window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Pakai Mesin Turbo, Bagaimana Kehematan Bahan Bakar Honda Civic Hatchback?

Alex · 6 Jul, 2020 08:00

Pakai Mesin Turbo, Bagaimana Kehematan Bahan Bakar Honda Civic Hatchback? 01

Honda Civic Hatchback merupakan sebuah mobil yang terkenal akan desainnya yang keren, praktis dan performa mesinnya yang handal. Mobil ini kini hanya tersedia dalam satu varian dengan harga nyaris setengah miliar Rupiah.

Mobil New Honda Civic Indonesia tersedia dalam 3 varian, yakni Honda Civic Hatchback S, E, dan RS. Harga Honda Civic terbaru Hatchback ini berkisar Rp 431,6 jutaan hingga Rp 499 jutaan. Ini merupakan harga Civic 2020.

Pada awal tahun 2020 ini Honda Indonesia meluncurkan varian RS untuk model ini dan varian lainnya berhenti dijual. Dengan demikian, Anda tak punya opsi varian selain RS dalam menentukan pembelian Honda Civic Hatchback.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Hal yang cukup membuat mobil ini tersohor adalah mesinnya yang sudah dipersenjatai turbocharger. Perangkat turbo tersebut seolah jadi kompensasi dari mesinnya yang tergolong kecil.

Pakai Mesin Turbo, Bagaimana Kehematan Bahan Bakar Honda Civic Hatchback? 01

Namun apakah mesin 1.500 cc dengan turbo milik Civic baru itu memiliki efisiensi bahan bakar yang baik? Untuk menjawabnya kita perlu mengetahui figur konsumsi bahan bakarnya.

Dari sebuah pengetesan yang dilakukan pada tahun 2017, Honda Civic turbo Hatchback tercatat mampu mengukir kehematan bahan bakar yang sebenarnya cukup baik. Untuk rute dalam kota, mobil ini mampu menghasilkan konsumsi 14,3 km/liter.

Sedangkan pada rute luar kota, Civic Hatchback tentu bisa lebih irit. Pada pengetesan tersebut memperlihatkan mobil ini mampu merilis kehematan sampai 20,8 km/liter di rute tol.

Tentunya kehematan tersebut bisa saja didapat oleh semua New Honda Civic Hatchback. Namun tentu dengan catatan, Anda harus menerapkan gaya berkendara hemat bahan bakar dalam mengemudi mobil ini.

Sebab dengan mesin turbo yang powerfull tentu sangat menggoda untuk digeber dalam kecepatan tinggi. Jika pilihan Anda adalah membawa Honda Civic baru Hatchback untuk sering melesat di jalan bebas hambatan, tentu angka kehematan di atas tadi sulit untuk diraih.

Pakai Mesin Turbo, Bagaimana Kehematan Bahan Bakar Honda Civic Hatchback? 02

Selain menerapkan gaya mengemudi hemat bahan bakar, Anda juga perlu mengisi bahan bakar sesuai anjuran pabrikan. Hindari bensin oktan rendah untuk mobil ini.

Masih ada lagi "syarat" untuk memperoleh kehematan bahan bakar yang optimal. New Honda Civic Hatchback wajib rutin dilakukan servis berkala di bengkel. Jangan sampai telat ganti oli dan spareparts fast moving.

Honda Civic Hatchback
Mesin 1,500 cc turbo
Tenaga 173 Hp/5,500 rpm
Torsi 220 Nm/5,500 Rpm
Transmisi CVT
Sistem Penggerak Front wheel drive
Diameter ban 17 inci

Mesin turbo mobil ini sendiri didukung teknologi VTEC. Mesin tersebut bertenaga 173 HP pada 5.500 Rpm dan torsi maksimal mencapai 220 Nm pada rentang putaran mesin 1.700 sampai 5.500 Rpm. Dapur pacu ini sendiri sama seperti dengan Civic Turbo model sedan.

Salah satu kuncian kehematan mobil ini juga ada di bagian transmisi. Tenaga yang dihasilkan mesin disalurkan ke roda depan menggunakan transmisi otomatik berteknologi CVT yang dimiliki New Honda Civic turbo Hatchback ini.

Alex

Seorang mantan product planner and researcher, sangat menyukai data dan semua yang berbau kutu buku. Mobil-mobil favoritnya adalah mobil analog dengan enam silinder

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Harga tukar tambah yang adil

Honda Civic Hatchback RS

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil