Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 juga dimanfaatkan Honda Indonesia untuk meluncurkan Honda BR-V N7X Edition.
Dikatakan Yusak Billy, selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, edisi spesial dari Honda BR-V ini merupakan bentuk realisasi dari N7X Concept yang kita hadirkan dalam bentuk produksi.
"BR-V N7X Edition hadir menyesuaikan konsep awal. Mengambil inspirasi desain dari mobil konsepnya dan mewujudkannya," ucapnya.
BR-V N7X Edition mendapat penambahan Aero Kit yang terdiri dari Front Under Spoiler, Side Under Spoiler, Rear Under Spoiler serta Dark Chrome Emblem.
Baca juga: Update IIMS 2024: Harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Bawah Rp500 Juta dan Hyundai Ioniq 5 Batik
Selain itu di bagian depan juga terdapat New Sleek Dark Chrome Front Grille yang dipadukan dengan Chrome Garnish, serta New LED Foglight with Stylish Chrome Garnish.
Kemudian juga terlihat penambahan warna hitam pada Power Retractable Black Door Mirror, Door Handle, Tailgate Spoiler, Shark Fin Antenna, Reflector Garnish pada bagian belakang mobil, serta velg 17 inci Progressive Alloy Wheel.
Pada BR-V N7X Edition, Honda menghadirkan pilihan warna Sand Khaki yang merupakan warna hero color, seperti yang ada di HR-V.
Hadir mulai dari varian E hingga Prestige, harga Honda BR-V N7X Edition dijual lebih mahal Rp1 juta dari varian sebelumnya.
Baca juga: Update IIMS 2024: Kemunculan Perdana Wuling Cloud EV dan Vinfast
Turut memeriahkan ajang IIMS 2024, Subaru Indonesia hadir dengan membawa 6 unit display.
Melalui jaringan diler resminya, di IIMS 2024 Plaza Subaru mengumumkan harga resmi Subaru BRZ model year 2024.
Ricky Aliwarga, General Manager Operation Region 1 (Jabodetabek), Plaza Subaru mengatakan, Plaza Subaru hadir di IIMS 2024 dengan menghadirkan BRZ model year 2024, yang hadir dengan penambahan fitur EyeSight di varian transmisi manual dan perangkat rem dari Brembo untuk semua varian Subaru BRZ.
"Bersama Subaru Indonesia, untuk pertama kali di IIMS 2024 ini kami menawarkan Subaru BRZ M/T EyeSight pada harga Rp 885.000.000 dan Subaru BRZ A/T EyeSight pada harga Rp 895.000.000 on-the-road Jabodetabek," ujarnya.
Kini seluruh varian Subaru BRZ baik transmisi A/T maupaun M/T telah dilengkapi dengan fitur keselamatan bantuan pengemudi Subaru EyeSight® generasi ke-4.
Sistem ini mencakup fungsi:
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
{{variantName}}
{{expSellingPriceText}}
{{carMileage}} km
{{registrationYear}} tahun
{{storeState}}