Sukses mencatatkan penjualan tertinggi di lini model Wuling Motors saat Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021, Wuling Almaz RS 2021 terus memberikan godaan bagi calon konsumen SUV di Indonesia dengan menawarkan kembali harga special selama bulan Mei 2021 ini. Kali ini konsumen mendapatkan diskon hingga Rp15 Juta dari banderol harga Wuling Almaz RS 2021 yang mencapai Rp360,8 Juta sebagai harga on the road (OTR) di Jakarta.
“Kami mengapresiasi sambutan hangat dari masyarakat Indonesia terhadap Almaz RS yang terwujud dengan pembukuan lebih dari 2.000 SPK dalam waktu yang singkat sejak perkenalan resminya. Sesuai dengan informasi yang disampaikan ketika peluncuran, pada Mei 2021 kami menghadirkan harga OTR spesial yang baru pada produk ini. Tentunya, Wuling akan terus memberikan subsidi PPnBM bagi Almaz RS sehingga bisa memberikan kemudahan kepada konsumen di Indonesia dalam memiliki produk kami,” jelas Brian Gomgom selaku Media Relations Wuling Motors dalam siaran persnya.
Harga Wuling Almaz RS 2021 Bulan Mei 2021 | ||
---|---|---|
Varian | Harga OTR Spesial (Jakarta)* | Harga OTR Subsidi PPnBM (Jakarta)* |
Wuling Almaz RS EX 5-Seater | Rp360.800.000 | Rp345.800.000 |
Wuling Almaz RS EX 7-Seater | Rp370.800.000 | Rp355.300.000 |
Wuling Almaz RS Pro 7-Seater | Rp380.800.000 | Rp364.800.000 |
Sebelumnya, Wuling Almaz RS 2021 yang diluncurkan pada 29 Maret 2021 lalu juga telah mendapatkan diskon khusus yang disebut sebagai “subsidi PPnBM” oleh pihak Wuling Motors. Sejatinya, mobil ini memang tidak mendapatkan skema relaksasi PPnBM dari pemerintah karena tak memenuhi syarat kandungan local >60%, meskipun telah dirakit di Indonesia. Meski begitu, pihak PT SGMW Indonesia selaku produsen berinisiatif untuk memberikan diskon khusus kepada konsumennya.
Baca juga: Beda Rp4,5 Juta, Ketahui Perbedaan Wuling Almaz RS Exclusive dan PRO Sebelum Membelinya!
Saat diperkenalkan, Wuling Almaz RS 2021 menjadi buah bibir karena tawaran fiturnya yang berlimpah dengan banderol harga yang relatif murah di kelasnya. Wuling Almaz RS 2021 mengaplikasikan teknologi Wuling Indonesian Command (WIND) serta Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) yang menggabungkan fitur-fitur Internet of Vehicle (IoV) dan Advanced Driver Assistant System (ADAS).
Fitur-fitur ini belum pernah ditawarkan sebelumnya pada mobil-mobil di kelasnya. Bahkan Honda CR-V yang menjadi rival terdekat, hanya menawarkan fitur ADAS pada varian tertinggi dengan harga yang lebih mahal hingga Rp180 juta.
Baca juga: Dibekali WISE, Wuling Almaz RS Tawarkan Fitur Paling Menggoda di IIMS Hybrid 2021
Fitur IoV memungkinkan pengguna Wuling Almaz RS 2021 dapat “berkomunikasi” dengan mobilnya melalui aplikasi MyWuling+ dan head unit yang telah didukung dengan perintah suara berbahasa Indonesia, Wuling Indonesian Command (WIND). Sang Pemilik bahkan dapat memerintahkan mobilnya melalui ponsel pintar, meski saat itu dia berada jauh dari mobilnya tersebut.
Sementara fitur ADAS yang diadopsi Wuling Almaz RS 2021 meliputi Adaptive Cruise, Lane Recognition, Safe Distance & Braking Assistance, dan Automatic Light. Fitur modern lainnya yang dimiliki Wuling Almaz RS 2021, antara lain panoramic sunroof, start-stop button, kamera 360 derajat, Electric Parking Brake (EPB) dan Auto Vehicle Holding (AVH).
Baca juga: Hyundai Santa Fe Facelift Vs Wuling Almaz RS dan Honda CR-V, Mana Paling Pantas Dibeli?
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2022 Toyota RUSH S GR SPORT 1.5
14.366 km
1,5 tahun
Jakarta
2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5
18.872 km
2,5 tahun
Java East
2018 Honda HR-V SE 1.5
43.740 km
4,5 tahun
Banten
2018 Honda HR-V SE 1.5
62.209 km
5 tahun
Jawa Barat
2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5
38.223 km
2 tahun
Jakarta