Ini Kawasaki Ninja 250SL 2021 Yang Kemurahan Atau Honda CBR150R 2021 Yang Kemahalan? Keduanya Dijual Rp 40 Jutaan!
Harry · 18 Mar, 2021 16:00
0
0
Persaingan motor sport 150 cc semakin ketat sejak PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan update besar-besaran pada Honda CBR150R 2021, yang dikenalkan belum lama ini. Harga varian tertingginya tembus Rp 40 jutaan loh.
Tak bisa dipungkiri, dengan harga tersebut AHM ingin memberikan yang terbaik buat konsumennya, lewat beragam fitur keren. Semuanya dilakukan untuk mengukuhkan sebagai motor sport 150 cc terbaik saat ini.
Akan tetapi, dengan budget yang sama kalian juga bisa dapat motor sport 250 cc yaitu Kawasaki Ninja 250SL 2021. Ya memang PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menggoda calon konsumen motor sport 150 cc, karena dengan dana yang tak jauh beda kalian bisa dapat motor 250 cc.
Honda CBR150R tipe teratas yakni ABS MotoGP Edition dilepas Rp 40,8 juta, sementara Kawasaki Ninja 250SL dilabeli nominal Rp 40,6 juta. Hmmm...Ini Honda CBR150R yang kemahalan atau Kawasaki Ninja 250SL yang terlalu murah ya?
Jadi dengan dana Rp 40 jutaan tadi, mana yang sebaiknya dipilih? Kami paparkan beda keduanya untuk kalian, supaya bisa memilih mana yang terbaik untuk dibawa pulang.
Desain dan Dimensi - Antara Sporty dan Ramping
Well, Honda CBR150R terbaru ini bisa dikatakan kembaran dari Honda CBR250RR. Penampilannya memang meniru habis sang kakak, yang disukai banyak orang. Meski jika diperhatikan tetap ada perbedaan pada detail bodinya.
Shape bodi serba tajam dan agresif sangat kuat pada gacoan Honda ini. Hal ini ditunjang dengan penggunaan lampu-lampu yang seluruhnya sudah LED, sehingga semakin menguatkan kesan modern. Apalagi suspensi depan upside down kelir emasnya, sangat mencolok mata.
Kalau Kawasaki Ninja 250SL, sosoknya memang nampak ramping dan tidak neko-neko. Dia adalah motor sport full fairing yang desainnya sporty dan agresif, meski tak seagresif Honda CBR150R.
Mengandalkan lampu depan tunggal yang masih bohlam, ini menjadi salah satu bagian yang dianggap kurang menarik. Ini lantaran ukuran lampu depannya terlihat terlalu besar. Apalagi semua penerangan masih andalkan bohlam.
Namun detail dari motor ini patut diacungi jempol, finishing bodi, permainan warna pada sasisnya, shape bodinya terlihat menarik. Apalagi opsi warna putih nampak segar ketimbang hijau KRT Edition yang cenderung membosankan.
Secara dimensi, Honda CBR150R memiliki panjang 1.983 mm, lebar 700 mm dan tinggi 1.077 mm. Sumbu rodanya 1.310 mm, ketinggian jok 782 mm dan berat isi 139 kg untuk tipe ABS.
Lalu bagaimana dengan Kawasaki Ninja 250SL? Motor ini memiliki panjang 1.935 mm, lebar 685 mm dan tinggi 1.075 mm. Sumbu rodanya 1.330 mm, ketinggian jok 780 mm dan bobot isi 151 kg.
Fisik Kawasaki Ninja 250SL memang lebih ramping, meski memiliki bobot yang 12 kg lebih berat dibandingkan Honda CBR150R. Perkara desain menurut kami keduanya tetap menarik mata. Tapi bagaimana dengan kalian?
Dengan harga Rp 40 jutaan untuk sebuah motor 150 cc, tentu Honda CBR150R punya banyak fitur dan teknologi yang menggoda. Mulai dari lampu-lampu yang selusuhnya sudah LED, sedangkan Kawasaki Ninja 250SL masih andalkan bohlam.
Lalu panel meter Honda CBR150R sudah full digital dengan penampilan baru, meski bentuk dan informasinya sama dengan model sebelumnya. Kawasaki Ninja 250SL juga sudah digital, dengan layar LCD yang terlihat sederhana.
