Dijual Lebih Murah, Yamaha Gear 2021 Kualitasnya Tak Kalah Dari Honda Vario 125?
Yongki Sanjaya · 27 Nov, 2020 19:00
0
0
Yamaha belum lama ini meluncurkan skutik baru yaitu Gear 125. Secara konsep, skutik ini adalah hasil pengembangan dari Mio series dengan desain dan fitur yang lebih lengkap. Hadir sebagai skutik entry level, Yamaha Gear 125 disebut sebagai lawan sepadan bagi Honda Vario 125.
Apakah itu berlebihan? Bisa iya bisa tidak, karena kapasitas mesinnya serupa. Konsep baru Yamaha Gear 125 dijual dengan harga yang terjangkau untuk semua kalangan. Untuk tipe S-version dijual seharga Rp 17.350.000 sedangkan tipe Standard dijual seharga Rp 16.750.000 OTR Jakarta.
Harganya ini kurang lebih setara dengan Honda Beat, skutik termurah Honda saat ini. Lantas apa saja yang membuat Yamaha Gear 125 ini menarik?
Fitur Fungsional di Yamaha Gear 125 2021 Cukup Banyak
Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menciptakan inovasi baru aksesorisbrak depan berkapasitas besar yang adjustable dengan tambahan double hook (gantungan barang ganda). Ini membuat pengguna bebas mengatur kapasitas rak depan sesuai kebutuhan terutama saat membawa banyak barang.
Selain itu, dengan inovasi pijakan kaki anak dan aksesoris pijakan kaki (foot peg) yang fleksibel. membuat posisi kaki pengendara lebih nyaman dan leluasa saat berkendara bahkan ketika membawa banyak muatan.
Sebagai motor kekinian, Yamaha Gear tentu sudah diberikan fitur-fitur modern yang fungsional. Socket pengisian daya, Smart Motor Generator, Answer Back System, dan Start Stop System menjadi kelengkapan standar di skutik ini.
Semakin praktis dengan adanya Electric Power Socket untuk mengisi daya baterai ponsel saat berkendara. Memang, fokus Yamaha Gear ini menjadi skutik yang fungsional untuk harian.
Performa Mesin Yamaha Gear 125 Kurang Bertenaga?
Sumber tenaga Yamaha Gear berasal dari mesin 4-stroke, SOHC satu silinder 124,96 cc dengan sistem pembakaran injeksi. Mesin Yamaha Gear dapat mengeluarkan tenaga sebesar 7,0 kW / 8000 rpm dan torsi 9,5 Nm/ 5500 rpm.
Output tadi ternyata kecil, karena milik Vario 125 di atas kertas lebih besar. Honda Vario 125 memiliki tenaga sebesar 8,2 kW (11,1 PS) / 8.500 rpm dan torsi 10,8 Nm (1,1 kgf.m) / 5.000 rpm. Lantas bagaimana kalau kita bandingkan dengan Honda Beat yang harganya mirip?
Berdasarkan data spesifikasi, mesin Honda Beat cuma menghasilkan tenaga 6.6 kW (9.0 PS)/7.500 rpm dan torsi 9.3 N.m (0.95 kgf.m)/ 5.500 rpm. Yamaha Gear lebih baik tapi memang skutik baru besutan Yamaha ini masih kalah dari Vario 125.
Honda Vario 125 Lebih Baik dari Yamaha Gear?
Ada harga ada rupa, tampaknya filosofi ini mungkin berlaku di semua hal termasuk skutik. Honda Vario 125 dijual dengan kisaran harga Rp 20 jutaan, dan dengan harga lebih mahal biasanya ada beberapa hal yang lebih baik.
Berikut ini harga Honda Vario 125 di wilayah Jakarta:
Vario 125 CBS Rp. 20.600.000
Vario 125 CBS-ISS Rp. 21.505.000
Secara fitur, Honda Vario 125 juga memiliki Idling Stop System (ISS), serupa SSS di Yamaha. Berbeda dari Yamaha, Honda memiliki teknologi pengereman CBS yang tersedia di Vario 125. Pengereman ini bekerja secara bersamaan untuk roda depan dan belakang.
Lebih lanjut, Vario 125 memakai Full digital Panelmeter terbaru dan canggih. Panel instrumen ini memuat informasi konsumsi bahan bakar, jam digital, speedometer, tripmeter, pergantian oli, indikator baterai dan tegangan aki.
Sayangnya, Vario 125 tidak memiliki fitur USB Charger seperti yang tersedia di Yamaha Gear 125. Patut disayangkan karena fitur ini begitu dibutuhkan seiring pemakaian ponsel yang semakin intens.
Jadi bisa disimpulkan, kalau Fitur pada Yamaha Gear 125 hampir semua tersedia di Honda Vario 125 kecuali USB Charger. Vario juga lebih unggul di fitur panel instrumen fitur pengereman. Tenaga Vario 125 juga lebih baik daripada Gear 125.
Kesimpulan
Dengan harga termahal yaitu Rp 17.350.000, Yamaha Gear 125 hadir sebagai skutik yang kaya fitur. Sayangnya, skutik murah Yamaha namanya semakin tenggelam dengan popularitas Honda Beat dkk yang semakin jumawa.
Memang, inovasi yang dilakukan oleh Yamaha Indonesia memakai mesin Diasil ini seolah jadi blunder besar yang membuatnya ditinggalkan banyak penggemarnya. Perbaikan mesin ini lebih mahal sehingga masyarakat akhirnya ubah haluan ke Honda.
Padahal dari segi kelengkapan fitur, Yamaha Gear 125 patut diapresiasi karena paling lengkap dengan selisih harga Rp 3,2 jutaan dengan Vario 125 tipe termahal. Jadi, jangan takut beli Yamaha selama perawatan rutin tetap dilakukan.
Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget.
FB:Yongki Sanjaya Putra