window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685614302872-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685614302872-0'); });

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan

Harry · 26 Jun, 2022 08:00

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 01

Foshan MT bentuknya kaku dan dijual murah.
  • Punya 3  pilihan mesin.
  • Harga cuma Rp 10 jutaan.
  • Meniru Yamaha MT-15.

Sudah jadi rahasia umum jika brand motor asal Tiongkok alias Cina, kerap kali menjiplak dari motor terkenal. Walau sejatinya sekarang pun sudah banyak yang berani pakai desain sendiri dan tampilannya pun keren-keren.

Nah salah satu yang masih suka meniru dari motor yang sudah ada salah satunya Foshan MT yang dibuat oleh Foshan Muci Motorcycle, yang dilepas cuma Rp 10 juta saja. Dari namanya sudah ketebak, motor apa yang dijiplak sama pabrikan satu ini.

Yup, adalah Yamaha MT-15 yang jadi korban untuk ditiru oleh Foshan. Tapi jika sudah meniru bisa membuat motornya tampil apik, ini justru sebaliknya, karena justru jadi aneh.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613563107-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613563107-0'); });

Baca juga : Kenalan Sama Ducati Cina Moxiao MX500-6D, Tiru Habis Sosok Streetfighter V4!

Tentu yang membuatnya jadi mirip Yamaha MT-15 adalah fascia depannya, terutama batok lampu. Terdapat sepasang lampu LED DRL yang menyerupai mata, dan lampu LED projector sebagai penerangan utama, yang diberi cover mika bening.

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 01

Batok lampu ciri khas Yamaha MT Series.

Kemudian cover tangkinya juga dibuat mirip, meski secara bentuk patahan bodinya terlihat sangat kaku. Serba mengotak tapi terlihat kurang proporsional.

Yang aneh adalah area tengah motor, karena Foshan MT tak menggunakan rangka deltabox, sehingga nampak kosong dan coba diakali dengan cover bodi plastik. Tapi tetap saja area mesin terlihat kosong.

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 02

Tampak samping ada kosong di tengah.

Sementara buritan terlihat mirip Minerva VX 150 yang dulu sempat beredar di Indonesia. Bodinya menjulang dengan behel model tanduk yang ukurannya cukup besar, melebihi panjang ujung bodi.

Baca juga : Honda Africa Twin versi Mini Muncul di Cina, Hasil Kopian juga?

Uniknya sepakbor belakang dibuat ganda, yakni yang menempel ujung bodi dan model mud guard yang memegang lengan ayun. Secara proposi bodi, rasanya memang terlihat cungkring.

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 03

Panel meter full digital.

Fitur Foshan MT Lumayan Lengkap

Seperti halnya motor Cina, maka selain desainnya yang punya kemiripan juga fiturnya terhitung lengkap. Selain lampu depan LED dan projector. O iya, lampu sein dan lampu belakang LED tentu sudah wajib ya.

Panel meternya juga sudah full digital dengan tampilan negatif display. Kemudian suspensi depan sudah pakai upside down, dan belakang pakai monosok. Rem cakram jadi pengawal kedua roda tentu saja.

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 04

Suspensi depan pakai upside down.

Sayangnya kunci kontak masih model biasa, bahkan tanpa pengaman magnet sama sekali. Jangan harap ada Assist & Slipper Clutch atau bahkan teknologi Quick Shifter untuk motor ini ya.

Nah perkara mesin, ternyata Foshan menyiapkan 3 opsi berbeda. Ada versi 150 cc dengan tenaga 11,4 PS ddan torsi 11,5 Nm. Lalu versi 200 cc dnegan 12,9 PS serta torsi 13,6 Nm dan terakhir 250 cc dengan output 16,8 PS juga torsi 16,5 Nm.

Gimana, cukup lumayan untuk ukuran motor seharga Rp 10 juta bukan?

Anehnya Yamaha MT-15 Ala Tiongkok, Bentuknya Kaku Harga Cuma Rp 10 Jutaan 05

Tampak belakang Foshan MT.

Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini. Facebook : Ainto Harry Budiawan Instagram : harrykriwil

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_motor_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685613589386-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685613589386-0'); });
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });