window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi!

Prasetyo · 19 Mei, 2022 14:01

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi! 01

  • Subaru XV 2022 sudah rilis di Malaysia Desember 2021.
  • Disana harganya Rp468 juta hingga Rp491 juta.
  • Jika masuk Indonesia, Subaru XV akan jadi rival Honda HR-V, Toyota CH-R dan Mazda CX-30.

Subaru Forester 2022 resmi menandai bangkitnya kembali Subaru di Indonesia. Setelah ditinggal APM sebelumnya Motor Image, kini Subaru berada di bawah naungan PT Plaza Auto Mega.

Tentunya Subaru Indonesia tak selesai sampai di Forester. Ada deretan model Subaru global lain yang juga sedang dipertimbangkan untuk masuk Indonesia. Demikian diutarakan Arie Christopher Setiadharma, Chief Operating Officer Subaru Indonesia.

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi! 02

Plaza Subaru berlokasi di Alam Sutera, Tangerang, Banten

Menurut Arie, antusiasme para pemilik atau penggemar Subaru di Tanah Air begitu tinggi. "Kita lihat dari 2021 saat kita pertama kali buka sebagai service center, antusiasme penggemar Subaru ternyata masih sangat kuat," kata dia ketika ditemui, Rabu (18/05/2022).

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Kondisi itu pula yang menurut Arie menjadi landasan hingga akhirnya Plaza Subaru resmi beroperasi penuh sebagai dealer 3S. "Pastinya kita juga akan masukkan beberapa lineup produk Subaru," lanjut Arie.

Baca juga : Subaru XV 2022 Sudah Dekat ke Indonesia, Fiturnya Bikin Pusing Mazda CX-3 dan Toyota C-HR

Berikutnya Subaru XV 2022?

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi! 01

Subaru XV 2022 di Malaysia (foto: Paultan)

Ketika disinggung model Subaru apa lagi yang berikutnya akan dihadirkan setelah Subaru Forester 2022, Arie tidak mau mengungkap secara terang-terangan. Namun ia memberikan sedikit bocoran kalau model itu akan berjenis SUV.

"Kalau lihat trennya sekarang kan memang SUV yang lagi naik trennya," kata dia. Tetapi saat ditegaskan apakah yang dimaksud XV 2022, lagi-lagi Arie menutup komentarnya. "Nanti saja biar ada kejutan terus," tukas dia.

Muncul Teaser di Video Subaru Forester Indonesia

Kemungkinan hadirnya Subaru XV 2022 makin kuat lantaran mobil ini seperti sengaja dimunculkan dalam video official Subaru Forester dari Subaru Indonesia. Pada akhir video tepatnya di menit 1:06-1:08 ada sosok mobil berselimut stiker putih.

Jika melihat dari siluet tubuh bagian depannya, terlihat sangat mirip dengan Subaru XV yang belum lama sudah diluncurkan di negara tetangga, Malaysia.

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi! 02

Penampakan Subaru XV 2022 di Indonesia

Baca juga : Subaru XV 2022 Terciduk Ada di Indonesia, Pertanda Meluncur Sebentar Lagi

Dan sebenarnya, beberapa waktu lalu kami juga mendapatkan foto sosok Subaru XV 2022 yang sudah ada di Indonesia. Beberapa foto yang dikirimkan oleh akun Instagram @ripratama78 yang memperlihatkan unit Subaru XV sedang ada di area parkir atas gedung di Alam Sutera, Tangerang, Jawa Barat. Kemungkinan besar unitnya memang sudah ada di markas Subaru Indonesia. 

Spesifikasi Subaru XV 2022

Subaru Akan Bawa Lawan Kuat Honda HR-V ke Indonesia Sebentar Lagi! 03

Subaru XV GT Edition

Kalau melihat dari XV yang ada di Malaysia, maka ada dua varian yang ditawarkan Subaru, yakni 2.0i-P EyeSight dan 2.0i-P EyeSight GT Edition. Keduanya menggunakan mesin bensin 2.000 cc Boxer dengan output tenaga 156 PS dan torsi 196 Nm, menggunakan transmisi CVT, dan penggerak all wheel drive.

Subaru XV facelift ini juga dilengkapi fitur EyeSight layaknya Forester. Kelengkapannya seperti Pre-Collision Braking, Adaptive Cruise Control, Lane Departure Warning, Lane Sway Warning, Lead Vehicle Start Alert, dan Pre-Collision Throttle Management.

Di Malaysia, harga Subaru XV 2022 Rp468 jutaan untuk tipe 2.0i-P EyeSight dan Rp491 jutaan bagi yang tipe 2.0i-P EyeSight GT Edition.

Baca juga : Subaru XV 2022 Unjuk Diri Jelang Peluncuran di Indonesia, Crossover Tampan yang Tangguh di Jalan Berlumpur

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

SUBARU XV 2.0i-S 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil