window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Kerennya Modifikasi Mazda RX7 LBWK Arief Muhammad yang Jadi Mirip Supercar

Herdi · 7 Mei, 2024 08:01

Kerennya Modifikasi Mazda RX7 LBWK Arief Muhammad yang Jadi Mirip Supercar 01

Modifikasi Mazda RX7 LBWK (Liberty Walk) Super Silhouette ini mungkin baru satu-satunya di Indonesia.

Gelaran Indonesia Modification Exhibition atau IMX 2023 yang dihelat Oktober tahun lalu, jadi ajang unjuk gigi perdana untuk sebuah mobil modifikasi Mazda RX7 LBWK. 

Ya, mobil dengan balutan warna kuning dan aksen hitam di salah satu ruang di gedung JCC, Senayan, Jakarta kala itu, memang snagat mencolok, sehingga tak heran mengundang perhatian pengunjung IMX 2023.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Usut punya usut, modifikasi Mazda RX-7 FD3S Liberty Walk Super Silhouette Work ini ternyata kepunyaan dari influencer asal Indonesia, Arief Muhammad.

Pria yang gemar menggunakan kacamata hitam itu memang selama ini dikenal juga sebagai penggemar otomotif.

Beberapa koleksi mobil dan motor di kediamannya pun tak bisa dianggap model remeh, karena ia diketahui juga memiliki sebuah Porsche dan Land Rover klasik yang saat ini harganya sudah miliaran rupiah.

Baca juga: Modifikasi Wuling Air ev Garapan BTX Concept Tampil di IMX 2023, Habis Duit Berapa?

Mazda RX7

Mazda RX7 LBWK mengalami modifikasi radikal

Arif yang saat itu ditemui di sela-sela pameran mengungkapkan kalau dirinya sengaja memilih RX-7, lantaran populasi mobil bermesin Rotary itu juga sudah cukup langka di Indonesia.

Dan karena memang targetnya untuk pamer di IMX 2023, tentunya mobil milik pengusaha rumah makan Payakumbuah ini juga harus mendapat sentuhan modifikasi.

Menurut dia, dengan perpaduan anara mobil yang cukup rare di Indonesia, dan mendapat sentuhan modifikasi hasil karya kreator dunia seperti Liberty Walk namun mendapat sentuhan lokal, pasti akan menghasilkan sebuah karya yang out of the box.

Yang bikin istimewa lagi, satu mobil ini dikerjakan oleh banyak brand aftermarket dari Indonesia, seperti untuk pengecatan dilakukan oleh Penta Prima Paint, pengerjaan finishing car oleh Wetgloss, lalu produk stiker untuk berbagai decal di mobil ini digarap oleh pihak Maxdecal.

Selain itu, restorasi interior yang tak kalah kece dilakukan Vertue Concept, sebuah workshop spesialis kabin mobil yang sudah terkenal se-Indonesia, kemudian urusan lampu-lampu dipercaya menggunakan produk Lumens Light.

"Kolaborasi antara tuner dunia sekelas Liberty Walk dan juga beberapa tuner lokal di mobil ini membuktikan tidak ada yang tidak mungkin di sebuah karya modifikasi. Harapan saya semoga karya-karya seperti ini bisa mendunia," kata Arif.

Baca juga: Ragam Modifikasi Wuling Air ev di IMX 2023, Bisa Jadi Inspirasi

Modifikasi Mazda RX-7 LBWK Cuma 4 Unit di Dunia

Mazda RX7

Tampak belakang Mazda RX7 LWBK Arief Muhammad

Secara visual, body asli RX-7 di mobil ini memang sudah hilang hampir seutuhnya, yang tersisa cuma lengkung bonet depan, bagian kaca-kaca hingga atap, serta sebagian di area belakang termasuk lampunya.

Sementara seluruh bagian lain dari eksterior kendaraan tersebut, sudah disematkan body kit All Liberty Walk LB Super Silhouette Works yang memang didesain khusus untuk RX-7 FD3S buatan tuner asal Jepang yang berpusat di Owariasahi.

Namun uniknya, desain LBWK itu tidak diterapkan mentah-mentah oleh Arif beserta timnya, namun pria ini mempercayakan mobil tersebut untuk di desain ulang oleh desainer Musa Tjahjono, yang juga merupakan Head Designer West Coast Custom, rumah modifikasi asal California, Amerika Seriklat (AS).

Kemudian hasil ide desain digital dari Musa tersebut dibuat secara nyata serta keseluruhan pengerjaannya dilakukan di bengkel modifikasi Art Custom Works yang berlokasi di Bandung. 

Konon, modifikasi Mazda RX7 dengan tampilan mobil sport yang sangar ini hanya ada empat unit di dunia.

