Pilihan Mobil Baru Buat Liburan Akhir Tahun: Mitsubishi Pajero Sport Pas Buat Adventure
Prasetyo · 16 Des, 2022 06:06
169
0
Mitsubishi Pajero Sport boleh jadi merupakan satu mobil yang paling sering direkomendasikan jika mencari SUV bermesin diesel. Karenanya tak heran populasi mobil ini juga sangat masif di jalanan. Ditambah lagi Mitsubishi Pajero Sport kerap jadi kendaraan "wajib" para anggota kepolisian atau militer.
Meskipun ada citra arogan dari sebagian oknum pemilik mobil ini, namun tetap Mitsubishi Pajero Sport punya sisi positif. Dikembangkan dari DNA Mitsubishi Pajero yang kerap menang di ajang reli Paris Dakar, sudah pasti mobil tersebut punya ketangguhan yang bisa diandalkan untuk melibas medan berkontur.
Kalau Anda ada niat liburan akhir tahun untuk berpetualang ke alam liar seperti pegunungan atau pinggir pantai, rasanya Pajero Sport layak untuk dipilih.
Mitsubishi Pajero Sport Punya Mesin Diesel Tangguh
Pajero Sport yang saat ini dipasarkan Mitsubishi Indonesia menggunakan mesin diesel 4N15 2.4L MIVEC dan 4D56 2.5L. Dilengkapi dengan fitur Intercooled Turbocharged Direct Injection Diesel, kedua mesin ini sudah berstandar emisi Euro-4.
Mesin diesel 4N15 dapat menghasilkan tenaga maksimum hingga 181 PS pada 3.500 RPM, serta torsi maksimum 430 Nm di 2.500 RPM. Sementara mmesin 4D56 berkapasias 2.477 cc mampu memproduksi daya puncak 136 PS di 4.000 rpm dengan torsi 324 Nm pada 2.000 rpm.
Untuk mesin 2.4L 4N15 hanya tersedia dalam tipe transmisi otomatis 8 percepatan dan sistem penggerak roda 4x4. Sedangkan mesin 2.5L 4D56 hadir dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 5-speed, serta ada opsi 4x2 dan 4x4.
Selain tampilannya yang kekar dan ground clearance 218 mm yang bikin pede untuk melintas di jalan berlubang atau banjir, Pajero Sport juga punya fitur off road mode. Pengemudi bisa memilih mode Gravel, Mud/Snow, Sand, dan Rock, pada knop putar yang ada di konsol tengah.
Tidak sampai disitu, beberapa fitur penunjang lainnya juga bisa membuat Anda berkendara tetap aman di medan-medan cukup ekstrim. Diantaranya Hill Descent Control, Hill Start Assist, Multi Around View Monitor, sampai Trailer Stability Assist kalau Anda mau membawa barang tambahan di belakang menggunakan trailer.
Fitur keselamatan penting juga sudah ada di mobil ini. Seperti Forward Collision Mitigtion System (FCM), Adaptive Cruise Control (ACC), Blind Spot Warning (BSW), Lane Change Assist (LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), dan Ultrasonic Misacceleration Mitigation System (UMS).
Lantas ada pula fitur keselamatan lain yakni Anti-lock Braking System (ABS) with Electronic Brake Distribution (EBD). Lalu ada Brake Assist, hingga 7 SRS Airbags.
Kalau Anda sudah mantap mau membeli Pajero Sport, bisa manfaatkan promo menarik dari PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). Karena pada periode 1-25 Desember 2022 ada promo untuk Pajero Sport. Yakni berupa DP mulai 15% atau bunga cicilan mulai dari 0% untuk paket kredit menggunakan PT Dipo Star Finance.
Promo untuk model Mitsubishi lain juga tak kalah menarik. Mislanya untuk promo New Xpander ada cashback hingga jutaan rupiah atau DP mulai 10% buat yang mau paket kredit. Untuk pembelian New Xpander Cross ada gratis kaca film V-Kool atau paket perawatan berkala hingga 50.000 km / 4 tahun.
Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.