Tidak hanya mobil listrik Air ev, harga Wuling Almaz juga menaikkan mulai Januari 2023. Semua varian Almaz termasuk hybrid yang baru meluncur pada November 2022 lalu juga terlihat harganya terkoreksi.
Dilansir dari postingan akun Instagram @oki_wuling_arista_kramatjati, disebut bahwa harga Wuling Almaz Hybrid di Jakarta per Januari 2023 naik menjadi Rp472 juta. Sedangkan untuk wilayah Bekasi, Depok, dan Tangerang, harganya menjadi Rp472,9 juta. Dan untuk wilayah Bogor melonjak hingga Rp474,4 juta.
Baca juga: Wuling Air ev Bikin Penjualan Mobil Listrik di Indonesia Nomor 2 Terbesar Se-ASEAN
Padahal sebelumnya, Almaz Hybrid diperkenalkan kepada publik dengan harga Rp470 juta on-the road Jakarta. Artinya, harga varian ini hanya naik Rp2 juta dari sebelumnya. Walau begitu Almaz hybrid tetap menjadi mobil berteknologi hybrid termurah di Indonesia.
Kenaikan harga ini juga bukan hanya untuk Almaz hybrid. Namun terjadi juga pada seluruh varian Almaz bermesin bensin 1.5L turbo. Mulai dari tipe SE hingga RS yang bertabur fitur canggih.
Pertama untuk Almaz tipe SE yang kini dipasarkan dengan harga Rp303,5 juta hingga Rp321,05 juta. Untuk tipe ini tersedia opsi transmisi manual dan CVT.
Berlanjut ke tipe EX yang hanya tersedia opsi transmisi CVT namun menawarkan pilihan 5-seater dan 7-seater. Mulai 2023, tipe EX dibanderol dengan harga Rp375,1 juta sampai - Rp385,8 juta.
Baca juga: OJK Izinkan Mobil Listrik Bisa DP 0 Persen, Ini Daftar Mobil Listrik yang Dijual di Indonesia
Dan Almaz RS kini dipasarkan dari harga Rp402,1 juta untuk tipe RS EX 5-seater, serta Rp439,2 juta untuk tipe RS Pro 7-seater. Perlu diingat, harga terbaru ini belum termasuk diskon yang dihadirkan Wuling di semua produknya kecuali Air ev dan Almaz Hybrid.
Diskon yang diberikan Wuling Motors untuk Almaz memang menarik. Contohnya harga Wuling Almaz RS Pro 7-seater karena ada program dari Wuling maka harganya turun menjadi Rp399,2 juta.
Itu berarti, meski terjadi kenaikan harga, tetap saja Wuling Almaz masih jauh lebih rendah dibandingkan beberapa kompetitor. Satu diantaranya Honda CR-V yang kini dibanderol paling mahal Rp684,6 juta.
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
2022 Toyota RUSH S GR SPORT 1.5
14.366 km
1,5 tahun
Jakarta
2021 Wuling ALMAZ LT LUX CVT 1.5
18.872 km
2,5 tahun
Java East
2018 Honda HR-V SE 1.5
43.740 km
4,5 tahun
Banten
2018 Honda HR-V SE 1.5
62.209 km
5 tahun
Jawa Barat
2021 Wuling ALMAZ RS LT LUX + SC CVT 1.5
38.223 km
2 tahun
Jakarta