Baca juga: IMX 2023 Kembali Digelar, Sajikan Karya Modifikasi Mobil Listrik yang Makin Keren

Kental Aura Balap

Modifikasi Mazda RX7 LBWK

Full bodykit Liberty Walk

Sejatinya, sosok sedan coupe RX7 merupakan mobil yang memiliki DNA sporty nan elegan.

Mobil ini juga banyak disukai anak muda di Jepang yang doyan balapan, baik di sirkuit, balap drifing, ataupun balap jalanan.

Nah, berkat kolaborasi yang menggabungkan beberapa brand aftermarket internasional dan dalam negeri itu membuat aura sporty RX7 semakin menggila, bahkan semakin sangar.

Tampak depan bisa kita lihat bagaimana mobil ini sudah mendapatkan satu bodykit custom dengan sisem full bumper yang menjuntai hingga mendekati permukaan aspal.

Bagian depan yang dibuat rendah seperti menempel ke lantai ini bukan hanya hanya membuat dimensi menjadi tambah panjang, namun menghasilkan downforce jadi lebih baik.

Mazda RX7 menggunakan velg custom, sehingga cuma ada di mobil ini. 

Menggunakan velg custom 

Kemudian di bagian depan bemper itu juga dibuat dua lubang untuk saluran udara masuk demi sistem pendinginan mesin, sementara pada sisi kiri dan kanannya ada tambahan lampu yang ditutup dengan mika bening mengikuti lekukan bemper.

Pada bagian samping, body kit dibuat ekstra melebar dengan aplikasi over fender baik pada bagian depan maupun fender belakang.

Teknik itu dilakukan untuk membuat velg serta ban berdimensi gambot yang sudah menggantikan ban standarnya.

Bodykit yang begitu menjorok ke luar tersebut terlihat sepadan dengan desain side skirt yang juga dibentuk agresif. 

Mazda RX7

Bagian belakang dengan wing besar (Foto: Instagram @artcustomworks)

Bergeser ke belakang, bisa kita lihat bagaimana sebuah wing besar sudah tertanam pada bagasi belakang sedan dua pintu tersebut, untuk memberikan efek down force yang baik saat kecepatan tinggi.

Sedangkan di bagian bawah, adanya rear diffuser berbentuk lipatan-lipatan yang agresif tapi sangat menarik untuk dipandang.

Mazda RX7

Tampilan belakang agresif (Foto: Instagram @artcustomworks)

Hasil desain bodykit yang menawan itu kemudian dituntaskan dengan leburan warna kuning menyala dari Penta Prima Paint pada seluruh permukaan bodinya semakin memancarkan aura cerah.

Namun Arief tidak mau mobil tampil polos, karenanya ditambahkan pula beberapa aksen hitam yang terlihat dari stiker Maxdecal, sehingga terlihat makin selaras.

Tenaga Mesin Naik 2 Kali Lipat

Mesin Mazda RX7

Mesin dirombak sehingga tenaganya jadi dua kali lebih besar (Foto: Instagram @artcustomworks)

Mobil yang dikerjakan selama tiga bulan ini juga merombak sejumlah bagian lainnya, seperti pada bagian suspensi dibuat baru, dan velgnya juga didesain custom

Secara keseluruhan, mobil buatan Jepang ini justru jadi terkesan mirip supercar.  

Ditambah lagi untuk sektor mesin, modifikasi Maxa RX7 LBWK ini juga tak lagi tampil standar

Untuk bagian mesin juga direstorasi dan diupgrade, dimana mesin rotary berkode 13B-REW twin-rotor sudah dipasang turbo ukuran lebih besar.

Mazda RX7

Hasil modifikasi di Art Custom Works yang berlokasi di Bandung. (Foto: Instagram @artcustomworks)

Sebagai catatan, basis mobil ini adalah Mazda RX-7 FD3S yang berarti merupakan generasi keiga dari RX-7 dan diproduksi antara tahun 1991 hingga 2002.

Cukup banyak varian pada generasi ketiga RX-7 ini, termasuk Series 6, Series 7, dan Series 8, belum lagi ada model Type R, Type RS, Type RB, A-Spec, hingga Touring X.

Pada kondisi standar saja, mesin yang sudah pakai teknologi forced induction twin turbo itu sudah mampu menghasilkan tenaga maksimum 255 PS sampai Rp 280 PS.

Arief menjelaskan, setelah melalui proses restorasi termasuk penggantian komponen-komponen baru yang sudah mulai usang di makan waktu, serta replacement dengan komponen aftermarket, tenaga mobil ini diklaim menjadi 550 PS.

Wow!

 

Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

Mazda MX 5 RF Skyactiv-G 2.0

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil