window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Honda HR-V e:HEV 2021 Akan Jadi Opsi Menarik Serupa Honda City e:HEV

Dhoni · 23 Feb, 2021 09:00

Honda Vezel a.k.a Honda HR-V 2021 memang telah diluncurkan (18/2) di Jepang dengan beragam ubahan pada tampilannya. Termasuk memberikan varian elektrifikasi pada model-model mainstreamnya salah satunya adalah All-new Honda HR-V. 

Honda HR-V e:HEV 2021 Akan Jadi Opsi Menarik Serupa Honda City e:HEV 01

Honda HR-V e:HEV 2021 andalkan mesin 1.5L dengan dua motor listrik

Walau bukan sebuah teknologi baru yang diperkenalkan Honda, namun paling tidak Honda kembali memiliki SUV Hybrid karena Honda CR-V e:HEV telah diluncurkan pada 2018 lalu.

Jika diperhatikan, Honda HR-V 2021 hybrid sepertinya akan memiliki kesamaan dengan Honda City RS Hybrid yang dijual di Malaysia. Memang spesifikasi Honda HR-V e:HEV belum diperkenalkan secara resmi karena baru akan dipasarkan pada April 2021 mendatang.

Namun bukan tidak mungkin apa yang dimiliki oleh Honda HR-V e:HEV akan serupa dengan jantung pacu  yang diusung Honda City RS e:HEV. Di balik kap mesinnya akan ada mesin 1.5 liter DOHC i-VTEC yang menjalankan dua motor listrik. Kedua motor listrik tersebut memiliki fungsi berbeda, motor listrik pertama berfungsi sebagai generator yang bertugas mengisi daya ke baterai lithium-ion, sementara untuk motor listrik kedua berfungsi menggerakan roda depan mobil.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Output tenaga yang dihasilkan Honda HR-V e:HEV mencapai 98 PS pada 5.600 – 6.400 rpm dengan torsi maksimal sebesar 127 Nm pada 4.500 – 5.500 rpm dari mesin bensinnya. Sedangkan hasil tenaga dari satu motor listrik yang bertugas menggerakan langsung roda depan sebesar 109 PS pada 3.500 – 8.000 rpm dengan torsi maksimal mencapai 253 Nm mulai 0 – 3.000 rpm. Seluruh daya yang dihasilkan, didistribusikan ke roda depan melalui transmisi otomatis CVT.

Honda HR-V e:HEV 2021 Akan Jadi Opsi Menarik Serupa Honda City e:HEV 01

Pada akhirnya, perbedaan bobotlah yang akan membedakan performa Honda HR-V e:HEV ini dengan Honda City RS, karena tentu saja bobot yang diusung SUV berdimensi lebih bongsor ini akan lebih berat dibandingkan City. Honda HR-V 2021 e:HEV dikabarkan akan hadir dalam dua opsi sistem penggerak, yaitu penggerak roda depan (2WD) dan All Wheel Drive (AWD).

Hingga saat ini, belum ada tanda-tanda PT Honda Prospect Motor, APM Honda di Indonesia akan memasarkan varian hybrid pada model-model yang dipasarkan di Indonesia. Namun jika Malaysia dan Thailand sudah mendapatkannya, bukan hal yang sulit bagi Honda untuk memasarkannya juga di Tanah Air.

Dhoni

Reporter

Telah menjadi jurnalis sejak 2008 dengan mengkhususkan diri ke dunia sepeda, namun mulai 2015 mulai menjalani karir sebagai wartawan di dunia otomotif. Namun lebih memilih motorsports sebagai prioritas. Dia tertarik pada teknologi mobil - mobil 4WD. Instagram: dhoni_bima

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda HR-V 1.5L S 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil