window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

20 SUV Terlaris Saat Ini, Toyota Rush Rebut Kembali Singgasana Honda HR-V

Herdi · 22 Mei, 2024 08:30

toyota rush suv terlaris

Mobil Sport Utility Vehicle atau SUV terlaris di bulan April 2024 jatuh ke tangan Toyota Rush dengan catatan penjualan mencapai 3.069 unit. 

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Toyota Rush berada di posisi puncak setelah merebut dari Honda HR-V

Ya, pada Maret 2024, Honda HR-V sempat menjadi SUV terlaris dengan jumlah distribusi 2.107 unit.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Namun di bulan berikutnya penjualan HR-V merosot tajam hingga ke posisi delapan mobil terlaris, dengan torehan angka 533 unit. 

Baca juga: Daftar SUV Terlaris di Indonesia Saat Ini, Honda HR-V Berhasil Kalahkan Dominasi Rush - Terios

20 SUV Terlaris Saat Ini, Toyota Rush Rebut Kembali Singgasana Honda HR-V 01

Honda HR-V

Memang Honda HR-V dan Toyota Rush tidak bisa disebut apple to apple jika dilihat dari segmentasinya, karena HR-V hanya lima penumpang, namun Rush tujuh penumpang

Adapun penobatan Rush sebagai mobil terlaris sejatinya hal biasa, karena pada Januari dan Februari 2024 juga menjadi mobil terlaris dengan catatan penjualan masing-masing sebesar: 2.711 unit dan 3.928 unit.

Sementara pada awal April 2024, Toyota Rush mengalami penyegaran ringan, meski perubahan yang terjadi tidak terlalu signifikan. 

Kendati demikian, ini menjadi keuntungan bagi Rush, mengingat di bulan April 2024 penjualan otomotif hampir secara keseluruhan mengalami penurunan drastis, namun tidak dengan Toyota Rush. 

Baca juga: Toyota Rush GR Sport Improvement 2024 Resmi Meluncur, Ini Daftar Harganya

20 SUV Terlaris Saat Ini, Toyota Rush Rebut Kembali Singgasana Honda HR-V 02

Daihatsu Terios urutan kedua

Sementara itu di urutan mobil terlaris kedua terdapat kembaran Rush, yaitu Daihatsu Terios dengan catatan penjualan mencapai 1.230 unit.

Daihatsu Terios sendiri memang cukup konsisten, lantaran mobil Low SUV dengan kapasitas tujuh orang penumpang ini selalu berada di tiga teratas.

Nah, jika Anda memang ingin membeli mobil SUV, berikut model terlaris saat ini.

Baca juga: Pilihan SUV Mewah di Bawah Rp 200 Juta Ini Bisa Dibeli Pakai Fitur Mobil Dijual di Autofun

SUV Terlaris April 2024

  1. Toyota Rush: 3.069 unit
  2. Daihatsu Terios: 1.230 unit
  3. Suzuki XL-7: 1.144 unit
  4. Mitsubishi Pajero Sport: 830 unit
  5. Honda BR-V: 811 unit
  6. Honda WR-V: 677 unit
  7. Toyota Raize: 623 unit
  8. Honda HR-V: 533 unit
  9. Mitsubishi Xforce: 425 unit
  10. Chery Omoda E5: 410 unit
  11. Honda CR-V: 359 unit
  12. Hyundai Stargazer X: 350 unit
  13. Hyundai Creta: 333 unit
  14. Toyota Yaris Cross: 326 unit
  15. Toyota Fortuner: 275 unit
  16. Daihatsu Rocky: 268 unit
  17. Mitsubishi Xpander Cross: 263 unit
  18. Suzuki Jimny: 185 unit
  19. Hyundai Palisade: 179 unit
  20. Toyota Land Cruiser: 131 unit

SUV Terlaris Maret 2024

  1. Honda HR-V: 2.107 unit
  2. Daihatsu Terios: 2.087 unit
  3. Toyota Rush: 1.745 unit
  4. Honda BR-V: 1.642 unit
  5. Toyota Fortuner: 1.580 unit
  6. Suzuki XL7: 1.504 unit
  7. Mitsubishi Xpander Cross: 1.409 unit
  8. Mitsubishi Pajero Sport: 1.350 unit
  9. Toyota Raize: 1.086 unit
  10. Honda WR-V: 844 unit
  11. Toyota Yaris Cross: 658 unit
  12. Chery Omoda E5: 608 unit
  13. Honda CR-V: 545 unit
  14. Hyundai Stargazer X: 473 unit
  15. Hyundai Creta: 449 unit
  16. Daihatsu Rocky: 384 unit
  17. Suzuki Jimny: 354 unit
  18. Hyundai Palisade: 344 unit
  19. Wuling Alvez: 278 unit
  20. Wuling Almaz: 270 unit

Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

Toyota Rush 1.5 TRD Sportivo MT

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil