Jadi yang Termurah, Ini 5 Daya Tarik Royal Enfield Hunter 350 2023
Harry · 3 Feb, 2023 14:00
0
0
Torsinya terasa kuat.
Dimensi tak terlalu besar, enak untuk harian.
Harga cuma Rp 100 jutaan kecil.
Royal Enfield merupakan brand sepeda motor yang fokus pada motor-motor kelas menengah. Salah satu model terbarunya adalah Royal Enfield Hunter 350 2023 yang dilepas belum lama ini.
Menariknya meski jadi model paling anyar, tapi motor ini juga menjadi model yang paling murah dari varian Royal Enfield lainnya. Motor ini dilepas mulai Rp 106,4 juta sampai Rp 108,2 juta.
Yup, memang lebih terjangkau dibandingkan dengan motor 350 cc lainnya seperti Royal Enfield Meteor (Rp 119,8 juta - Rp 123,4 juta) dan juga Royal Enfield Classic (Rp 116,3 juta - Rp 118,9 juta).
"Kami mendesain motor ini agar dapat digunakan untuk siapa saja, membuatnya kompak, nyaman dan praktis. Ini motor termuda kami, ini motor baru buat kami," papar Anuj Dua, Head Business APAC Markets Royal Enfield beberapa waktu lalu.
Dan ya kami pun setuju, pasalnya ketimbang dua model lainnya yakni Royal Enfield Meteor atau pun Royal Enfield Classic yang lebih segmented. Keduanya lebih pantas untuk mereka yang memang suka model cruiser atau klasik.
Tapi Royal Enfield Hunter 350 dengan gaya roadster retro-nya, jelas masuk semua kalangan. Sosok sport retro modern konvensional dipadu dengan unsur modern membuatnya tampil apik.
Unsur modern bisa ditengok pada area kaki-kaki, dimana sudah menggunakan tipe pelek palang dengan kawalan rem cakram yang sudah ABS. Tipe terendah yang pakai pelek jari-jari tak dimasukkan ke Indonesia.
2. Posisi Berkendara Pas Untuk Harian
Ya meski bobot basahnya mencapai 191 kg, tapi harus diakui motor ini memberikan posisi berkendara yang nyaman. Setang lebar, jok luas dan empuk dan posisi kaki yang tak terlalu mundur jadi alasannya.
Posisi badan sedikit merunduk namun cenderung tegap, sehingga tak mudah lelah pada pundak dan punggung. Racikan posisi berkendara tadi secara langsung membuat bobot motor yang berat itu tak jadi persoalan.
Dipakai dikemacetan Jakarta pada jam pulang kerja, rasanya masih nyaman dan bisa lincah bermanuver. Tuas kopling pun ringan diremas, meski tak ada teknologi Assist & Slipper Clutch pada mesinnya.
3. Mesin Royal Enfield Hunter 350 Generasi Baru
Jika dapur pacu dari pabrikan satu ini identik dengan getaran atau vibrasi yang berasa kuat, maka lain hal pada motor ini. Pasalnya kuda besi ini menggunakan jantung pacu generasi terbaru.
Mesin berkode J1 telah dilengkapi dengan balancer, yang membuar vibrasinya jauh berkurang. Mesin tersebut bervolume 350 cc, satu silinder, 2 katup, berpendingin udara.
Tenaganya 20,2 PS pada 6.100 rpm dan torsi 27 Nm pada 4.000 rpm. Mesin tersebut ditunjang dengan transmisi manual 5-speed. Dari hasil pengetesan kami, motor bisa dipacu sampai hampir 107 km/jam pada spidometer.
4. Fitur Pas
Jangan harap banyak fitur kekinian nan canggih pada motor ini, karena memang kelengkapannya lebih diutamakan pada fungsi. Bahkan navigasi Tripper khas Royal Enfield pun tak disematkan.
Beberapa diantaranya ada lampu LED yang hanya di belakang saja, sementara lampu depan dan sein masih pakai bohlam, dengan bentuk membulat. Yup, menyesuaikan dengan genre motornya.
Lalu panel meter bulat model analog pada penunjuk kecepatan, namun ada layar digital kecil untuk menampilkan beragam informasi seperti odometer, tripmeter dan jam.
Untungnya pengereman sudah pakai tipe cakram pada kedua roda, serta dikawal teknologi ABS. Sejatinya ada tipe rem belakang dengan tromol, tapi tak dihadirkan untuk pasar Indonesia.
5. Dimensi Tak Terlalu Besar
Jangan bayangkan motor bermesin 350 cc punya bodi besar, karena ternyata kurang lebih mirip mengendarai motor sport 250 cc. Alhasil, dengan kemampuan manuver yang lincah, motor masih mudah dipakai selap-selip dikemacetan.
Dimensi panjangnya 2.055 mm, lebar 800 mm dan tinggi 1.055 mm. Jarak sumbu roda 1.900 mm dan jarak terendah 170 mm dengan tinggi jok 790 mm. Tangki berkapasitas 13 liter pun mudah saja dijepit paha untuk membantu pengendalian.
Jika menginginkan motor bergaya retro modern dengan torsi badak, namun tak terlalu suka kecepatan, Royal Enfied Hunter 350 ini patut dijadikan pilihan. Hentakan torsinya berasa kuat ditiap perpindahan gigi.
Belum lagi ditunjang posisi berkendara nyaman dan mudah bermanuver, mau dipakai harian atau touring jarak jauh bukan masalah. Tangki 13 liter pun memastikan motor ini bisa dipakai menjelajah jauh sebelum harus diisi kembali.
Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberikan orangtuanya, dan terus mencintai dunia otomotif khususnya roda dua. Kecintaannya membuat dirinya berkecimpung dalam industri media otomotif sampai saat ini.
Facebook : Ainto Harry Budiawan
Instagram : harrykriwil