Sebagai motor keluaran baru, Yamaha MT-15 bisa dibilang motor sport 150cc yang relatif irit dibanding kompetitor sekelasnya. Saat akan membeli sepeda motor, tentu konsumsi bahan bakar menjadi salah satu pertimbangan.
Apakah motor yang akan dibeli boros atau hemat dala hal menenggak bahan bakar. Apalagi jika motor yang akan dibeli akan dijadikan motor untuk menemani rutinitas harian, konsumsi bahan bakar jadi komponen vital.
Lalu, apakah Yamaha MT-15 layak menjadi motor andalan sehari-hari? Tak hanya sekedar menjual tampangnya yang gagah, Yamaha MT-15 diyakini mampu memberikan sensasi berkendara yang seru dan juga tetap efisien untuk konsumsi bahan bakar.
Teknologi Katup Variable Khas Yamaha
Ini lantaran Yamaha MT-15 telah dibekali mesin berteknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang terbukti kualitasnya di beberapa motor 150 cc Yamaha lainnya, seperti Yamaha Nmax, WR155, R15, V-Ixion R dan XSR155.
Teknologi VVA ini diklaim membuat motor tidak pernah kehabisan tenaga. Di putaran mesin bawah, Yamaha MT-15 dengan mesin satu silinder akan sama seperti motor lainnya, punya tarikan bawah yang mumpuni.
Namun saat VVA aktif di atas 7000 rpm, artinya camshaft otomatis berganti profil agar tenaga di putaran atas lebih keluar. Hasilnya, akan terasa efek seperti ada dorongan tambahan. Tenaganya tak terlalu besar namun cukup untuk menjaga grafik tenaga tetap optimal.
Konsumsi Bahan Bakar Lebih Dari 40 Km/liter
Dari beberapa hasil pengetesan, rata-rata konsumsi bakar bakar Yamaha MT-15 mampu lebih dari 40 km/liter. Hasilnya bervariasi antara 42 km/liter sampai yang paling irit bisa menyentuh 51,1 km/liter.
Tentu cara pengetesannya pun beragam, bergantung pada kondisi jalan dan karakter sang rider. Metode pengukuran konsumsi bahan bakar ada yang full to full, ada pula yang melihat hasil pada layar panel instrumen.
Ukur Sendiri Konsumsi Bahan Bakar Yamaha MT-15 2021
Anda yang memiliki Yamaha MT-15, juga bisa mengetahui seberapa efisien Anda berkendara, dengan melihat layar panel instrumen digitalnya. Pasalnya terdapat menu untuk melihat konsumsi bahan bakar rata-rata.
Untuk melakukannya, sebelum memulai perjalanan tekan tombol pengaturan ulang di panel instrumen dengan menekan tombol mode dan reset, agar kolom jarak tempuh dan konsumsi bahan bakar rata-rata kembali ke nol.
Selanjutnya, motor bisa dikendarai sewajarnya untuk menjawab rasa penasaran pengendara tentang konsumsi bahan bakar yang dihabiskan setelah melahap rute dan jarak yang ditempuh.
Biasanya, konsumsi bahan bakar rata-rata lebih boros jika dilakukan di jalanan perkotaan. Sesuai dengan kondisinya, lalu lintas perkotaan biasanya mengharuskan pengendara berakselarasi dengan kondisi stop and go.
Beda cerita jika pengetesan dilakukan dengan mengambil rute keluar kota dengan kondisi jalanan relatif tak sepadat jalanan perkotaan. Di jalur luar kota Anda bisa menjaga bukaan gas tetap konstan, dan konsumsi bahan bakar menjadi irit.
Tangki bahan bakar yang dimiliki Yamaha MT-15 pun sangat besar, yakni mencapai 10,4 liter. Ambil contoh jika MT-15 berhasil menghabiskan 1 liter untuk 45 km, itu berarti motor ini mampu menempuh jarak sejauh 468 km.
Spesifikasi Yamaha MT-15 2021
Dimensi |
P x L x T |
1965 X 800 X 1065 mm |
Sumbu Roda |
1335 mm |
Jarak Terendah |
155 mm |
Tinggi Jok |
810 mm |
Berat Isi |
133 kg |
Kapasitas Tangki |
10,4 liter |
Mesin |
Tipe |
4-tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan |
Diameter x Langkah |
58 x 58,7 mm |
Perbandingan Kompresi |
11,6 : 1 |
Daya Maksimum |
19 PS /10000 rpm |
Torsi Maksimum |
14.7 Nm/ 8500 rpm |
Rangka dan Kaki-kaki |
Tipe Rangka |
Deltabox |
Suspensi Depan |
Telescopic Form (Inverted) |
Suspensi Belakang |
Link Monoshock |
Ban Depan |
110/70-17M/C (54S) |
Ban Belakang |
140/70-17M/C (66S) |
Rem Depan |
Disc Brake |
Rem Belakang |
Disc Brake |
Kelistrikan |
Sistem Pengapian |
CDI/Transistor |
Battery |
YTZ4V |
Tipe Busi |
MR8E9 |
|
Harga |
Rp 36,93 juta |
*harga on the road Jakarta |