window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Biaya Servis Honda Civic Hatchback Tak Bisa Dikatakan Murah?

Alex · 1 Jul, 2020 08:00

Biaya Servis Honda Civic Hatchback Tak Bisa Dikatakan Murah? 01

Honda Civic Hatchback merupakan mobil yang dijual hanya dalam satu varian saja, yakni varian RS. Mobil bertampang keren dan punya mesin turbo yang cukup efisien ini dijual seharga Rp 499.000.000 (on the road Jakarta).

Mesin berkapasitas 1.500 cc tersebut memang terkenal akan efisiensi bahan bakarnya yang baik. Dengan didukung perangkat turbo, walau bukanlah mesin berkapasitas besar namun tenaganya tergolong oke.

Lantas bagaimana mengenai biaya perawatan mobil Honda Civic Hatcback ini dengan mesin berteknologi VTEC satu ini? Apakah termasuk mahal?

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Untuk itu langsung saja kita cari data biaya servis berkalanya.

Biaya Servis Honda Civic Hatchback Tak Bisa Dikatakan Murah? 01

Biaya Servis Berkala Honda Civic Hatchback RS

Salah satu situs lokal di Indonesia belum lama ini menyajikan data biaya servis Honda Civic Hatchback seharga nyaris setengah miliar rupiah ini. Keuntungan yang bisa langsung didapat adalah gratis biaya jasa servis.

PT Honda Prospect Motor disebut menggratiskan biaya jasa servis Civic Hatchback RS dari 10.000 km sampai 50.000 km. Memang cukup menarik. Namun, rata-rata biaya servis mobil ini sendiri tak bisa dikatakan murah. Pada servis berkala 10.000 km, 20.000 km dan 50.000 km Anda perlu mengeluarkan biaya Rp 735.000.

Sedangkan pada servis berkala periode 30.000 km biayanya sedikit naik menjadi Rp 888.000. Jangan kaget pada servis berkala Honda Civic Hatchback di periode berikutnya.

Biaya Servis Honda Civic Hatchback Tak Bisa Dikatakan Murah? 02

Sebab pada servis di periode 40.000 km biayanya kian besar. Anda perlu menyiapkan dana mencapai Rp 1.263.000. Hal ini dikarenakan banyaknya spareparts yang harus diganti.

Saat memasuki servis berkala 60.000 km, Anda harus bersiap untuk membayar servis Honda Civic Hatchback dengan harga semakin mahal. Di atas 50.000 km, Anda tak akan lagi dapati biaya servis di bawah Rp 1.000.000.

Rincian biaya servis ini tentu bisa jadi pertimbangan sebelum Anda memutuskan beli atau tidak Civic Hatchback RS. Tentu jika ditotal, biaya servis mobil ini tak bisa dibilang murah. Seolah harga dan biaya perawatan mobil ini sama-sama mahal.

Keutamaan yang didapat dari mobil Honda Civic Hatchback ini tentu adalah janji fun to drive yang siap dinikmati. Dengan mesin turbonya Anda bisa menikmati lecutan daya 173 HP dan torsi maksimal mencapai 220 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan dengan transmisi CVT.

Kehalusan dan kepresisian perpindahan gigi Civic Hatchback RS juga memberi kepuasan tersendiri saat memacunya. Namun ingat, Anda harus rutin servis berkala untuk menjaga performa mesin selalu dalam kondisi terbaik.

Rincian biaya servis Civic Hatchback
10,000 KM RP 735,000
20,000 KM Rp 735,000
30,000 KM Rp 888,000
40,000 KM Rp 1,263,000
50,000 KM Rp 735,000
60,000 KM Rp 1,776,000
70,000 KM Rp 1,443,000
80,000 KM Rp 3,627,000
90,000 KM Rp 1,596,000
100,000 KM Rp 3,020,000

Alex

Seorang mantan product planner and researcher, sangat menyukai data dan semua yang berbau kutu buku. Mobil-mobil favoritnya adalah mobil analog dengan enam silinder

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Honda Civic Hatchback RS

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil