Pengen Punya Mobil Citroen? Catat Lokasi Diler dan Bengkel Resminya

Tak sedikit orang mencari informasi dimana letak lokasi diler dan bengkel resmi mobil Citroen di Indonesia.

Diketahui sebelumnya pabrikan mobil jenama asal Perancis ini hengkang dari industri otomotif Tanah Air di 1994, dan kembali ke Indonesia pada Desember 2022.

Dinahkodai PT Indomobil National Distributor (IND), untuk memudahkan pelanggan melakukan pembelian mobil dan perawatan kendaraan, sampai dengan Januari 2024 Citroen Indonesia sudah memiliki 11 outlet yang tergabung dalam diler dan bengkel resmi.

"Sampai dengan saat ini kami siap dengan 11 outlet untuk melayani penjualan dan terutama aftersales. Kita memfokuskan nomor satu aftersales untuk menguatkan merek Citroen dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan. Jadi 11 outlet ini sudah komplit di tahun 2024 ini, dan kami juga sedang mempersiapkan 8 outlet yang mana paling tidak di tahun 2024 ini kami memiliki total 19 outlet,” ujar Tan Kim Piauw, selaku Chief Executive Officer Citroen Indonesia kepada rekan wartawan baru-baru ini.

Baca juga: Lebih Perkasa dari Wuling Air ev, Ini Keunggulan Mobil Listrik Citroen E-C3

Lokasi Diler dan Bengkel Resmi Mobil Citroen di Indonesia

Diler dan bengkel resmi Citroen baru ada di Pulau Jawa

Dikatakan Tan, untuk diler dan bengkel resmi Citroen Indonesia yang sudah beroperasi saat ini baru merambah daerah di Pulau Jawa dari wilayah Jabodetabek hingga Jawa Timur.

Jabodetabek

  • Citroen Experience Center
    Wisma Indomobil 1, lantai 3
    Jl. Letjen M.T. Haryono No.kav 8, Bidara Cina Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13330
    Telepon: 021-22898989
  • Citroen Workshop Halim
    Jl. Halim Perdana Kusuma No.1, Kebon Pala, Kecamatan Makasar, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13650
    Telepon: 021-8017320
  • Citroen Jatake
    Jl. Gatot Subroto KM. 8 Jatake, RT.002/RW.002, Manis Jaya, Jatiuwung, Tangerang Banten 15136
    Telepon: 021-55655680
    Seluler: 0858-81448000
  • Sales & Service Point Gading Serpong
    Jl. Gading Serpong Boulevard No.23, Curug Sangereng, Kec. Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
    Telepon: 021-29871313
    Seluler: 0815-84698000
  • Sales & Service Point Daan Mogot
    Jl. Raya Daan Mogot No.9, RT.4/RW.5, Kedaung Kali Angke, Kecamatan Cengkareng Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta 11710
    Telepon: 021-29211111
    Seluler: 0858-0338000
  • Sales & Service Point Harapan Indah
    Jl. Boulevard Harapan Indah Kav. Commercial Park 1 No.9E, Kec. Medan Satria Kota Bekasi 17132
    Telepon: 021-29566695
    Seluler: 0815-84038000

Jawa Barat

  • Citroen Soekarno Hatta
    Jl. Soekarno Hatta No.382, RT.001 / RW.009, Kel. Kebonlega, Kecamatan Bojongloa Kidul, Bandung 40235
    Telepon: 022-5207777, 022-5209777
    Seluler: 0855-8488627, 0855-8788627, 0855-8988627
  • Sales & Service Point Depok Sukamaju
    Jl. Raya Jakarta – Bogor No.km 36, RT.005/RW.004, Sukamaju, Cilodong, Depok, Jawa Barat 16415
    Telepon: 021-29629400
    Seluler: 0815-75378000, 0815-75398000
  • Sales & Service Point Cikarang
    Jl. MH. Thamrin No.Kav. 200B, Cibatu, Cikarang Sel, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17530
    Telepon: 021-89117601
    Seluler: 0858-81268000

Jawa Tengah

  • Sales & Service Point Setiabudi
    Jl. Setia Budi No.144, Sumurboto, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50263
    Telepon: 024-76479101
    Seluler: 0858-82158000

Jawa Timur

  • Sales & Service Point Ahmad Yani
    Jl. A Yani No. 248 Surabaya, Kec. Gayungan Kel. Gayungan, Jawa Timur 60235
    Telepon: 031-8274300
    Faks: 031-8274487

“Selain Jabodetabek, Surabaya, Bandung, dan beberapa tadi, diler dan bengkel resmi Citroen nantinya juga akan ada di Medan, Jogja, Bali, Bogor Palembang dan makasar,” ungkap Tan.

Baca juga: Mobil Listrik Citroen E-C3 Buatan Indonesia Segera Dirilis, Harganya Jadi Lebih Murah

Tak Hanya Mobil Keluaran Baru, Diler Resmi Citroen Terima Service Mobil Keluaran Lama

Citroen DS

Ada yang menarik dari bengkel resmi mobil Citroen di Indonesia.

Pasalnya 11 bengkel yang sudah beroperasi ini menerima perbaikan mobil Citroen keluaran lama.

"Jadi salah satu yang kami ingin bangun juga adalah ketenangan bagi masyarakat yang menggunakan mobil Citroen, bahwa mobil mereka ada tempat untuk perawatannya. Dan kami menerima perawatan ataupun perbaikan untuk mobil Citroen keluaran lama," imbuhnya.

Dikatakan Tan, terdapat bengkel resmi Citroen sudah menerima beberapa mobil klasik.

“Sampai dengan saat ini pengguna mobil lama Citroen masih banyak dan tergabung di komunitas. Sebagai bentuk apresiasi, semua bengkel resmi yang ada sekarang ini tak cuma melayani mobil keluaran baru, bisa juga dimanfaatkan oleh pelanggan yang mempunyai mobil lama. Bahkan ada di salah satu bengkel, Citroen DS yang melakukan perbaikan,” serunya.

Bengkel Resmi Bisa Sediakan Spare Part Citroen Klasik

Water pump Citroen BX

Kendala utama mobil keluaran lama yakni ketersediaan spare part.

Sebab tak semua bengkel resmi memiliki stok suku cadang untuk mobil klasik.

"Apabila ada mobil klasik pelanggan yang harus melakukan penggantian komponen, maka pihak Citroen akan mencarikan dan melakukan pemesanan sesuai dengan kebutuhan mobil pelanggan," bebernya.

Namun, untuk mobil keluaran lama terlebih model klasik, biasanya spare part harus inden.

"Kalau pun harus ganti part, kami harus order dulu terus nanti pelanggan datang untuk penggantian. Sumber part itu kan bisa dari berbagai negara, salah satu dari Prancis. Untuk lama waktu inden tidak bisa kami jadikan satu standar. Umumnya order sampai pengiriman paling tidak satu bulan sampai tiga bulan. Tetapi, ada part tertentu kalau susah dapatnya memang perlu waktu,” tutupnya.

Baca juga: Citroen Luncurkan Dua Mobil Baru di Indonesia Tahun Ini, Berikut Modelnya

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Citroen C3

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Popularitas mobil listrik buatan Tiongkok yang kini semakin menjamur di berbagai pasar otomotif di dunia diakui CEO Tesla, Elon Musk. Bahkan, Musk menyatakan, perusahaan kendaraan listrik Tiongkok akan 'menghancurkan' persaingan pasar otomotif bila tidak ada hambatan perdagangan. Demikian dilansir Reuters. "Perusahaan mobil Tiongkok adalah yang paling kompetitif dan akan meraih kesuksesan signifikan di luar Tiongkok,” kata Musk. Baca juga: Mobil Listrik Xiaomi SU7 Lebih Canggih dan Murah daripad
Merek mobil mewah Porsche kini semakin mengikuti perkembangan zaman, dimana pabrikan asal Jerman ikut meluncurkan Porsche Macan 4 Electric berteknologi full listrik. Generasi Porsche Macan EV terbaru ini diklaim memiliki desain progresif, dengan performa khas Porsche, daya tempuh jauh dan tetap praktis digunakan untuk harian. "Kami membawa Macan ke tingkat yang benar-benar baru, dengan E-Performance yang luar biasa, Driver Experience yang baru, dan desain yang sangat mengesankan," ungkap Chairma
Pasar otomotif Tanah Air tahun ini dipastikan bakal lebih ramai dari tahun-tahun sebelumnya, dengan hadirnya beberapa mobil listrik terbaru dari pabrikan otomotif ternama jenama asal China hingga Vietnam. Bicara mobil listrik, pada tahun 2023 sejumlah pabrikan otomotif berhasil memperkenalkan kendaraan ramah lingkungan yang digadang-gadang akan meluncur secara resmi tahun ini, seperti Chery Omoda 5 EV, Maxus Mifa 9 dan Citroen E-C3. Prediksi Mobil Listrik yang Hadir di Indonesia pada 2024 Sebelu
PT Toyota Astra Motor (TAM) melakukan penarikan kembali atau recall Toyota bZ4X di Indonesia. Toyota bZ4X recall ini berimbas pada mobil dengan tahun produksi antara Maret 2022 sampai Juni 2023. Menurut Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto, recall ini bagian dari komitmen untuk menjamin kualitas produk serta menjaga keamanan dan keselamatan perjalanan pemilik Toyota bZ4X. Baca juga: Tembus Rp1 Miliar, Tetap Pilih Toyota bZ4X atau Lebih Baik Lexus UX 300e Aja? "Dengan segala kerendahan ha
Tak sedikit calon konsumen mencari informasi mengenai harga berikut skema kredit Toyota Agya GR Sport. Sebagai small hatchback, Agya GR Sport merupakan pesaing terberat Honda Brio RS. Hadir dalam 2 pilihan transmisi yakni MT dan CVT di mana masing-masing juga memiliki opsi one-tone dan two-tone body color, Agya GR Sport per Januari 2024 ini dibandrol mulai dari Rp237,5 juta sampai dengan Rp256 juta OTR Jakarta. "Berada satu segmen di atas All New Agya, kendaraan sporty ini memiliki berbagai keun

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 616,80 Milyar

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil
Citroen C3
Lihat