Toyota Vellfire merupakan edisi yang lebih sporty serta tak kalah mewah dibandingkan saudaranya, Toyota Alphard yang dibuat untuk mereka yang menginginkan MPV mewah bergaya elegan. Meski harganya dibuat lebih tinggi. Harga Toyota Vellfire 2020 saat ini bisa didapatkan dengan harga mulai dari Rp1.19 miliar dengan hanya satu varian yang dipasarkan di Indonesia, Toyota Vellfire 2.5 G AT.
Toyota Vellfire yan dipasarkan di Indonesia merupakan model minivan dengan generasi kedua. Pasalnya, mobil minivan Segmen M ini merupakan pengembangan dari generasi kedua Toyota Alphard menggunakan Toyota New MC Platform. Diimpor langsung dari Jepang, Vellfire menggunakan mesin yang sama dengan Alphard, yaitu mesin 2AR-FE 2.5L 4-silinder segaris.
Toyota Vellfire termasuk ke dalam mobil keluarga, mobil ini juga dilengkapi dengan penampilan mewah dengan desain boxy yang sangat khas.
Generasi terbaru dari Toyota Vellfire tampil semakin mewah dengan fitur kenyamanan yang disebut-sebut semakin ditingkatkan. Toyota Vellfire ini memang memiliki basis yang sama dengan Toyota Alphard, tetapi Toyota Vellfire memiliki penampilan yang lebih dinamis. Eksterior barunya juga menampilkan kesan mewah dan futuristik yang semakin kental.
Tentu saja keunggulan Toyota Vellfire tidak hanya sampai di situ. Untuk tahu lebih banyak tentang kembaran Toyota Alphard ini, mari kita simak review Toyota Vellfire berikut ini.
Harga
Banderol harga yang dipasang oleh Toyota untuk setiap unit Toyota Vellfire memang cukup fantastis. Tidak tanggung-tanggung, saat ini di Indonesia sendiri mobil Toyota Vellfire dibanderol dengan kisaran harga Rp1,12 miliaran. Untuk variannya sendiri, hanya ada satu varian Toyota Vellfire yang dipasarkan di Indonesia, yaitu Toyota Vellfire 2.5 G AT.
Spesifikasi
Mesin Toyota Vellfire | ||
---|---|---|
Tipe Mesin | 2AR-FE, In-Line 4 Cylinders, 16-valve, DOHC, Dual VVT-i | |
Kapasitas | 2.494 cc | |
Power Output | 180 PS @ 6.000 rpm | |
Torsi | 234 Nm @ 4.100 rpm | |
Transmisi | CVT | |
Kapasitas Tangki | 75 Liter | |
Bahan Bakar | Bensin |
Dimensi | ||
---|---|---|
Panjang | 4.935 mm | |
Lebar | 1.850 mm | |
Tinggi | 1.895 mm | |
Wheelbase | 3.000 mm |
Kaki-Kaki Toyota Vellfire | ||
---|---|---|
Ukuran Ban | 235/50 R18 | |
Material | Alloy Wheels |
Jika melihat spesifikasi dan penampilannya, rasanya sulit membayangkan ada yang bisa menyaingi mobil yang satu ini. Sebagai salah satu model MPV Luxury, Toyota Vellfire memang cukup sulit dicari pesaingnya. Baik dari segi performa maupun fiturnya, Toyota Vellfire memang memiliki banyak sekali keunggulan. Tidak heran jika menyaingi mobil yang satu ini menjadi sangat sulit.
Bahkan, jika performanya dibandingkan dengan Nissan Serena Autech sekalipun, Toyota Vellfire masih lebih unggul. Begitu pula halnya jika Toyota Vellfire kita bandingkan dengan Mazda Biante. Toyota Vellfire memang tidak sebanding dengan MPV mewah lainnya. Apalagi harga Toyota Vellfire yang fantastis membuat mobil ini semakin eksklusif.