Mengenang Kiprah Mercedes-Benz OH 1830, Pelopor Bus Premium yang Populasinya Langka

Mercedes-Benz sudah sejak lama menjadi pabrikan bus dengan standar kenyamanan terbaik di Indonesia. Untuk mengisi segmen bus premium, Mercedes-Benz dulu sempat melakukan riset pasar dengan menghadirkan sasis bus dengan seri OH 1830. Sasis bus ini konon hadir secara terbatas sejumlah 100 unit di Indonesia.

Ini menjadi upaya pabrikan asal Stuttgart, Jerman, untuk membendung penetrasi brand-brand Swedia seperti Scania yang semakin naik daun karena kenyamanan dan tenaga besarnya. Mercy pun merasa perlu mengeluarkan chasis bus premium yang dilengkapi dengan mesin bertenaga besar dan air suspension.

Baca juga:

Mengenal Bus Mercedes-Benz OH 1521, Si Setir Tampah, Torsi Melimpah

Mengenal Mercedes-Benz 'Volgren', Bus Bikinan Australia Andalan PPD dan Damri

Mengenal Mercedes-Benz LP 911 ' Mercy Tepak', Bus Pesek yang Legendaris di Jawa-Sumatra Era 1970-an

Pada tahun 2011, resmi diluncurkan Mercedes-Benz OH 1830 sebagai top of the line produk Mercedes di Indonesia. Sesuai nomenklaturnya, kita bisa membaca bahwa sasis ini mempunyai berat GWV sebesar 18 ton dengan tenaga 300 ps.

Masuk Tipe Sasis Premium

Walau cuma produk prototipe untuk pasar Indonesia, namun para pengusaha otobus menyambut hangat hadirnya sasis ini.  
Sasis bus OH 1830 pun kemudian langsung laris manis diborong oleh berbagai perusahaan otobus besar di Indonesia. 

Mulai dari PO OBL, PO PMTOH, Fa Litha & co, PO Lorena – Karina, Po Nusantara, PO Pahala Kencana, PO Budiman dll . produk ini juga cukup laris di pasar luar jawa utamanya di daerah Sumatera dan Sulawesi.

Bahkan, PO OBL atau Safari Dharma Raya secara khusus memesan body Tourismo ke karoseri Adi Putro. Bus ini juga sempat dipamerkan di IIMS 2012. Bus ini memiliki desain elegan yang terlihat dari grill depan berbahan chrome dan bemper sporty. Bus ini dibangun pada sasis Mercedes-Benz OH 1830 dan jadi pengguna body satu-satunya di Indonesia. 

Kiprah bus Mercedes-Benz OH 1830 ini cukup singkat karena langsung digantikan oleh tipe yang lebih mewah yaitu OC RF 1836. Seperti apa spesifikasi canggih dari OH 1830 yang langka tersebut? Berikut ini ulasannya. 

Spesifikasi Mesin Mercedes-Benz OH 1830, Berkapasitas Mungil dengan Tenaga Besar

Mercedes-Benz OH 1830 sebagai produk tes pasar hadir menggunakan tipe mesin OM 926 LA Euro 3, dengan isi silinder 7200 cc yang relatif kecil. Namun dapat menghasilkan output sebesar 300 ps/ 2200 rpm. 

Dengan isi silinder setara bus reguler bertenaga 250-260 ps, tetapi memiliki output mencapai 300 ps, artinya membuat bus ini bisa irit bahan bakar tanpa mengorbankan tenaga.

Kelebihan lain dari spesifikasi yang diusung 1830 ialah memakai disc brake atau kita sebut rem cakram untuk rem depan dan belakangnya. Berbeda dengan generasi 1525 dan 1526 sebelumnya yang hanya menggunakan rem tromol untuk bagian belakang dan depan. 

Spesifikasi tersebut membuat rem di OH 1830 ini tidak mudah panas ketika sering dioperasikan. Ini karena rem cakram lebih mudah terkena udara karna bentuknya yang terbuka. 

Lebih lanjut, sistem pengereman di bus ini mendapat fitur tambahan berupa retarder, sehingga rem cakram sangat terbantu dengan adanya retarder ini. Cara pengoperasiannya adalah dengan menggerakan tuas sebelah kanan setir. 

Ketika diaktifkan, maka pergerakan mesin akan tertahan oleh retarder hidrolik. Efek dari retarder sama dengan exhaust brake, tetapi dalam retarder terdapat tingkatan kekuatan engine brake dalam penggunaanya, dan suara retarder lebih halus dari pada exhaust brake.

Perbedaan Mercedes-Benz OH 1830 dan OC RF 1836

Mercedes benz seri OH 1830 dan 1836 sudah menggunakan suspensi udara. Desain dudukan balon udaranya tidak langusung menyangga sasis utama melainkan menyangga bagian samping dari sasis, yang disebut sebagai desain wide. 

Mercedes-Benz OH 1830 dilengkapi dengan 2 airbellow dengan 4 telescopic shock absorbers di bagian depan, sedangkan untuk bagian belakang memakai 4 airbellow dengan 4 telescopic shock absobers. Desain sasisnya juga modular atau space frame sehingga ruang bagasinya bisa jauh lebuh kega dibanding chasis ladder frame, bahkan bisa dibuat bagasi tembus.

Untuk membedakan beberapa seri sasis ini, pada OH 1830 perselingnya masih berbentuk panjang seperti bus Mercy sebelumnya, dan memiliki tampilan speedometer sama persis dengan varian lama yaitu OH 1525 dengan setir mengadopsi dari OH 1725. Ini karena OH 1830 walaupun termasuk varian baru tetapi sebenarnya merupakan produk lawas Mercedes-Benz di pasar global. 

Sedangkan untuk OH 1836, bentuk tuas persenelingnya kecil seperti mobil dan memiliki tampilan speedometer yang terbaru dan beberapa fitur yang sudah menggunakan digital, sehingga terlihat lebih modern.

Ikuti media sosial kita:

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Au...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Nissan Livina

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

2019 Daihatsu TERIOS X 1.5

Rp 195,00 Juta
Rp 3,97 Juta/bln

19.652 km

4,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2017 Toyota AGYA G 1.0

Rp 106,00 Juta
Rp 2,16 Juta/bln

10.656 km

6,5 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2021 Suzuki ERTIGA GL 1.5

Rp 192,00 Juta
Rp 3,91 Juta/bln

5.727 km

1,5 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli

2019 Toyota CALYA G 1.2

Rp 130,00 Juta
Rp 2,65 Juta/bln

16.171 km

4 tahun

Jawa Barat

Cek Tawaran Juli

2020 Honda BRIO RS 1.2

Rp 189,00 Juta
Rp 3,85 Juta/bln

18.587 km

3 tahun

Jakarta

Cek Tawaran Juli
Lihat Lebih

Berita Terbaru

Jurus Jitu 6 Tahun Wuling Konsisten Manjakan Selera Konsumen di Indonesia

Enam tahun jelas bukan perjalanan singkat bagi Wuling Motors di Indonesia. Terlebih punya pekerjaan rumah besar mengubah stigma negatif yang sempat melekat di pikiran masyarakat akan mobil Tiongkok. Tapi siapa sangka dalam kurun waktu enam tahun Wuling di Indonesia justru mampu membuktikan produknya sanggup bersaing dan menjadi andalan konsumen di Tanah Air. Baca juga: Masuk Tahun Keenam, Wuling Buktikan Merek China Sukses Pikat Masyarakat Indonesia Selama kiprah Wuling di Indonesia, Brand and M

Hyundai Stargazer X Penantang Xpander Cross Dipastikan Meluncur di GIIAS 2023

Hyundai akan terus melakukan inovasi di pasar otomotif nasional, termasuk mempersiapkan produk baru berupa Hyundai Stargazer X. Kemunculan Stargazer X ini disebutkan langsung oleh President Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Woojune Cha, di Jakarta, Senin (17/7/2023). Baca juga: Senggol Xpander Cross, Hyundai Stargazer X 2023 Bakal Hadir Pakai Rem Cakram di Semua Roda Menurut Woojune Cha, Stargazer X bakal diluncurkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang dimu

Hyundai Stargazer Essential Resmi Diluncurkan dengan Harga Menarik, Ini yang Berubah

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menghadirkan Hyundai Stargazer Essential yang menjadi varian baru dari Stargazer, Senin (17/7/2023). Kehadiran Hyundai Stargazer Essential ini ternyata menggantikan tipe Trend. Alhasil, varian Stargazer saat ini untuk urutan termurah sampai termahal adalah Active, Essential, Style dan Prime. Baca juga: Hyundai Stargazer Essential Segera Diluncurkan, Fiturnya Lebih Lengkap Menurut President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cham kehadiran Stargazer E

Terungkap, MG Cyberster 2023 Bisa Sprint Lebih Cepat dari Ferrari dan Lamborghini

Mobil listrik pertama MG berjeniskan roadster soft top, MG Cyberster 2023 diperkenalkan pertama kali pada April lalu. Pabrikan China berdarah Inggris, MG, hadirkan Cyberster 2023 bukan cuma membawa desain yang agresif sekaligus atraktif, namun juga dengan performa tinggi. Baru-baru ini diungkapkan bahwa mobil listrik ini bahkan lebih cepat dan lebih bertenaga daripada banyak supercar terkemuka dunia. Wang Jian, director of electric propulsion development SAIC Motor, mengatakan Cyberster merupaka

6 Catatan Penting Wuling Air ev Selama di Indonesia

Tepat 11 Agustus 2022, mobil listrik Wuling Air ev memasuki satu tahun kehadirannya di pasar otomotif Indonesia. Nah, bersamaan dengan kehadiran Wuling Motors di Indonesia sejak Juli 2017, merek mobil asal China ini menggelar acara Green Drive Festival dengan mengundang konsumen Air ev serta komunitas Wuling Electric Vehicle Indonesia (WEVI). Dalam acara tersebut, Wuling Motors menghadirkan berbagai aktivitas seru serta penampilan dari stand up comedian, Mongol, dan hingga mendatangkan penyanyi

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaru
Hot
Toyota

Toyota Raize

Rp 229,80 - 299,20 Juta

Lihat Mobil
Hot
Daihatsu

Daihatsu Rocky

Rp 214,20 - 265,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda Brio

Rp 156,90 - 227,10 Juta

Lihat Mobil
Tidak Dijual
Honda

Honda Jazz

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Hot
Hyundai

Hyundai Palisade

Rp 842,00 - 1,11 Milyar

Lihat Mobil
Hot
Wuling

Wuling Almaz

Rp 279,50 - 470,00 Juta

Lihat Mobil
Hot
Honda

Honda City Hatchback

Rp 333,60 - 362,60 Juta

Lihat Mobil
Hot
Kia

Kia Sonet

Rp 193,00 - 296,00 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX

Rp 849,50 - 949,50 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru WRX Wagon

Rp 975,50 - 1,03 Milyar

Lihat Mobil
Wuling

Wuling Alvez

Rp 209,00 - 295,00 Juta

Lihat Mobil
Daihatsu

Daihatsu Ayla

Rp 103,30 - 161,05 Juta

Lihat Mobil
Varian Baru
Toyota

Toyota Agya

Rp 175,40 - 253,50 Milyar

Lihat Mobil
Land Rover

Land Rover Range Rover Sport

Rp 4,52 Milyar

Lihat Mobil