Secara desain, skuter matic Honda Genio 2022 memang punya ciri yang unik. Karena menggabungkan unsur retro dengan kesan membulat di bodinya. Tapi di sisi lain juga ada kesan modern dengan penggunaan headlamp LED dan spidometer full digital.
Hal ini membuat potensi modifikasinya lebih terbuka. Salah satunya dengan penggunaan lampu-lampu LED pada sein dan stoplamp-nya. Pasalnya, meski lampu utama dari Honda Genio 2022 sudah LED, tetapi tidak demikian dengan stoplamp dan lampu seinnya.
Tipe lampu tersebut masih bohlam biasa. Jadi cukup mengurangi kesan modern di motor bertransmisi CVT tersebut.
Bisa Pasang Lampu Rem LED Custom
Bagi pengguna Honda Genio 2022, ada beberapa cara yang bisa dipilih untuk memasang lampu LED. Jika ingin tampil unik bisa dengan custom lampu tersebut.
Custom lampu bisa dilakukan di gerai-gerai spesialis. Diantaranya JM Biker's Shop di Bekasi yang menawarkan jasa pemasangan lampu LED custom pada bermacam tipe skuter matic, termasuk Honda Genio.
Harganya bervariasi, mulai dari yang sederhana Rp 185 ribu untuk pemasangan lampu LED custom delapan mode di stoplamp. Hingga yang komplet berikut lampu seinnya, dengan banderol Rp 470 ribuan.
Mau Murah Bisa Ganti Bohlamnya Saja
Menariknya, ada beberapa produsen lampu aftermarket yang menawarkan bohlam LED untuk Honda Genio 2022. Cara pemasangannya pun plug and play, karena Honda Genio 2022 memakai soket tipe S25 atau bayonet kaki dua dan sudah menggunakan arus pengapian DC.
Namun jangan asal pilih yang murah. Karena tak sedikit kasus penggunaan lampu rem LED malah membuat tekor aki. Pilih brand yang benar-benar terpercaya, atau membeli di gerai spesialis lampu motor.
Untuk lampu sein, sebenaranya bisa memasang dengan lampu LED asalkan soketnya sama. Di samping itu, pasang juga flasher agar kedip lampu sein teratur seperti penggunaan bohlam biasa.