PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku agen pemegang merek mobil Honda di Tanah Air menaikan harga mobil Honda terbaru di awal tahun 2024.
Dari pantauan Autofun, kenaikan harga ini sangat bervariasi tergantung model yang dipasarkan di Indonesia.
Baca juga: WR-V, HR-V dan BR-V Jadi Mobil Terlaris Honda, Tipe Sedan Mulai Ditinggalkan?
Seperti halnya Honda Brio Satya, kenaikan yang terjadi pada segmen mobil LoW Cost Green Car (LCGC) mencapai Rp2 juta, yaitu jika di akhir tahun harganya Rp165.900.000 untuk tipe terendah S MT, maka di Januari 2024 mencapai Rp167.900.000.
Sedangkan untuk tipe termahalnya Brio Satya E CVT kenaikannya lebih tinggi yaitu Rp4,1 juta, dimana pada Desember Rp194.100.000, awal tahun ini menjadi Rp198.300.000.
Kenaikan harga di awal tahun juga terjadi pada mobil Honda WR-V, dimana untuk tipe termurahnya yaitu E MT dibanderol Rp274.900.000, naik Rp4,7 jutaan atau Rp270.200.000 di akhir tahun kemarin.
Sementara tipe tertingginya naik Rp5,6 juta dari Rp318.500.000, pada awal tahun menjadi Rp324.100.000.
Baca juga: Ini Daftar Lengkap Pajak Mobil Honda Brio Terbaru Semua Tipe
Anda yang ingin membeli Honda BR-V juga harus mengeluarkan sedikit budget lebih, karena mobil ini juga ikut merangsek naik Rp3,1 juta dari Rp289.800.000 menjadi Rp292.900.000.
Kenaikan harga juga terjadi pada model City Hatchback sebesar Rp7,2 juta, dimana di akhir tahun tipe MT Rp345.300.000 menjadi Rp352.500.000.
Anda yang mau membeli mobil Honda HR-V kenaikanya antara Rp6,1 juta sampai Rp7,7 juta, kemudian Honda CR-V juga ikut naik dengan range kenaikannya Rp9,2 juta sampai Rp9,5 juta.
Baca juga: Daftar Harga Mobil Toyota Terbaru 2024, Avanza dan Veloz Kompak Naik
Nah, kenaikan harga juga terjadi pada segmen sedan Honda, seperti Honda City saat akhir tahun masih Rp399.900.000, kemudian naik Rp2,1 juta menjadi Rp402.000.000
Kemudian Honda Civic RS di akhir tahun masih dijual Rp609.500.000, lalu di awal 2024 naik Rp7,3 juta menjadi Rp616.800.000.
Lalu Honda Civic Type R dari Rp1.399.000.000, melesat naik Rp28,5 juta menjadi Rp1.427.500.000.
Sementara Honda Accord harganya di Desember 2023 sampai sekarang masih sama Rp959.900.000.
Hal itu karena Honda Accord tersebut merupakan generasi terbaru yang diluncurkan pada akhir November 2023. Sedangkan sebelum hadir generasi terbaru, harganya dibanderol Rp787.300.000.
Berikut ini Update harga mobil Honda Januari 2024:
Harga Honda Brio dan Brio RS | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
Brio Satya S MT | Rp167.900.000 | |
Brio Satya E MT | Rp182.800.000 | |
Brio Satya E CVT | Rp198.300.000 | |
Brio RS MT | Rp243.100.000 | |
Brio RS CVT | Rp253.100.000 |
Honda Mobilio | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
Mobilio S MT | Rp239.600.000 |
Honda WR-V | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
WR-V 1.5L E MT | Rp274.900.000 | |
WR-V 1.5L E CVT | Rp284.900.000 | |
WR-V 1.5L RS | Rp304.100.100 | |
WR-V 1.5L RS With Honda Sensing | Rp324.100.000 |
Honda BR-V | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
BR-V S MT | Rp292.900.000 | |
BR-V E MT | Rp307.100.000 | |
BR-V E CVT | Rp318.400.000 | |
BR-V Prestige CVT | Rp342.400.000 | |
BR-V Prestige with Honda Sensing | Rp362.400.000 |
Honda City Hatchback | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
City Hatchback RS MT | Rp352.500.000 | |
City Hatchback RS CVT | Rp362.500.000 | |
City Hatchback RS CVT With Honda Sensing | Rp382.500.000 |
Honda HR-V | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
HR-V S CVT | Rp383.900.000 | |
HR-V E CVT | Rp404.200.000 | |
HR-V SE CVT | Rp424.600.000 | |
HR-V Turbo RS | Rp540.300.000 |
Honda CR-V | ||
---|---|---|
Tipe | Harga | |
CR-V 1.5L Turbo | Rp749.100.000 | |
CR-V 2.0L e:HEV | Rp814.400.000 |
Honda Sedan | ||
---|---|---|
Model | Harga | |
City Sedan | Rp402.000.000 | |
Civic RS | Rp616.800.000 | |
Accord 2.0 RS e:HEV | Rp959.900.000 | |
Civic Type R 6 Speed MT | Rp1.427.500.000 |
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
{{variantName}}
{{expSellingPriceText}}
{{carMileage}} km
{{registrationYear}} tahun
{{storeState}}