Penjualan mobil Honda mengalami peningkatan secara nasional hingga 26 persen di semester pertama tahun 2023.
Menurut catatan, penjualan retail (dealer ke konsumen) Honda sejak Januari sampai Juni 2023 tercatat 67.797 unit, sedangkan di periode yang sama tahun lalu hanya terjual 53.910 unit.
Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan, alasan peningkatan penjualan Honda di semester pertama tak lepas dari penyegaran produk-produk Honda yang diterima baik oleh masyarakat.
Baca juga: Honda WR-V 2023 Rilis di Malaysia, Tipe Rendah Dapat Honda Sensing
Selain itu, lanjut dia, saat ini pasokan komponen yang dipermudah, serta ekspansi layanan purna jual, memberikan kemudahan serta nilai lebih bagi konsumen.
"Kami optimis bahwa tren ini juga akan terus berlanjut di semester kedua dengan rencana peluncuran produk baru serta program penjualan yang semakin meringankan konsumen membeli mobil Honda,” ungkap Yusak dalam keterangannya.
Sementara itu, total penjualan retail bulanan Honda di bulan Juni 2023 sendiri tercatat sebanyak 10.459 unit.
Baca juga: 5 Mobil Listrik Honda Akan Tampil di GIIAS 2023
Jika membahas penjualan mobil Honda, memang sangat menarik, dimana jenis Multi Purpose Vehicle (MPV) yang disebut-sebut merupakan model paling diincar di Indonesia, nyatanya tidak berlaku bagi Honda.
Lihat saja, dari total penjualan retail Honda di semester pertama yang tembus 67.797 unit, ternyata city car, Brio menjadi model terlaris dengan hasil mencatatkan penjualan 29.365 unit.
Di urutan selanjutnya, mobil terlaris Honda adalah model SUV, yaitu Honda HR-V yang terjual 13.795 unit, diikuti Honda BR-V dengan 9.963 unit.
Baca juga: Honda Brio 2023 Melantai di Filipina, Tapi Kok Harganya Lebih Murah?
Tak sampai disitu, mobil SUV Honda yang juga banyak diburu konsumen di Indonesia, yaitu Honda WR-V mencatatkan penjualan sebanyak 8.963 unit dan Honda CR-V mencapai 2.384 unit.
Selain produk SUV, beberapa mobil Honda lainnya adalah Honda City Hatchback RS terjual 1.673 unit, kemudian Honda Civic RS sejumlah 481 unit,
Adapun mobil MPV yang tersisa sampai saat ini adalah Honda Mobilio. Itupun hanya menyisakan satu varian, yaitu S, dan penjualan mobilnya tergolong sedikit yaitu 855 unit.
Untuk model Honda terlaris lainnya adalah Honda Accord 160 unit, Honda City Sedan mencapai 143 unit, dan Honda Civic Type R sejumlah 15 unit.
Anda yang mau membeli mobil Honda di semester kedua tahun 2023, berikut kami sajikan daftar harga terupdatenya:
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2021 Toyota RAIZE S 1.0
15.274 km
2 tahun
Jawa Barat
2020 Honda BRIO RS 1.2
18.587 km
3 tahun
Jakarta
2021 Kia SONET DYNAMIC 1.5
12.742 km
2 tahun
Java East
2022 Honda BRIO SATYA E 1.2
5.503 km
0,5 tahun
Jawa Barat
2021 Daihatsu TERIOS X 1.5
19.465 km
2,5 tahun
Banten