window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Honda Elevate 2023 Baru Ada di India, Apakah Bisa Lebih Menarik dari HR-V?

Enda · 8 Jun, 2023 12:00

Honda Elevate 2023

Honda Elevate 2023 diperkenalkan secara world premiere di India, Selasa (6/6). Dalam pengembangannya, mobil ini melibatkan Honda R&D Asia Pacific Center yang berlokasi di Thailand serta Tim R&D di India.

India sendiri menjadi basis diproduksinya Elevate, yang sekaligus nantinya melakukan ekspor ke beberapa negara di seluruh dunia. Oh iya, produk terbaru Honda di negara Hindustan tersebut menempati segmen SUV kompak. Di Tanah Air, model ini sudah ditempati oleh Honda HR-V (Spesifikasi | Berita).

Sekedar informasi, Elevate merupakan model pertama di antara 5 SUV Honda baru yang akan diluncurkan oleh Honda Cars India Ltd. (HCIL) hingga 2030 mendatang. Sekelas Honda HR-V, apakah Honda Elevate 2023 bisa lebih menarik? Supaya tidak penasaran, simak perbandingan spesifikasi keduanya berikut ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Baca juga: Honda Elevate Resmi Meluncur, Adik Kandung HR-V yang Bikin Hyundai Creta Panas Dingin

Dimensi Honda Elevate 2023 Vs Honda HR-V

Honda Elevate 2023

Tampilan belakang Honda Elevate 2023

Dikembangkan berdasarkan konsep besar 'Urban Freestyler', secara penampilan Honda Elevate 2023 menampilkan kesan berani serta maskulin dengan wajah depan yang mencolok. Masih di bagian fascia, mobil ini memberikan karakter yang tajam, dan desain belakang yang unik sekaligus kuat.

Secara dimensi Elevate memiliki panjang 4.312 mm, lebar 1.790 mm dan tinggi 1.650 mm. Untuk wheelbase mencapai 2.650 mm dengan ground clearance 220 mm.

Bicara Honda HR-V, untuk panjang keseluhan mobil ini mencapai 4.330 mm, lebar 1.790 mm, serta tinggi 1.590 mm. Selanjutnya untuk wheelbase, mobil ini berada di angka 2.610 mm dan ground clearance 185 mm.

Dimensi
Keterangan Honda Elevate Honda HR-V
Panjang 4.312 mm 4.330 mm
Lebar 1.790 mm 1.790 mm
Tinggi 1.650 mm 1.590 mm
Wheelbase 2.650 mm 2.610 mm
Ground clearance 220 mm 185 mm

Fitur Honda Elevate 2023 Lebih komplit?

Honda Elevate

Honda Elevate 2023

Interior Honda Elevate 2023

Honda Elevate 2023 memiliki desain selera khas masyarakat Vrindavan dengan memperlihatkan bentuk lebih kaku dibandingkan Honda HR-V. Meski begitu, sistem pencahayaan mobil ini telah dilengkapi teknologi full LED sama seperti HR-V di Indonesia.

Untuk lingkar roda, Elevate menggunakan velg berukuran 17 inci. Berbeda dengan Elevate, HR-V diaplikasikan velg 17 inci dan 18 inci.

Beranjak ke dalam, Honda Elevate 2023 dibekali layar TFT 7 inci yang dapat menampilkan informasi seperti konsumsi bahan bakar, jarak tempuh, suhu luar, G-Meter dan jam pada layar tampilan besar. Ini juga memungkinkan pengemudi untuk menyesuaikan pengoperasian seperti pengaturan jarak tempuh, akses tanpa kunci, pengaturan pencahayaan, dan Honda SENSING.

Dari segi hiburan, mobil ini disematkan head unit layar sentuh 10,25 inci model floating dengan teknologi In-Plane Switching (IPS) LCD layar sentuh dan Optical Clear Adhesive (OCA) yang menawarkan kontras dan visibilitas tinggi. Uniknya, head unit tersebut juga mendukung konektivitas Apple CarPlay, Android Auto, Weblink, Bluetooth dan USB.

Menjadikannya pengalaman yang komprehensif, fungsi sub-layar tambahan juga disediakan untuk kemudahan akses seperti ASVM (Assistant Side View Monitor), ARVM (Assistant Rear View Monitor), jam, kalender serta sistem navigasi.

Baca juga: Ngintip Penjualan Mobil Tipe SUV Crossover, Honda HR-V atau Hyundai Creta Penguasanya?

Honda HR-V

Honda Elevate 2023

Interior Honda HR-V

Mengetahui fitur di Honda HR-V, mobil ini dilengkapi head unit layar sentuh berukuran 7 dan 8 inci yang terintegrasi dengan Bluetooth, Radio AM/FM, Hands-Free Telephone, WebLink dan Smartphone Connection.

Bukan cuma itu, mobil ini juga diaplikasikan Multi-Angle Rear View Camera yang terkoneksi dengan head unitnya dengan tiga tampilan: Normal View, Wide View, dan Top View untuk membantu pengendara saat memarkirkan kendaraannya.

Sebagai pusat informasi kendaraan, mobil ini tersematkan layar TFT Meter 4,2 inci Interactive dan 7 inci untuk varian RS.

Lainnya, mobil ini memperoleh Electrostatic Touch LED Map Light yang berfungsi untuk menyalakan lampu dengan gestur tangan tanpa sentuhan tangan, Rear Armrest with Cupholder, dan Seatback Pocket. Selain itu untuk varian SE dan RS berhasil disematkan Panoramic Glass Roof yang berfungsi untuk meningkatkan visibilitas serta gaya berkendara.

Agar penggunannya semakin nyaman, mobil ini juga diaplikasikan Honda LaneWatch. Fitur ini terdiri dari kamera yang menempe pada kaca spion kiri dengan menampilkan daerah blind spot pada i-MID ketika hendak berbelok ke kiri dengan cara mengaktifkan lampu sinyal berbelok ke kiri dan menekan LaneWatch switch.

Sebenarnya secara fungsional sama seperti kaca spion pada umumnya. Namun, visualnya dihasilkan dari sebuah kamera ditampilkan melalui layar agar semakin aman berkendara dengan blind spot area yang minim.

Hal menarik lainnya dari HR-V, mobil ini dilengkapi Remote Engine Start untuk menyalakan mesin ketika mobil parkir di bawah cuaca yang panas dalam jangka waktu cukup lama serta menghidupkan ac secara otomatis. Ada juga Auto A/C, Rear A/C Ventilation dan Rear Seat Armrest with Cup Holder, Hands-Free Access Power Tailgate + Walk-Away Close di tipe RS dan Paddle Shift untuk semua variannya.

Adu Fitur Keselamatan Honda Elevate 2023 Vs HR-V

Honda Elevate 2023

Honda Elevate 2023 dibekali Honda SENSING

Honda Elevate 2023 menggabungkan standar Keselamatan Global Honda yang menawarkan sejumlah fitur keselamatan canggih aktif dan pasif seperti sistem 6 Airbags, ABS dengan EBD dan Brake Assist, Vehicle Stability Assist dengan Agile Handling Assist dan Hill Start Assist. Selain itu juga terdapat kamera Honda Lane Watch, Light Crash Performance, Pedestrian protection, Multi angle Rear Camera, Emergency Stop Signal, Rear Side Seats yang kompatibel dengan ISOFIX dengan Lower Anchorage & Top Tether, dan Immobilizer dengan.

Lainnya, mobil ini juga memiliki fitur keselamatan otonom yang dinamakan Honda SENSING, seperti; Collision Mitigation Braking System (CMBS), Adaptive Cruise Control, Road Departure Mitigation (RDM), Lane Keeping Assist System (LKAS), Lead Car Departure Notification System dan Auto High-Beam.

Pada Honda HR-V, mobil ini disematkan 4 airbags, struktur rangka G-CON + ACE dengan Side Impact Beam, ABS + EBD + BA, Hill Start Assist (HSA), Hill Descent Control (HDC), Vehicle Stability Assist (VSA), Electric Parking Brake (EPB), Auto Brake Hold (ABH), dan Emergency Stop Signal (ESS), serta seatbelt reminder untuk setiap baris kursi.

Khusus varian RS generasi kedua HR-V memperoleh 6 airbags guna memberikan perlindungan lebih baik saat terjadinya benturan.

Untuk diketahui semua varian Honda HR-V 2022 mendapatkan fitur keselamatan pintar berupa Honda SENSING. Teknologi keselamatan canggih yang tersematkan pada mobil ini meliputi; Collision Mitigation Braking System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC) dengan Low Speed Follow, Auto-High Beam, dan Lead Car Departure Notification System (LCDN).

Dari segi keamanannya, fitur berupa immobilizer, alarm system, auto door lock by speed dan walk-away auto lock juga bisa dijumpai pada semua varinnya.

Honda Elevate 2023 Mendapat Dua Pilihan Transmisi

Honda Elevate 2023

Mesin 1.5 turbo Honda HR-V RS

Honda Elevate 2023 dan HR-V tipe S, E dan SE sama-sama dibenamkan mesin 1.5L DOHC 4-Silinder Segaris, 16 valve i-VTEC + DBW PGM-FI yang dapat memeras tenaga hingga 121 PS pada 6.600 rpm dan torsi hingga 145 Nm pada 4.300 rpm. 

Mengenai transmisinya, Elevate dipadukan transmisi CVT dan manual 6-percepatan. Sedangkan HR-V hanya dijajakan dengan transmisi CVT.

Oh iya, khusus varian RS, HR-V menggunakan jantung pacu 1.5L Turbo DOHC 4 Silinder Segaris, 16 Katup VTEC + DBW PGM-FI yang sanggup menggelontorkan tenaga sebesar 177 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 240 Nm pada 1.700-4.500 rpm.

Kesimpulan

Setelah melakukan perbandingan antara Honda Elevate 2023 di India dengan HR-V yang dipasarkan di Tanah Air, secara dimensi Elevate lebih unggul. Namun untuk fitur dan performa, HR-V lebih menjuarai ketimbang SUV buatan Negeri Bollywood.

Baca juga: Punya 4 Trim, Ketahui Perbedaan Masing-masing Tipe Honda HR-V 2022

Enda

Senior Writer

Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Honda HR-V 1.5L S 2022

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil