Review Pengguna Daihatsu Luxio

Istimewa
5.0
10 Reviews
Performa
Kenyamanan Berkendara
Ruang
Konsumsi Bahan Bakar
Kualitas & Fitur
Harga & Biaya

Kelebihan
1. Bahan bakar irit 2. Biaya maintenance minim 3. Performa mesin mantap 4. Interior mewah
Kekurangan
1. Sedikit sempit 2. Mesin terletak di jok depan

Daihatsu Luxio Si Bintang Lima

Tidak banyak kekurangan dari mobil Daihatsu Luxio 2011 tipe X yang saya beli ini. Mobil ini mendukung segala aktivitas saya yang ada. Nah, mari kita mulai penilaian terhadap mobil keluaran Daihatsu ini. Oke, mobil ini memiliki performa mesin yang mantap sehingga terbilang irit bahan bakar juga. Selain sparepartnya yang mudah didapatkan, biaya perbaikannya juga tergolong murah. Yah, masuk ke dalam interior mobil akan merasa sangat mewah. Namun sayangnya mobil ini memiliki jok ketiga yang sedikit sempit. Yah, tidak terlalu berpengaruh sih dikarenakan jarang ada yang duduk di barisan belakang mobil. Oh ya, mesin tangguh mobil ini diletakkkan di dekat jok baris depan sehingga membuat kurang nyaman dengan suara operasi dari mesin tersebut. Secara keseluruhan lumayan oke sih.


Pesaing Daihatsu Luxio