dapat mengakses tiga layanan di atas.

Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Mitsubishi Xpander Upcoming 2023

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil