Sejak awal, kei car memang diciptakan untuk pasar Jepang dengan berbagai batasan dalam spesifikasi mesin dan dimensinya. Mobil ini dianggap mampu memenuhi kebutuhan masyarakat Jepang serta sesuai dengan kondisi jalanan di negara tersebut.
Selain Jepang, rupanya beberapa produk kei car juga muncul di negara lain. Misalnya di Thailand, atau Indonesia, meski didatangkan langsung oleh importir umum.
Satu dari beberapa kei car Jepang yang beredar di luar negeri adalah Daihatsu Hijet Truck, sebuah kei pickup yang ternyata generasi barunya juga baru rilis di Thailand.
Baca juga : Daihatsu Hijet 2022 Pakai DNGA dan Transmisi CVT, Fiturnya Mirip MPV Mewah
Daihatsu Hijet 2022 ini dipasarkan oleh sebuah importir umum di Thailand bernama Premio Auto. Menariknya, unit yang didatangkan ke Negeri Gajah Putih merupakan tipe Jumbo Extra.
Varian tersebut merupakan salah satu tipe Hijet pick up terbaru. Perbedaannya terlihat dari desain kabin berjambul dan tambahan kaca kecil di sebelah pintu kabin.
Baca juga : Serba-serbi Mitsubishi Jetstar, DNA Daihatsu Hijet yang Cuma Seumur Jagung
Seperti umumnya kei car lain di Jepang yang bermesin kecil, Hijet Truck memakai mesin bensin 660 cc bertenaga 64 PS dan torsi 91 Nm yang dipadukan dengan transmisi CVT.
Sedangkan fitur-fitur yang dimiliki seperti head unit touchscreen, engine start stop button, power window, idling stop system, dan pre-collision system.
Premio Auto menjual pickup andalan Daihatsu ini sebesar 779 ribu baht atau setara dengan Rp322 jutaan. Padahal, di Jepang sendiri, harga Hijet Truck tipe Jumbo Extra dijual dari 1.243.000 yen (Rp129 jutaan) hingga 1.452.000 yen (Rp158 jutaan).
Baca juga : Dipermalukan Daihatsu Hijet 1000, Toyota Kijang Krista Gak Kuat Naik Lewat Tanjakan Krakalan
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2018 Daihatsu SIGRA R STD 1.2
9.834 km
5 tahun
Jawa Barat
2019 Suzuki CARRY PICK UP 1.5
17.670 km
4 tahun
Jawa Barat
2019 Toyota AGYA G TRD 1.2
16.097 km
4,5 tahun
Jakarta
2021 Suzuki CARRY PICK UP 1.5
33.091 km
2,5 tahun
Jawa Barat
2017 Toyota AGYA G 1.0
78.175 km
6,5 tahun
Jawa Barat