Mobil Listrik Ini Lebih Murah dari Wuling Hongguang, Harganya Cuma Rp60 Juta
Prasetyo · 5 Jul, 2021 11:00
0
0
Wuling Hongguang boleh jadi adalah mobil listrik yang harganya sudah cukup murah. Bahkan mobil listrik terlaris di Cina itu kabarnya juga akan masuk ke Indonesia seiring kebijakan mobil rendah emisi yang terus digenjot pemerintah.
Namun ternyata selain Wuling Hongguang Mini EV, ada mobil listrik Cina lain yang harganya jauh lebih murah dari apa yang ditawarkan Wuling. Namanya Lingbao Coco, mobil mungil bertenaga baterai yang bisa muat empat penumpang.
Carnewschina melaporkan, Lingbao, perusahaan mobil listrik Cina belum lama ini merilis Lingbao Coco. Sebuah Mini EV (Electric Vehicle) empat tepat duduk.
Mobil ini masuk dalam kelas entry level EV karena harganya yang sangat murah, yakni 26.800 Yuan yang kira-kira setara Rp60 jutaan. Harga ini lebih murah sekitar Rp4,5 juta dibanding banderol Wuling Hongguang di Cina.
Mobil ini menggunakan motor 30 kW yang mampu menghasilkan tenaga 41 PS dengan torsi 95 Nm. Mobil mungil tersebut dapat dipecut sampai kecepatan 100 km/jam. Sementara baterai listriknya pakai model lithium-iron dengan jangkauan daya jelajah 120 km untuk sekali isi daya. Jika baterai habis maka butuh waktu 7 jam untuk mengisi ulang dengan sumber listrik AC dari rumah.
Lebih Besar dari Wuling Hongguang
Secara fisik, Lingbao Coco punya dimensi sedikit lebih besar daripada mobil listrik Wuling. Panjangnya 3.548 mm, lebar 1.536 mm, dan tinggi 1.588 mm. Kemudian mobil ini juga punya jarak sumbu roda 2.300 mm. Dengan kemampuan angkut hingga 4orang, Coco tentu lebih praktis digunakan sehari-hari untuk berbagai kebutuhan dibanding Mini EV Wuling.
Ada dua varian Coco yang ditawarkan Lingbao, yaitu tipe Hero dan Alliance. Varian kedua sepertinya adalah tipe termewah karena sudah dilengkapi AC dan monitor 9 inci dengan fitur Bluetooth sebagai pusat infotainment. Sementara di tipe Hero kedua fitur ini tidak ada.
Dengan harga yang teramat murah, jangan harap fitur keselamatan lengkap di Lingbao Coco. Sebab untuk semua variannya hanya ada sensor parkir, dan sistem pengereman ABS serta EBD. Sementara airbags dan fitur lainnya tidak disertakan.
Suspensi depannya pakai model independen sementara di belakang pakai traiing link. Bannya berukuran 155/70 R13 juga sudah dilengkapi rem cakram di bagian depan dan tromol di bagian belakang.
Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.