Sebagai pemain baru, MG Motor Indonesia serius dalam menggarap segmen fleet double cabin. Ini ditunjukkan dengan mempersilakan para pengusaha untuk menyiksa MG Extender pada kerasnya medan offroad provinsi Riau. MG memperkenalkan sekaligus mengajak calon konsumen menjajal langsung sambil melakukan riset dan studi pasar terhadap mobil ini.
Baca juga:
New MG ZS EV Resmi Diperkenalkan di Indonesia, Mobil Listrik Paling Digemari di Eropa
MG Siapkan Kembaran Wuling Almaz di India, Pakai Head Unit Super Raksasa
5 Hal Menarik MG Extender yang Bisa Bikin Toyota Hilux dan Mitsubishi Triton Ketar-Ketir
"MG selalu ingin memastikan bahwa kendaraan yang akan dihadirkan sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia, oleh karena itu kami selalu melakukan studi dan riset pasar terlebih dahulu sebelum mengumumkan harga resmi mobil kami. Di Riau, kami berdiskusi dengan para penggiat industri hulu secara langsung untuk mendapatkan masukan penting dari mereka tentang kebutuhan akan mobil kabin ganda,” ujar Rendi Radito selaku Sales and Network Director MG Motor Indonesia.
MG Extender merupakan mobil kabin ganda pertama yang sekaligus mobil berbahan diesel pertama yang diperkenalkan oleh MG ke pasar Indonesia. Kendaraan ini tengah dipersiapkan untuk mendobrak pasar mobil komersial di Indonesia.
Pengguna fleet mengakui bila MG Extender berhasil melebihi ekspektasi mereka. Mulai dari desain interior dan exterior, fitur keselamatan, ground clearance, kapasitas mesin, suspensi dan handling menjadi keunggulan dari MG Extender dibanding kompetitor sebelumnya.
Respon yang positif dari aktivitas di Riau ini semakin membuat MG percaya diri untuk membawa MG Extender secara resmi ke pasar Indonesia. Besar harapannya rangkaian studi dan riset yang kami jalankan dapat selesai sesegera mungkin sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar Indonesia," sambung Rendi.
Berbekal Penggerak 4X2, MG Extender Andalkan Fitur Lengkap
Konsep desain 3rd Generation MG Family Design Language yang menambah kegagahan MG Extender yang menjadikan mobil ini tidak hanya tangguh namun sangat fun to drive. Extender ini mengusung kualitas Brit Dynamic yang mencakup desain canggih, handling penuh presisi, tenaga terdepan, dan keselamatan tanpa kompromi.
MG Extender merupakan mobil berkabin ganda yang disebut memiliki fitur tercanggih di kelasnya. Fitur yang menarik sebut saja 10 inch infotainment display, 3 mode berkendara yang meliputi Normal, Eco, dan Power.
Kemampuannya turut dilengkapi fitur keselamatan mulai dari ABS, EBA, SCS (Stability Control System), TCS (Traction Control System), HSA (Hill Start Assist System), HDC (Hill Descent Control System), TPMS (Tire Pressure Monitoring System), hingga LDW (Lane Departure Warning).
Agak disayangkan bila MG Extender yang tampil di GIIAS 2022 beberapa waktu lalu masih memakai penggerak 4x2, sedangkan kompetitornya baik itu Toyota Hilux atau Mitsubishi L200 telah tersedia dalam opsi 4x4. Namun bukan tidak mungkin kedepannya MG Motor Indonesia bakal menyediakan opsi 4x4 untuk melengkapi lini produk MG Extender saat resmi dijual di Tanah Air.