Makin Nyaman, ke Bandara Kini Bisa Naik Hyundai Palisade Gratis

Umumnya Hyundai Palisade banyak digunakan para pejabat tinggi negara dan bos perusahaan.

Sebagai SUV premium yang menempati E-segment, Palisade kini dibandrol Rp875.500.000 sampai dengan Rp1.147.500.000 OTR Jakarta.

Guna memberikan pelayanan serta kemudahan terhadap konsumen setia Hyundai, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) bersama dengan Garuda Indonesia menjalin kolaborasi yang membuat HMID dapat memfasilitasi pelanggan dalam bepergian menuju Bandara Soekarno-Hatta menggunakan Palisade.

“Kami sangat senang menyambut kolaborasi bersama Garuda Indonesia untuk memberikan perjalanan tak terlupakan kepada pelanggan setia Hyundai maupun Garuda.

Hadirnya Hyundai Palisade sebagai unit pengantaran menuju bandara ini sekaligus menjadi bukti nyata dari komitmen kami dalam memberikan layanan premium, yang akan membuat pengalaman perjalanan darat maupun udara pelanggan kami lebih menyeluruh lengkap dengan kenyamanan dan kemewahan,” kata Woojune Cha, President Director of Hyundai Motors Indonesia di Hyundai Driving Experience SCBD, Jumat (17/11/2023).

Fasilitas eksklusif ini bisa dirasakan dari Hyundai Driving Experience SCBD ke Bandara Soekarno-Hatta terminal 3 Garuda Executive Lounge.

Kolaborasi antara HMID dengan Garuda Indonesia ini menegaskan upaya bersama dalam menghadirkan nilai tambah bagi pengguna jasa kedua institusi berupa perjalanan yang seamless sebelum penerbangan.

City Check-In Lounge kolaborasi Hyundai dan Garuda Indonesia

Untuk dapat merasakan layanan premium ini, pengguna diharuskan lebih dulu mendaftarkan diri melalui aplikasi myHyundai mulai dari tanggal 18 November 2023.

Layanan yang ditawarkan dari inisiatif "Elevate Your Travel Experience" ini diperuntukkan khusus bagi pelanggan Hyundai yang telah menjadi "Signature Members" untuk pemilik Palisade, IONIQ 6 dan All Staria.

Selain itu "Blue+" untuk pemilik New Palisade, IONIQ 5, Ioniq Electric, Santa Fe dan Kona EV pada aplikasi myHyundai.

Baca juga: Baterai Mobil Listrik Hyundai Segera Diproduksi Lokal, Harga IONIQ 5 Bisa Turun lagi

Juga Bisa Digunakan Pelanggan Setia Garuda Indonesia

Kolaborasi Hyundai dan Garuda Indonesia

Layanan premium ini juga bisa dinikmati oleh pelanggan Garuda Indonesia yang memiliki tiket First class, Business class, serta keanggotaan GarudaMiles Platinum.

Sisi positif lainnya, layanan ini dapat memberikan sejumlah keuntungan bagi pelanggan, meliputi; tim operasional yang berpengalaman, proses pemesanan yang mudah melalui aplikasi myHyundai, fasilitas kenyamanan berupa kursi reflexology, makanan dan minuman ringan yang dapat dinikmati selama berada di city check-in lounge, hingga penggunaan jalan tol tanpa dikenakan biaya tambahan.

Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia

"Kolaborasi ini merupakan salah satu bentuk komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia untuk memberikan berbagai nilai tambah layanan eksklusif bagi pengguna jasa yang dimulai dari sebelum melaksanakan penerbangan," ungkap Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia.  

Ditambahkan Irfan, kolaborasi ini menghadirkan pengalaman bermobilitas terbaik bagi masyarakat.

“Layanan eksklusif hasil kolaborasi bersama ini kami harapkan akan dapat menghadirkan kenyamanan lebih bagi pelanggan untuk menikmati akses mudah, aman, nyaman dan mewah saat akan melakukan perjalanan udara, seperti fasilitas seperti city check-in yang memudahkan pelanggan hingga layanan antar ke bandara menggunakan kendaraan SUV Premium dari Hyundai,” jabarnya.

Baca juga: Sejarah Berdirinya Hyundai, Berawal dari Keluarga Miskin yang Usaha Otomotifnya Melaju Pesat

Cara Menggunakan Fasilitas Eksklusif dari Hyundai dan Garuda Indonesia

Layanan eksklusif check-in Lounge kolaborasi Hyundai dan Garuda Indonesia

Seperti yang kami sampaikan sebelumnya, layanan eksklusif check-in ini akan tersedia di aplikasi myHyundai terhitung sejak 18 November 2023.

Untuk dapat menikmati layanan eksklusif dari Hyundai dan Garuda Indonesia ini, pelanggan diharuskan melakukan pemesanan city check-in lounge langsung dari aplikasi myHyundai, cukup dengan memasukkan informasi yang mencakup:

  • Nomor penerbangan
  • Informasi penerbangan (hari, tanggal, dan waktu)
  • Berat total bagasi bawaan penumpang

Selanjutnya pelanggan akan mendapatkan push notification bahwa pemesanan city check-in lounge berhasil dilakukan dan pelanggan bisa melihat semua detail serta manfaat apa saja yang didapat dari city check-in lounge.

Jika semua syarat tadi telah terpenuhi, selanjutnya pelanggan hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Datang ke Hyundai Driving Experience yang berlokasi di Sudirman Central Business District (SCBD) Lot 19, Jakarta Selatan.
  • Di sana, staff dari Hyundai akan membantu pemesan untuk mengecek konfirmasi pesanan.
  • Tidak perlu khawatir jika belum melakukan booking, karena pelanggan bisa melakukan booking di tempat (selama kuota masih tersedia)
  • Sambil menunggu keberangkatan, pelanggan bisa bersantai di area city check-in lounge sambil menikmati berbagai fasilitas premium yang telah tersedia seperti: Hidangan makanan ringan & minuman yang tersedia, alat refleksi, area bermain anak, serta area rest & relax.

Fasilitas kursi pijat yang disedikan

Apabila kendaraan sudah siap, staff Hyundai akan memanggil pelanggan kemudian menuju Bandara Soekarno-Hatta.

Sesampainya di Bandara Soekarno-Hatta, pelanggan akan disambut oleh Passenger  Relation Officer (PRO) di VIP Departure, baik untuk keberangkatan domestik maupun internasional.

Pelanggan pun tidak perlu repot, karena pihak Garuda Indonesia akan membantu proses check-in lebih cepat, mulai dari memasukkan koper ke bagasi, security check, hingga proses imigrasi apabila melakukan perjalanan ke luar negeri.

Sambil menunggu boarding, pelanggan bisa menunggu di area Garuda Executive Lounge yang telah tersedia

Adapun untuk dapat menikmati layanan eksklusif ini pelanggan diharuskan memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku, di antaranya:

  • Jam Operasional pukul 06.00 - 18.00
  • Minimal pemesanan 1x24 jam sebelum penerbangan
  • First come, first serve
  • Melayani maksimum 5 konsumen per hari
  • Pelanggan tiba di city lounge 4 jam sebelum waktu keberangkatan (TBC)
  • Reservasi hanya dapat dilakukan untuk 1 penumpang. 

*Penumpang diperkenankan untuk membawa hingga 2 orang tambahan untuk menemani dan hanya dapat menikmati fasilitas di Garuda City Check-In Lounge SCBD

  • Pemesanan di tempat selama persediaan kuota masih ada

Baca juga: Dijual Mulai dari Rp842 juta, Berikut 5 Hal Menarik New Hyundai Palisade

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Hyundai Palisade

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

2021 Hyundai Palisade Specs,MPG & Reviews: Three Rows of Modern Elegance in an Upscale SUV

All New Hyundai PALISADE Calligraphy 2021

PT Chery Sales Indonesia (CSI) dipastikan akan meluncurkan mobil listrik Chery Omoda 5 EV di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang berlangsung pada Februari 2024 mendatang. Informasi ini dibocorkan langsung oleh Vice President (CSI) Harry Kamora, saat ditemui di acara peresmian dealer baru Chery Ambara Hasyim, di Gambir, Jakarta. "Tentang Omoda (Electric Vehicle/EV), yang kita tahun Omoda is big family, as specially EV pastinya saat ini kita lagi persiapan, lagi diskusikan de
PT Chery Sales Indonesia (CSI) semakin serius melebarkan sayap bisnisnya di Tanah Air dengan memperluas jaringan dealer di berbagai wilayah, termasuk di Jakarta. Ya, Chery Ambara Hasyim yang berlokasi di Jl. KH Hasyim Ashari No 50, Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, merupakan dealer yang dikelola oleh Ambara Karya Arjuna Grup dan sudah dilengkapi fasilitas Sales, Service dan Spare Part (3S). Baca juga: Sudah Setahun Chery di Indonesia, Seberapa Laris Penjualannya? Menurut Direktur Ambar
Konsumsi BBM Daihatsu Terios lama dianggap lebih boros daripada Terios baru lantaran teknologinya belum selengkap sekarang, benarkah? Daihatsu Terios merupakan satu model Sport Utility Vehicle (SUV) yang banyak diminati konsumen di Indonesia. Daihatsu memang memiliki sejarah yang cukup kuat dengan SUV hingga akhirnya produknya banyak dipercaya oleh para pencinta roda empat. Sebelum kehadiran Terios di pasaran, Daihatsu pernah mengeluarkan pendahulunya yang tak kalah laris, yakni Daihatsu Taft. M
Mobil berjensikan minibus, Suzuki APV kerap digunakan sebagai mobil ambulans. Dan bertepatan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional yang jatuh pada tanggal 12 November, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia menghadirkan program perawatan mobil ambulans yang digunakan untuk mengantar dan memberikan pertolongan pertama pada pasien. Program yang diberikan yakni layanan service gratis untuk unit ambulans plat merah milik Pemerintah
Simak beragam fitur keunggulan Volkswagen Tiguan Allspace 2023 yang tidak dimiliki Medium SUV 7-seater kebanyakan. PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Volkswagen di Tanah Air mengajak rekan media untuk dapat melihat lebih dekat All New Volkswagen Tiguan Allspace, dalam kegiatan acara "Media Test Drive - Volkswagen The All New Tiguan Allspace", yang diselenggarakan di BSD City, Tangerang - Banten, Kamis (16/11). Perlu diketahui sebelumnya, versi penyegaran Tiguan Allspa

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Hyundai Palisade
Lihat