Honda Luncurkan Marchandise Cantik yang Terinspirasi dari BR-V N7X Edition

Pada hari pertama IIMS 2024 PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan Honda BR-V N7X Edition, varian terbaru BR-V sekaligus sebagai produk flagshipnya dengan mengusung konsep The Stylish Family Car, yang merupakan produk realisasi dari N7X Concept.

Berkolaborasi dengan fashion brand, Shining Bright, PT HPM meluncurkan koleksi apparel eksklusif yang terinspirasi dari produk terbarunya tersebut.

Koleksi eksklusif yang dirancang Shining Bright menampilkan desain stylish dan nyaman untuk digunakan pada berbagai aktivitas keluarga, baik dewasa sampai anak-anak.

"Bagi Honda desain untuk mobil harus selalu mengikuti tren yang disukai oleh konsumen saat ini, timeless dan tidak hanya terlihat indah namun juga fungsional. Styling design dan warna merupakan beberapa faktor terpenting yang dipertimbangkan oleh konsumen karena dapat mewakili karakter dan kepribadian, sama halnya dengan pilihan fashion mereka,” ujar Yessy Anastasia selaku Public Relations & Event Dept. Head PT HPM.

Ditambahkan Yessy, konsumen umumnya memilih kendaraan karena ingin terlihat menarik.

Koleksi apparel eksklusif yang ditampilkan didominasi warna Khaki yang mengambil inspirasi dari warna Sand Khaki Pearl yang disematkan pada BR-V N7X Edition.

 "Setiap item pada koleksi eksklusif ini kami buat terinspirasi dari BR-V N7X Edition, yang disesuaikan dengan karakter sebuah SUV, tangguh dan sporty, namun tetap stylish. Untuk koleksi ini kami juga mengacu pada desain dan motif yang sedang tren saat ini, terlihat pada jenis item, pola baju juga perpaduan warna yang juga menjadi warna khas dari BR-V N7X Edition,” ucap Fiyan Sastro, Brand Owner Shining Bright.

Tak hanya itu, dirinya menambahkan di dunia fashion warna khaki mewakili karakter yang klasik, elegan juga timeless.

“Memberikan kesan stylish dan modern, Shining Bright memadukan warna Khaki dengan warna-warna lain yang juga merupakan warna dari BR-V N7X Edition lainnya dengan kombinasi hitam, abu-abu dan putih,” terangnya.

Baca juga: Ini Ubahan Honda BR-V N7X Edition Dibandingkan Versi Biasa, Jadi Lebih Menarik?

Produk Koleksi Eksklusif Kolaborasi Honda x Shining Bright pada Honda BR-V N7X Edition

Koleksi apparel eksklusif kolaborasi Honda x Shining Bright 

Kolaborasi Honda x Shining Bright pada BR-V N7X Edition kali ini menghasilkan produk koleksi eksklusif berupa jaket berwarna hitam dengan aksen unik pada beberapa bagian.

Tak hanya itu, ada pula jersey yang dihadirkan dengan menampilkan kombinasi warna two-tone, sand khaki dan hitam yang terinspirasi dari aksen Dark Chrome pada mobil ini.

Selain itu produk kolaborasi ini turut menciptakan t-shirt berwarna abu-abu dengan potongan oversized dengan tulisan N7X yang dapat dipadukan dengan topi berwarna khaki dengan design patch, yang sesuai dengan karakter mobil.

Koleksi apparel ini tersedia bagi seluruh anggota keluarga, tidak terkecuali anak-anak.

Koleksi ini juga dilengkapi dengan kaus anak dengan desain menggemaskan dalam dua pilihan warna, putih dan sand khaki.

Baca juga: WR-V, HR-V dan BR-V Jadi Mobil Terlaris Honda, Tipe Sedan Mulai Ditinggalkan?

Koleksi Apparel Eksklusif Bisa Didapat dengan Melakukan Tes Drive di IIMS 2024

Hanya melakukan tes drive BR-V N7X Edition di IIMS bisa dapat koleksi apparel ekslusif

Konsumen yang ingin mendapatkan koleksi apparel ekslusif Honda x Shining Bright edisi BR-V N7X Edition ini cukup melakukan test drive dan melakukan pembelian BR-V N7X Edition selama ajang IIMS 2024 berlangsung.

“Bisa mendapatkan free (gratis) koleksi marchandise edisi BR-V N7X Edition dengan hanya melakukan tes drive. Bagi konsumen yang membeli BR-V N7X Edition di IIMS 2024, mendapatkan langsung koleksi apparel yang lebih ekslusif,” tutup Yessy.

Baca juga: Mending Honda HR-V SE atau Cukup BR-V, Mesin Sama Tapi Harga Beda Jauh

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Enda

Reporter

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia...

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Honda BR-V

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Mesin Serupa, Ternyata Hasil Tes BR-V dan HR-V Banyak Perbedaan!

Kami Tes Semua Fungsi Honda Sensing BR-V, Gini Ternyata Cara Kerjanya!

Hal-hal Tanggung di Honda BR-V Terbayar dengan Ini

Kami Tes Semua Fungsi Honda Sensing BR-V, Gini Ternyata Cara Kerjanya

Ini Bedanya BR-V dengan Veloz dan Xpander Cross | First Drive

Parfum mobil umumnya digunakan untuk menghilangkan bau tidak sedap di dalam kabin dengan memberikan aroma segar dan wangi. Untuk keawetan parfum mobil yang dijual di pasaran umumnya hanya bertahan hingga 30 hari. Sebagai solusinya PT Laris Chandra menghadirkan California Scents Spillproof melalui ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. California Scents Spillproof sendiri merupakan parfum mobil yang sangat legendaris di era 90-an. Pengharum mobil dengan kemasan kaleng anti tumpah i
PT BYD Motor Indonesia hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 untuk mengumumkan harga resmi ketiga produknya BYD Dolphin, BYD Atto 3 dan BYD Seal. Namun selain mengumumkan harga, diperhalatan IIMS 2024 BYD Indonesia juga melakukan penandatanganan kesepahaman atau Memorandum of Understanding dengan PT Bank Mandiri. Menurut Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao, pemilihan Bank Mandiri sebagai partner tak lepas dari status bank tersebut yang dikenal sebagai lem
Trim plastik eksterior mobil seperti pada bagian fender roda, pilar, atau beberapa komponen yang membatasi antara kap mesin dan kaca depan umumnya berwarna hitam dof. Pada saat keadaan mobil baru keluar dari dealer, komponen ini terlihat sangat menarik lantaran kondisinya yang mulus dan warnanya masih pekat. Namun seiring berjalannya waktu dan pemakaian, komponen trim plastik ekterior mobil tersebut lama-lama akan memudar. Umumnya ini lantaran terpapar sinar matahari langsung serta guyuran air h
Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 tentu saja kesempatan bagi masyarakat di Indonesia khususnya wilayah Jakarta dan sekitarnya untuk beli mobil baru. Sebab di pameran tahunan yang selalu berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta itu, banyak sekali peserta dari kalangan produsen otomotif yang menawarkan mobil baru. Bahkan beberapa diantaranya menjadikan IIMS sebagai momentum tepat untuk melincirkan lini produk terbaru mereka, baik yang All New, maupun sekedar mino change atau fac
Daihatsu memanfaatkan ajang Indonesia International Motor Show atau IIMS 2024, dengan menawarkan sejumlah program penjualan yang menarik. Ya, meski Daihatsu tidak menghadirkan produk terbaru atau sekadar konsep, namun selama pameran yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 15-25 Februari 2024 promo yang ditawarkan cukup menggiurkan. Menurut Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International – Daihatsu Sales Operation Tri Mulyono, keikutsertaan Daihatsu pada pameran II

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 334,80 - 404,80 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
BYD

BYD ATTO 3

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Neta

Neta V

Rp 379,00 Milyar

Lihat Mobil
DFSK

DFSK Seres E1

Rp 189,00 - 219,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Neta

Neta S

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Maxus

Maxus Mifa

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
Toyota

Toyota GR Corolla

Belum Tersedia

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Honda BR-V
Lihat