Kemudian lihat suspensi depan upside down Showa pada Honda CBR150R yang mentereng. Jelas lebih menggoda ketimbang suspensi teleskopik milik Kawasaki Ninja 250SL bukan?
Kedua motor ini juga sama-sama mengandalkan suspensi belakang monosok dan rem cakram ganda. Hanya saja Honda CBR150R sudah dilengkapi ABS (Anti-lock Braking System), yang terintegrasi dengan ESS (Emergency Stop Signal).
Belum lagi hadirnya fitur Assist & Slipper Clutch, membuat pengendaraan Honda CBR150R lebih baik. Dan Kawasaki Ninja 250SL tak dibekali fitur yang bisa membuat tuas kopling lebih ringan dan mencegah roda terkunci saat downshift cepat.
Dilihat dari perbandingan keduanya, Honda CBR150R unggul telak dari Kawasaki Ninja 250SL. Wajar saja karena Kawasaki belum memberikan update signifikan pada produk andalannya itu sejak pertama kali meluncur tahun 2014 silam.
Performa - Kawasaki Ninja 250SL Responsif
Karakter mesin Kawasaki Ninja 250SL pastinya akan disukai penggemar motor sport. Mesinnya responsif dan punya torsi yang kuat. Tak heran karena basis mesinnya dikembangkan dari mesin KLX 250, yang didesain ulang pada gigi rasionya.
Spesifikasinya 4-tak, 249 cc, DOHC 4 katup pendingin cairan, dengan piston tunggal. Diameter piston 72 mm dan langkah piston 61,2 mm. Transmisi manual enam percepatan jadi penyalur daya dari tenaga mesin yang mencapai 28 PS di 9.700 rpm dan torsi 22,6 Nm di 8.200 rpm.
Honda CBR150R jelas kalah untuk persoalan performa, secara kapasitas mesin juga lebih kecil, hanya 149,16 cc. Spesifikasinya 4-tak, DOHC 4 katup pendingin cairan, dengan mengandalkan piston 57,3 mm dan langkah piston 57,8 mm.
Output yang mampu dihasilkan mesin ini mencapai 17,1 PS pada 9.000 rpm dengan torsi maksimal mencapai 14,4 Nm pada putaran 7.000 rpm. Well, ada selisih tenaga 10,9 PS dan torsi 8,2 Nm diantara keduanya. Kalau bicara performa, ya sudah pasti Kawasaki Ninja 250SL unggul.
Varian - Honda CBR150R Punya Dua
Kalau kalian sudah jatuh cinta sama Honda CBR150R tapi tidak mau yang terlalu mahal, bisa lirik varian non ABS. Malah jadi bisa jauh lebih murah karena harganya mulai dari Rp 35,9 juta sampai Rp 36,6 juta.
Dari dua varian yang dimilikinya yaitu non ABS sampai ABS, rentang harga Honda CBR150R ini memang luas terbilang, paling murah dibanderol Rp 35,9 juta dan paling mahalnya sampai Rp 40,8 juta.
Kalau Kawasaki Ninja 250SL sih hanya punya satu varian saja yang dijual Rp 40,6 juta. Akan tetapi, KMI juga menggoda dengan menawarkan Ninja 250SL seharga Rp 29,9 juta dengan status off the road.
Honda CBR150R memang memiliki rentang harga yang sangat luas, varian teratasnya bahkan dijual dengan nominal Rp 40,8 juta. Ini menjadikannya sebagai motor sport 150 cc paling mahal, meski dikompensasi dengan fitur ABS dan ESS.
Disatu sisi, Kawasaki Ninja 250SL menggoda dengan dimensi yang lebih ramping serta performa mesin yang unggul telak. Apalagi ada tawaran menarik dari KMI berupa harga promo yang hanya Rp 29,9 juta, sudah bisa memiliki motor sport 250 cc.
Jadi jika kalian lebih suka sesuatu yang baru dan punya fitur lebih lengkap, Honda CBR150R 2021 jawabannya. Tapi jika performa jadi tujuan utama dan bisa mendapatkan dengan harga lebih terjangkau, Kawasaki Ninja 250SL pilihannya.
Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini.
Facebook : Ainto Harry Budiawan
Instagram : harrykriwil