window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Omoda E5 Laku Keras, Chery Tetap Tak Mau Hanya Fokus di Mobil Listrik

Prasetyo · 31 Mar, 2024 12:01

chery omoda e5

Chery Omoda E5 merupakan produk elektrifikasi berjenis BEV (Battery Electric Vehicle) pertama dari PT Chery Sales Indonesia (CSI) untuk pasar di dalam negeri.

Meski cukup berbeda dengan kompetitornya sesama pabrikan Tiongkok yang sudah sedari awal menawarkan kendaraan listrik berbasis baterai ataupun hybrid (HEV/Hybrid Electric Vehicle), namun penerimaan pasar untuk Chery Omoda E5 cukup baik.

Jumlah pesanan untuk mobil listirk Chery ini terus bertambah, misalnya terhitung saat pertama kali ditampilkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, mobil ini sudah banyak mencuri perhatian masyarakat.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Lantas ketika resmi diluncurkan pada awal Februari 2024 lalu, disebutkan oleh Zeng Shuo, Assistant Vice President CSI menyebut, SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Omoda E5 terus mengalir.

chery omoda e5 iims 2024

Saat tampil di pameran IIMS 2024

Akhirnya di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang berlangsung 15-25 Februari, program istimewa untuk 1.000 pembeli pertama pun ditambah.

Perlu diketahui, saat resmi diluncurkan di Indonesia, Chery memberikan program istimewa untuk 1.000 pembeli pertama mendapatkan harga khusus Chery Omoda E5 dari harga normal Rp498,8 juta menjadi hanya Rp488,8 juta.

Kemudian setiap pembeli selama masa promo tersebut juga mendapatkan lifetime warranty untuk komponen baterai dan motor listrik, dengan ketentuan konsumen selalu melakukan perawatan berkala di bengkel resmi Chery.

Tapi ternyata menurut Zeng Shuo, banyak konsumen yang menanyakan perihal promo tersebut, akibatnya di IIMS 2024 CSI menambah kuota promo tersebut menjadi untuk 2.000 konsumen pertama, ini lantaran jumlah pemesanan Omoda E5 kala itu sudah mencapai sekitar 1.200 unit.

chery omoda e5

Pesanan Omoda E5 sudah lebih dari 3.000 unit

"Kemudian kuota itu kita tambah lagi jadi 4.000 unit pertama, dan saat ini kuotanya hampir habis tinggal beberapa ratus unit lagi," sebut Zeng saat ditemui di kawasan Sentul City, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/03/2024).

Ia menuturkan, menjelang akhir Maret tahun ini, jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) untuk Omoda E5 sudah mencapai lebih dari 3.000 unit.

Adapun persebaran konsumennya, mayoritas masih ada di wilayah Jabodetabek, sementara profil konsumennya diungkapkan oleh dia sebagian besar merupakan mereka yang pernah menggunakan mobil Chery.

"Ada beberapa yang awalnya punya Omoda 5 kemudian upgrade ke Omoda E5, dan ada juga yang tambah jadi dua mobilnya Chery semua," katanya.

Baca juga: Sah, Chery Omoda E5 Jadi Mobil Listrik yang Dirakit di Bekasi

Inden Chery Omoda E5 Mulai Panjang

chery omoda e5

Indenya kini 2-3 bulan

Chery masih memanfaatkan fasilitas perakitan milik PT Handal Indonesia Motor (HIM) di Bekasi, Jawa Barat dengan total kapasitas produksi sekitar 800 unit per bulan.

Menurut Zeng, akibat permintaan Omoda E5 yang terus meningkat ini, produksi akan diprioritaskan untuk mobil listrik berjenis SUV tersebut.

"Saat ini indennya lumayan lama, untuk konsumen yang memesan Omoda E5 saat ini, estimasi mendapatkan unitnya paling cepat dua sampai tiga bulan berikutnya," kata dia.

Dirinya pun menyebut pihak CSI tidak akan menambah lagi kuota penawaran spesial setelah 4.000 unit Omoda E5 ludes terjual.

1.000 Unit Chery Omoda E5 Mulai Beredar di Indonesia

chery omoda e5

Kuota harga khusus dan lifetime warranty cuma sampai untuk 4.000 pemesan pertama

Terhitung per 30 Maret 2024, CSI menggenapkan pengiriman 1.000 unit pertama Chery Omoda E5 kepada konsumen yang sudah melakukan booking fee sejak GIIAS 2023 dan saat peluncuran resminya di awal Februari 2024.

Sebagai simbolis genapnya serah terima unit kepada 1.000 konsumen yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, maka Chery mengundang 10 konsumen ke kawasan Sentul City, Bogor.

"Ketepatan waktu pengiriman unit kepada konsumen merupakan salah satu cara kami untuk menjaga
kepercayaan, oleh karena itu kami sangat bersyukur hari ini dapat menggenapkan serah terima unit Omoda E5 untuk 1.000 konsumen kami," jelas Rifkie Setiawan, Head of Brand Department CSI.

Baca juga: Chery Omoda E5 dan Tiggo 8 Pro Max Bakal Jadi Lawan Berat SUV Jepang

Chery Indonesia Tak Cuma Fokus di Mobil Listrik

chery tiggo 5x

Chery Tiggo 5x

Meskipun penjualan Omoda E5 cukup moncer, namun Zeng Shuo menegaskan jika untuk pasar Indonesia, Chery tak akan hanya menjual kendaraan elektrifikasi.

"Saat ini permintaan kendaraan ICE (Internal Combustion Engine) masih sangat banyak, dan kami juga punya banyak model ICE yang bagus, jadi kami tidak hanya akan fokus ke EV," katanya.

Bahkan sebut Zeng, Chery juga memiliki produk berteknologi PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle), yang jika memang dibutuhkan bisa dibawa ke Indonesia.

"Mobil seperti ini cocok untuk mereka yang suka EV tapi suka berkendara jarak jauh misalnya lintas kota. Jadi mereka tidak terlalu khawatir soal charging baterai," ungkapnya.

chery tiggo 8 pro max indonesia

Chery Tiggo 8 Pro Max

Hal yang sama juga ditegaskan oleh Qu Jizong, Executive President Director CSI yang menyebut jika pasar mobil ICE di Indonesia masih lebih besar dibanding BEV.

"Tren global saat ini memang ke EV, tapi di Indonesia, ICE masih punya pangsa pasar terbesar. Kami masuk ke Indonesia pertama kali lewat produk ICE yang terbaik, dan itu yang saat ini jadi fokus kita. Untuk EV adalah masa depan kita yang akan terus kita kembangkan sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia," katanya.

Sebagai bentuk nyata tidak meninggalkan segmen kendaraan mobil berbahan bakar bensin, Chery juga baru saja meluncurkan SUV Compact Tiggo 5X.

"Untuk ICE kita baru saja ada Tiggo 5X, kemudian kita sudah siapkan Tiggo 8 Pro Max setelah Lebaran, sekitar Mei atau Juni tahun ini. Dan tahun depan kita ada produk baru lagi," tukas Zeng.

Baca juga: Mobil Listrik Chery Diminta Pemerintah RI Ikut Pakai Baterai Nikel

Harga dan Spesifikasi Chery Omoda E5

chery omoda e5

Mobil listrik pertama Chery di Indonesia

Sebagai SUV kompak listrik, Omoda E5 menawarkan desain futuristik yang diambil dari DNA desain Omoda 5, dengan menyuguhkan tampilan atraktif, sporty, dan stylish.

Omoda E5 memiliki bentuk lebih lancip yang diklaim mampu meningkatkan aerodinamika berkendara yang disebut X Future Technology Front Face.

Inovasi futuristik yang ditampilkan, mobil ini dibekali 540 derajat Panoramic Camera yang memberikan visibilitas menyeluruh, membantu pengemudi saat parkir, bermanuver di ruang sempit, bahkan meningkatkan keselamatan di jalan.

Omoda E5 dibekali head unit 24,6 inci Snapdragon Cockpit Platform Gen 3, SA 8155, perangkat yang akan memfasilitasi perluasan fungsi kendali dengan kecerdasan dan kenyamanan tinggi yang juga berfungsi pada entertainment system dan kelancaran dalam mengoperasikan navigasi, multimedia player, dan konektivitas smartphone dengan Android Auto dan Apple Carplay.

Untuk head unit yang digunakan mampu menghasilkan kualitas suara tingkat atas berkat dipadukannya audio atau speaker garapan Sony.

chery omoda e5

Interiornya pakai tema warna biru

Tak hanya itu, mobil ini juga mendapatkan ambient lighting 64 warna yang sekaligus mampu merefleksikan setiap pengguna, panoramic sunroof, pengaturan jok elektrik, serta beberapa fitur penunjang lainnya.

Omoda E5 menggunakan baterai LFP (Lithium Iron Phosphate) berkapasitas 61 kWh yang diletakan di bawah kabin dengan menghasilkan daya tempuh sejauh 430 kilometer (km) menurut WLTP, serta 505 km berdasarkan pengetesan NEDC.

Mengenai lama waktu pengecasan dengan memanfaatkan pengisian daya cepat dari 30 hingga 80% kurang lebih membutuhkan 30 menit.

Untuk daya listrik yang tersimpan pada baterai selanjutnya diteruskan ke motor penggerak yang terletak balik bonnetnya.

Menariknya mobil ini telah dukungan Vehicle to Load (V2L), yang mana dapat menjadi sumber energi portabel untuk menyalakan beragam perangkat elektronik saat berada di luar rumah atau sedang berpergian.

chery omoda e5

Harga normalny Rp498,8 juta

Bicara motor listrik yang digunakan, Omoda E5 pasar Indonesia dibenamkan motor listrik berdaya 150 kW atau setara dengan 204 PS yang selanjutnya diteruskan ke roda depan.

Untuk akselerasi yang dihasilkan dari motor listriknya mampu menarik mobil dalam kecepatan 0 hingga 100 km/jam cukup 7,2 detik.

Omoda E5 dibekali sederet fitur keselamatan aktif yang canggih untuk mencegah dan memitigasi kecelakaan.

Terdapat 17 fitur Advanced Driving Assistance System (ADAS) tersemat di dalam Omoda E5 guna memberikan keamanan dan keselamatan selama berkendara.

Harga Chery Omoda E5: Rp 498.800.000 on the road Jakarta

Prasetyo

Editor

Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Cek penawaran terbaik dalam 24 Jam!

Omoda E5

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil
Electric Cars Indonesia