Deretan Small SUV 2021 Terjangkau akan datang, Hyundai Creta 2021, Toyota Raize 2021 dan Daihatsu Rocky 2021...

Deretan Small SUV 2021

Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) beberapa tahun belakangan memang banyak diminati. Tak heran bila hampir setiap produsen otomotif global maupun dalam negeri ramai-ramai memperkenalkan kendaraan jenis ini dari berbagai segmen. Large SUV, Medium SUV, Low SUV, hingga Small SUV.

Nah, di tahun depan, telah ada beberapa nama Small SUV dengan harga terjangkau dari berbagai pabrikan yang diperkirakan hadir dan meramaikan pasar otomotif nasional.

Mengenai Small SUV yang akan kami sebutkan, sebelumnya sudah pernah kami bahas dan coba kami rangkumnya di sini.

Mendatang small SUV
Model Harga luar negeri
Hyundai Creta 2021 Rp.286 Juta~Rp.344 Juta
Toyota Raize 2021 Rp.231 Juta~Rp.314 Juta
Daihatsu Rocky 2021 Rp.220 Juta~Rp.284 Juta
Nissan Magnite 2021 Rp.96 Juta~Rp.181 Juta

1. Hyundai Creta 2021, Rp.286 Juta~Rp.344 Juta

Tampilan depan Hyundai Creta 2021

Hyundai Creta 2021 diketahui bakal segera diproduksi dan dijual di sini tahun depan. Memiliki pabrik terbesar di kawasan Asia Tenggara yang sedang melakukan tahap penyelesainnya, Hyundai Creta 2021 juga akan diekspor di beberapa negara wiliayah Asia.

Baru-baru ini sosoknya diperkenalkan di Brunei Darussalam. SUV kompak terbaru Hyundai ini disematkan teknologi Full LED, velg alloy berukuran 16 dan 17 inci, panel instrumen digital 7 inci wireless charger, cruise control, drive mode, paddle shift, disc brake depan belakang, head unit 8 inci yang telah mendukung Android Auto dan Apple Carplay.

Mesin baru berteknologi Gamma II Smartstream ini menurut data di atas kertas, memiliki kubikasi 1.493 cc 4 silinder segaris. Tenaga yang dihasilkan mencapai 113 Hp dan torsi 144 Nm. Transmisinya menggunakan 6-percepatan IVT, yang mana IVT ini merupakan transmisi CVT pada mobil umumnya.

Tampilan belakang Hyundai Creta 2021

Hyundai Creta 2021 saat ini dijual 27.000 Dolar Brunei (Rp285.5000.000) - 32.500 Dolar Brunei (Rp343.600.000).

2. Toyota Raize 2021, Rp.231 Juta~Rp.314 Juta

Kabar Toyota Raize 2021 hadir di Tanah Air semakin santer ketika beberapa informasi menyebutkan Toyota Raize 2021 akan menempatkan plant Karawang untuk A-SUV project berkode D55 (Raize-Rocky). Plant tersebut sempat ketahan tahun ini terkait pandemi yang melanda Tanah Air saat ini.

Tampilan depan Toyota Raize 2021

Dibangun di atas struktur platform yang sama milik Daihatsu, dengan sebutan Daihatsu New Global Architechture (DNGA). Toyota Raize memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.620 mm dan tinggi 1.695 mm.

Memiliki ukuran kurang dari empat meter, Toyota Raize mendapatkan mesin kubikasi kecil dengan dorongan turbocharger. Mesin berkodekan 1KR-VET 1.000 cc dilengkapi turbo ini mampu mencetak angka 96 Hp @6.000 Rpm dan torsi 140.2 Nm @2.400-4.000 Rpm.

Tampilan belakang Toyota Raize 2021

Untuk saat ini Toyota Raize hanya ditawarkan satu pilihan transmisi saja, yakni D-CVT. Sistem penggeraknya, mini SUV ini dihadirkan dalam dua pilihan, 2WD dan 4WD.

Bicara harga, di Jepang Toyota Raize 2021 ini dibandrol mulai dari 1.679.000 yen (Rp231.000.000) - 2.282.200 yen (Rp314.000.000).

3. Daihatsu Rocky 2021, Rp.220 Juta~Rp.284 Juta

Tampilan depan Daihatsu Rocky 2021

Kembaran dari Toyota Raize 2021 ini juga akan diperkirakan hadir tahun depan di Indonesia. Berita ini semakin diperkuat ketika pabrikan otomotif jenama Malaysia, Perodua, sedang mempersiapkan kedatangan Perodua D55L tahun depan. Perodua D55L ini merupakan Daihatsu Rocky 2021 yang dibranding oleh Perodua di negeri Jiran.

Secara data spesifikasi yang diperoleh, Daihatsu Rocky 2021 mempunyai panjang mobil 3.995 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.620 mm dengan wheelbase 2.525 mm.

Dashboard Daihatsu Rocky 2021

Dengan begitu, tercatat bahwa Daihatsu Rocky 2021 masuk dalam golongan SUV kompak berkonfigurasi 5-seater.

Diketahui Daihatsu Rocky 2021 dibangun di atas platform baru yang disebut Daihatsu New Global Architecture (DNGA), merupakan turunan dari Toyota New Global Architecture (TNGA).

Tersiar kabar Daihatsu Rocky 2021 bakal mendapat mesin 1.000 cc tiga silinder segaris. Eits, jangan berkecil hati dulu, meski terbilang kecil tapi tenaga yang dihasilkan terbilang cukup besar, loh!

Menurut spesifikasi data, mesin 1KR-VET yang digunakan menganut teknologi DOHC-intercooler turbo yang mampu memuntahkan tenaga hingga 98 PS @6.000 Rpm dengan torsi maksimal mencapai 140 Nm @4.000 Rpm.

Mesin Daihatsu Rocky 2021

Meski demikian, ada kemungkinan Daihatsu Rocky 2021 memakai mesin bensin 1.5 liter berkodekan 2NR-VE untuk menekan harga porduksi dan nilai jual.

Melansir harga yang dijual di Jepang, Daihatsu Rocky 2021 dijual mulai dari 1.705.000 yen (Rp220 jutaan) sampai dengan 2.200.000 yen (Rp284 jutaan).

4. Nissan Magnite 2021, Rp.96 Juta~Rp.181 Juta

Tampilan depan Nissan Magnite 2021

Gosip terbaru di dunia otomotif kembali datang. Dikabarkan Nissan Magnite 2021 akan masuk ke Indonesia dalam jangka waktu yang tidak lama lagi.

Belum tahu kapan dipastikannya mengaspal, SUV sub-kompak Nissan Magnite 2021 ini kabarnya sudah tiba di Tanah Air untuk dilakukan uji coba.

Berbagai informasi didapat, Nissan Magnite 2021 yang akan dijual di Indonesia rumornya memakai spesifikasi sama persis yang dijual di India.

Tampilan samping Nissan Magnite 2021

Nissan Magnite 2021 memiliki panjang 3.994 mm, lebar 1.758 mm dan tinggi 1.572 mm serta Wheelbase 2.500 mm. Secara spesifikasi ukuran yang dijual di India, Nissan Magnite 2021 harusnya masuk dalam segmen A-SUV.

Sistem gerak Nissan Magnite 2021

Nissan Magnite 2021 dibangun di atas platform yang sama dengan Renault Triber versi lima penumpang, menggunakan platform Common Modular Family Level A (CMF-A).

Di India, sebagai markas produksinya, Nissan Magnite 2021 ditawarkan dua pilihan mesin bensin. Pertama meggunakan 1.0 liter B4D dual-VVT yang dapat menghasilkan 72 Hp dan dikawinkan dengan gearbox manual lima kecepatan.

Mesin Nissan Magnite 2021

Selanjutnya 1.0 liter HRA0 + Turbocharged bertenaga 95 Hp yang akan ditawarkan pilihan transmisi manual lima-percepatan serta CVT.

Di negara Bollywood Nissan Maginte 2021 dijual mulai dari ₹ 4,99,000 (Rp95.5 juta) sampai dengan ₹ 9,45,000 (Rp181 juta).

Kesimpulan

Tahun 2021 deperkirakan menjadi tahunnya Small SUV. Seperti yang bisa dilihat, beberapa pabrikan otomotif ternama telah mempersiapkan senjata untuk bersaing di segmen Small SUV dengan menawarkan kecanggihan produk, serta harga yang kompetitif.

Jika ditawarkan dari keempatnya, kalian pilih yang mana?

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Suzuki Vitara Brezza

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2021 Toyota RAIZE S 1.0

Rp 235,00 Juta
Rp 4,79 Juta/bln

15.274 km

2 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Kia SONET DYNAMIC 1.5

Rp 251,00 Juta
Rp 5,11 Juta/bln

12.742 km

2 tahun

Java East

Cek Tawaran Juli

2021 Daihatsu TERIOS X 1.5

Rp 205,00 Juta
Rp 4,18 Juta/bln

19.465 km

2,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Toyota RAIZE GR SPORT TSS 1.0

Rp 243,00 Juta
Rp 4,95 Juta/bln

14.811 km

2 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli

2021 Daihatsu ROCKY X 1.2

Rp 197,00 Juta
Rp 4,01 Juta/bln

13.726 km

1,5 tahun

Banten

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Video Tiktok

Related Videos

Next-gen 2021 Maruti Suzuki Vitara Brezza | A Bold New Design Language

Berita Terbaru

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Review Pemilik: Honda City Hatchback RS 2021, Cocok Buat Dimodif

**Artikel ini adalah pengalaman pribadi dari pemilik Honda City Hatchback RS 2021 Honda City Hatchback RS dihadirkan sebagai penerus Jazz GK5 di Tanah Air. Mewarisi berbagai keunggulan yang menjadi ikonik hatchback Honda, City Hatchback RS terlihat stylish, sporty, canggih, serta memiliki performa besar, yang mempunyai karakter 11-12 dengan Jazz. Pada review pemilik kali ini, kami akan mengulas City Hatchback RS manual lansiran April 2021. Menurut cerita dari pemilik, ia membeli mobil ini dalam

Top 5 Artikel Pekan Ini, Harga Bekas Innova Reborn Diesel yang Stabil Sampai Carry Bagong Pakai Turbo

Kepopuleran Toyota Innova Reborn diesel rupanya belum luntur oleh waktu. Bahkan kemunculan Innova Zenix dengan teknologi hybrid tidak menghapus kecintaan masyarakat Indonesia akan MPV bermesin diesel tersebut. Tak heran harga jual Toyota Innova Reborn diesel saat ini masih sangat bertahan dan masih banyak peminatnya. Hal itu pula yang menjadikan artikel Autofun khususnya mengenai Toyota Innova Reborn Diesel masih tinggi pembacanya. Berikut 5 artikel paling populer di Autofun periode 10 - 15 Apri

Asyik, Jalan Tol Puncak - Cianjur Segera Dibangun

Pemerintah terus menggeber akses jalan tol di Indonesia, termasuk mempersiapkan pembangunan jalan tol Puncak - Cianjur dengan rute Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung (Bosuciba). Langkah ini direncanakan langsung oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kota atau Kabupaten, untuk mengurai kemacetan belasan tahun dan meningkatkan ekonomi di wilayah yang menjadi favorit pariwisata. Baca juga: Begini Caranya Biar Lewati Gerbang Tol Tanpa Berhenti Menurut Gubernur Jawa Barat, jalan tol P

Bukan LMPV, Ini Mobil-mobil Honda Terlaris di Indonesia

Penjualan mobil Honda mengalami peningkatan secara nasional hingga 26 persen di semester pertama tahun 2023. Menurut catatan, penjualan retail (dealer ke konsumen) Honda sejak Januari sampai Juni 2023 tercatat 67.797 unit, sedangkan di periode yang sama tahun lalu hanya terjual 53.910 unit. Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan, alasan peningkatan penjualan Honda di semester pertama tak lepas dari penyegaran produk-produk Honda yang diterima ba

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil
Suzuki Vitara Brezza
Lihat