Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 tidak hanya diramaikan dengan peluncuran mobil baru. Beragam modifikasi hadir sebagai sumber inspirasi. Salah satunya ada di booth DFSK & SERES GIIAS 202.
Pengunjung dapat melihat Vision Future, modifikasi SERES E1 dengan estetika eksterior dan interior futuristik.
Modifikasi ini melibatkan audio dari VENOM INDONESIA (Exodus Elite Package Plug and Play), interior oleh MB Tech Blue, karpet dasar oleh Venom Diablo, dan Body Kit & Paint Custom oleh CKM Karoseri.
“Modifikasi ini tidak mempengaruhi garansi mobil karena semuanya plug and play, sehingga mobil tetap berfungsi normal,” ujar Doni Putra Okten, Head of Sales and Marketing PT SOKONINDO AUTOMOBILE di ICE, BSD, Tangerang Selatan.
Baca juga : DFSK Perkenalkan Seres 7 dan 9 Concept di GIIAS 2024, Calon SUV Listrik Canggih
Dalam ajang GIIAS 2024 yang bertempat di Hall 3 Booth 3D ICE BSD, ada dua varian SERES E1 yang ditampilkan. Ada SERES E1 B-Type dengan harga Rp 189 juta (OTR Jabodetabek) dan SERES E1 L-Type seharga Rp 219 juta (OTR Jabodetabek).
Mobil ini diproduksi di fasilitas Sokonindo di Cikande, Serang, Banten, sejak akhir tahun 2023 dan tersedia dalam empat warna: Elegant White, Oxygen Blue, Fairy Green, dan Mist Rose.
Dalam hal spesifikasi, SERES E1 B-Type dilengkapi dengan baterai Lithium Iron Phosphate berkapasitas 13,8 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 180 km dalam satu kali pengisian penuh. Sedangkan SERES E1 L-Type memiliki baterai berkapasitas 16,8 kWh dengan jarak tempuh maksimum 220 km.
Secara dimensi, mobil ini cocok untuk dikendarai di perkotaan atau sebagai urban transportasi. Mempunyai panjang 3.030 mm, lebar 1.495 mm, tinggi 1.640 mm, dan wheelbase 1.960 mm serta ground clearance 135 mm.
Mobil ini dilengkapi dengan ban berukuran 13 inci dan teknologi terkini, termasuk Electronic Stability Control (ESC) untuk mencegah understeer atau oversteer, serta Hill Hold Control yang menjaga mobil tetap berhenti di tanjakan meski pedal rem dilepas, dan hanya bergerak kembali ketika pedal gas diinjak.
SERES E1 menggunakan charging port standar Indonesia, yaitu Type 2 untuk AC charging, sehingga mudah mengisi daya di SPKLU dengan EV plug AC Type 2.
Baca juga : Niat Beli Seres E1? Segini DP dan Cicilan Kreditnya
Untuk pengisian daya, baterai SERES E1 dapat diisi penuh dalam waktu 3,5 hingga 4 jam menggunakan instalasi listrik rumah sehari-hari. Baterai ini juga telah lulus Sertifikat IP67, sehingga aman dari risiko tersetrum atau kerusakan saat melewati genangan air.
PT Sokonindo Automobile memberikan garansi 8 tahun untuk baterai, garansi kendaraan selama 3 tahun, serta bebas perawatan selama 3 tahun untuk SERES E1.
Untuk konsumen yang bertransaksi di booth SERES di GIIAS 2024, PT SOKONINDO AUTOMOBILE menyelenggarakan program penjualan menarik dengan lucky dip berhadiah iPhone 15 Pro Max, Sony PS 5, emas batangan, Huawei Mattepad, Huawei Watch Fit 3, Voucher MAP, Voucher PLN, free home charging, dan diskon menarik.
DFSK dan SERES juga memberikan voucher pembelian spare part senilai Rp 200.000 yang dapat digunakan di seluruh jaringan resmi DFSK SERES sampai 31 Oktober 2024.
Baca juga : Mobil Listrik Seres E1 Diproduksi Lokal, Bakal Pakai Baterai Bikinan Dalam Negeri?
Voucher ini diberikan kepada pelanggan yang melakukan test drive dan pelanggan baru yang melakukan SPK (voucher diberikan saat pengiriman).
PT Sokonindo Automobile sebagai agen pemegang merek (APM) Seres juga memberikan garansi 8 tahun atau 120.000 KM untuk baterai SERES E1 dan 5 tahun atau 200.000 KM untuk baterai DFSK Gelora E.
Sementara untuk garansi kendaraan selama 3 tahun atau 120.000 KM untuk DFSK Gelora E. Setiap pembelian SERES E1 juga mendapatkan fasilitas free spare part maintenance selama 3 tahun atau 100.000 Km.
Baca juga: First Drive Mobil Listrik Seres E1, Bukan Sekedar Harganya yang Menarik
Jaminan Kualitas Mobil
Garansi Satu Tahun
Jaminan 5 Hari Uang Kembali
Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi
{{variantName}}
{{expSellingPriceText}}
{{carMileage}} km
{{registrationYear}} tahun
{{storeState}}